4 Rekomendasi Serum Avoskin untuk Kulit Berminyak yang Cocok untuk Kamu
Skincare

4 Rekomendasi Serum Avoskin untuk Kulit Berminyak yang Cocok untuk Kamu

Serum Avoskin untuk kulit berminyak dapat kamu pilih dengan banyak varian produk. Memang, produk serum Avoskin menjadi rekomendasi banyak orang karena keunggulannya. Apalagi, jenis kulit berminyak memerlukan perawatan yang ekstra daripada kondisi kulit lainnya. Jadi, jika Marshalova adalah pemilik kulit wajah berminyak, silakan menyimak berbagai rekomendasi serum Avoskin untuk jerawat dan berminyak berikut ini.

Rekomendasi Serum Avoskin untuk Kulit Berminyak

Serum adalah salah satu skincare yang wajib karena berfungsi dalam mengatasi masalah kulit. Kegunaannya mulai dari menutrisi sampai pada melembabkan dengan optimal bagi wajah. Nah, penggunaan serum atau rangkaian skincare juga tidak boleh asal-asalan. Kamu wajib menyesuaikan dengan jenis kulit. Apalagi jika kulit kamu merupakan tipe berminyak.

Baca Juga: Cara Memakai Wardah Aloe Vera Gel Untuk Jerawat yang Benar!

Sudah bukan jadi rahasia lagi, jika jenis kulit wajah berminyak memiliki kecenderungan make up sulit menempel sempurna. Bahkan, jenis kulit seperti ini bisa dengan mudah untuk jerawat muncul. Nah, jika demikian kamu wajib merawatnya dengan baik dan tidak asal-asalan. Berbagai produk serum dari Avoskin berikut dapat menjadi rekomendasi untuk kamu. Diantaranya adalah:

1. Hydrating Treatment Essence

Rekomendasi pertama adalah produk terbaik untuk kulit kamu. Hydrating Treatment Essence dari Avoskin ini mampu menghidrasi kulit berminyak. Gunakan secara rutin agar kulit wajah terhidrasi dengan sempurna. Dengan demikian, kulit akan terhindar dari produksi minyak berlebih yang menyebabkan kusam dan jerawat.

2. Your Skin Bae Serum Salicylic Acid 2%

Serum yang satu ini dapat menjad rekomendasi bagus untuk kamu. Wajah yang berminyak dapat kamu atasi dengan serum yang mengandung salicylic acid. Kandungan ini berguna untuk membersihkan serta mengangkat sel kulit yang mati hingga ke pori-pori. Jadi, kamu tidak perlu lagi memikirkan produk serum apa yang sesuai dengan kondisi kulit wajah.

Baca Juga: Pelembab Gel Untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat yang Ampuh Atasi Masalah Kulitmu!

3. Your Skin Bae Serum YSB Niacinamide 12% + Centella Asiatica

Serum ini memiliki kandungan centella asiatica serta niacinamide yang mampu mencerahkan kulit yang kusam. Kedua kandungan ini juga memberikan nutrisi pada kulit sehingga jerawat tak berani muncul. Jika kamu memakai serum ini dengan teratur, maka kelembaban kulit akan senantiasa terjaga.

4. Your Skin Bae Serum YSB Alpha Arbutin 3% + Grapeseed with Tea Tree Water

Untuk jenis kulit berminyak yang membandel kamu dapat menggunakan serum yang satu ini. Perpaduan beberapa kandungan ampuh mampu bereaksi pada kulit usai pemakaian. Kamu bisa menggunakannya secara rutin agar memperoleh hasil yang sempurna. Dengan begitu, kulit wajah akan lebih cerah, pigmen merata sampai pada tone kulit yang tampak fresh.

Dari berbagai serum Avoskin untuk kulit berminyak tersebut diatas, mana yang Marshalova pilih?

img

Marsha Beauty menghadirkan artikel, review dan konten menarik lainnya seputar trend dunia kecantikan secara lengkap dan update.

Newsletter

Dapatkan info promo menarik & info terbaru dunia kecantikan.