Marsha Beauty Hair - 26/04/2023

Rambut Kering dan Rontok? Coba Merk Shampoo untuk Rambut Rusak karena Smoothing Ini, Yuk!

Rambut Kering dan Rontok? Coba Merk Shampoo untuk Rambut Rusak karena Smoothing Ini, Yuk!

Marshalova, rambut memang bagian yang sangat diperhatikan penampilannya oleh perempuan manapun. Tidak jarang mereka melakukan smoothing untuk meningkatkan penampilan, padahal bisa membuat rambut rusak. Tapi tenang, sekarang ada shampoo untuk rambut rusak karena smoothing.

Dengan menggunakan perawatan rambut yang tepat, maka kamu tidak lagi perlu khawatir mengenai dampak buruk karena hair smoothing. Ketika kamu tidak menggunakan produk perawatan rambut yang tepat, maka efek dari smoothing bisa jangka panjang dan itu bisa merugikanmu.

Efek Samping Smoothing

Smoothing adalah perawatan rambut yang dilakukan untuk menghilangkan rambut kusut sehingga mudah diatur, lembut, halus dan lurus. Perawatan ini merupakan pilihan yang baik untuk orang dengan rambut keriting atau bergelombang, tetapi tidak untuk rambut tebal dan sulit diatur. 

Smoothing adalah perawatan rambut sementara karena hasilnya hanya bertahan sekitar 4 hingga 5 bulan. Smoothing pada dasarnya adalah perawatan protein atau perawatan keratin yang bisa dilakukan di salon. 

Setiap perawatan rambut berbahan kimia memiliki beberapa efek samping, beberapa di antaranya:

1. Rambut Jadi Kering

Smoothing adalah proses menghaluskan rambut yang melibatkan penggunaan alat-alat panas dan bahan kimia kuat lainnya. Semua itu sering kali membuat rambut kering dan kurang berkilau. 

Kelembapan pada rambut jadi berkurang dan itu bisa membuat rambutmu jadi kering. Oleh karena itu, kamu butuh shampoo untuk rambut rusak yang bisa memerangi kekeringan karena smoothing agar rambut tetap terhidrasi dan lembut

2. Rambut Jadi Rontok

Rontok juga menjadi efek smoothing rambut yang paling umum. Rontok sebenarnya adalah reaksi dari bahan kimia yang digunakan dalam proses smoothing karena penggunaan panas yang berlebihan dan bahan kimia.

Proses smoothing membuat rambut cenderung menjadi longgar di akarnya yang menyebabkan penipisan rambut secara bertahap.

3. Ketombe

Ketika rambut kamu menjadi kering, maka akan muncul masalah berikutnya, yakni ketombe. Kulit kepala yang kering menyebabkan sel-sel rontok membentuk serpihan bersisik yang tersebar di seluruh kulit kepala. 

Kondisi itu bisa membuat kulit kepala sangat gatal dan bersisik yang akhirnya dapat menyebabkan rambut rontok.

Baca juga: 4 Rekomendasi Masker Rambut yang Bagus untuk Rambut Smoothing

4. Tidak Baik untuk Jangka Panjang

Smoothing yang dilakukan terus menerus tidak baik untuk kesehatan rambut kamu. Smoothing hanya membuat rambut kamu terlihat lebih lurus dan halus, tetapi bisa merusak dalam jangka panjang karena tidak memiliki manfaat terapeutik.

Merk Shampoo untuk Rambut Rusak karena Smoothing

Smoothing yang dilakukan terus menerus bisa merusak kesehatan rambut kamu yang mengakibatkan kerusakan rambut. Namun, kamu bisa mengatasinya dengan sejumlah merk shampoo di bawah ini:

1. TRESemmé Keratin Smooth

Dengan kandungan keratin yang dimiliki, TRESemmé Keratin Smooth bisa menjaga kesehatan rambutmu dengan maksimal. 

Selain itu, shampoo ini juga dilengkapi dengan micro smoothing particle yang bisa membuat rambutmu jadi lembut, lurus, bahkan bisa diatur dengan mudah hingga 48 jam, Marshalova!

2. Dove Perawatan Rambut Rusak

Dove memang dikenal sebagai produk shampoo yang bagus untuk perawatan rambut rusak. Dove dengan varian ‘Perawatan Rambut Rusak Serum’ ini mengandung formula NutriSerum dan keratin yang bisa menutrisi rambut kamu sampai ke akar.

Formula yang dimiliki oleh Dove ini bisa menjadikan rambutmu lebih kuat dan sehat. Kamu yang sering smoothing dan rambut jadi kusam atau rusak, maka bisa kembalikan kesehatannya dengan Dove.

Baca juga: 5 Model Rambut yang Cocok untuk Rambut Tebal dan Mengembang

3. CLEAR Complete Soft Care

Merk shampoo yang terakhir adalah Clear dengan varian ‘Complete Soft Care’ yang punya formula bagus dalam mengatasi ketombe. Bukan hanya itu saja, shampoo dari Clear ini juga bisa mencegah rambutmu jadi kering.

Clear mengandung scalp vitamin sehingga menutrisi kulit kepalamu sembari menjaganya tetap halus dan lembut, bebas dari ketombe.

Marshalova, sekarang kamu tidak perlu khawatir lagi setelah smoothing! Gunakan saja merk shampoo untuk rambut rusak karena smoothing di atas!

Kamu juga bisa membeli produk-produk shampoo untuk rambut smoothing yang kami rekomendasikan di sini:

img

Marsha Beauty menghadirkan artikel, review dan konten menarik lainnya seputar trend dunia kecantikan secara lengkap dan update.

Newsletter

Dapatkan info promo menarik & info terbaru dunia kecantikan.