Airnderm Aesthetic

Airnderm Aesthetic Blemish Balm Cushion Beige | Review Marsha Beauty

Rated 5 out of 5 based on 3 customer ratings
(0 customer reviews)

Rp229.000

Series: Categories: Makeup

Review Airnderm Aesthetic Blemish Balm Cushion Beige untuk Samarkan Bekas Jerawat | Bekas jerawat yang menghitam sering bikin bad mood. Tampilannya bisa bikin makeup kamu kurang maksimal. Namun, kamu tak perlu khawatir karena Airnderm Aesthetic Blemish Balm Cushion Beige diklaim ampuh menyamarkan bekas jerawat dan menutupi blemish di wajah. Kali ini Marsha Beauty akan bahas review Airnderm Aesthetic Blemish Balm Cushion Beige lebih lanjut. Ikutin terus, Girls!

Tekstur dan Formula

Dari segi tekstur, Airnderm Blemish Balm Cushion Beige hadir dalam bentuk creamy yang terasa ringan di kulit. Teksturnya blendable dan formula non-comedogenic sehingga tidak menyumbat pori-pori. Menariknya, produk dari Airnderm Aesthetic ini bisa difungsikan sebagai sunscreen, cushion, dan bedak. Selain itu, produknya juga sudah terdaftar di BPOM sehingga aman dipakai setiap hari.

Packaging & Aplikator

Packaging produknya terkesan clean dan elegan karena menggunakan warna dasar putih dengan sentuhan warna pink. Packaging luarnya berupa box karton berwarna putih yang cukup informatif karena dilengkapi dengan beberapa keterangan terkait cushion ini. Sementara kemasan dalamnya berbentuk compact dengan tutup flip. Di bagian atas tutup terdapat keterangan merek dan nomor BPOM. 

Sementara di bagian dalamnya dilengkapi dengan cermin dan puff. Menariknya, puff-nya ditempatkan tersendiri dengan adanya sekat sehingga cushion-nya tidak menempel. 

Shade

Blemish Balm Cushion ini hadir dengan satu shade saja, yaitu beige.

Rekomendasi Kecocokan

Shade produknya lebih cocok untuk kulit kuning langsat. Selain itu, produknya bisa dipakai untuk daily maupun acara-acara spesial.

Coverage

Tingkat coverage-nya adalah medium to full.

Ketahanan

Untuk ketahanannya sendiri termasuk lumayan. Meskipun tidak waterproof, tapi formulanya bisa bertahan 4 jam lebih. Namun, tergantung kondisi kulit kamu juga. 

Hasil Akhir

Hasil akhirnya cenderung natural. 

Experience

Blemish Balm Cusion Beige ini beneran kece banget sih. Teksturnya itu blendable dan enggak menyumbat pori-pori. Untuk hasil pemakaiannya, cushion ini sesuai dengan klaimnya. Flek hitam dan dosa-dosa di wajah beneran ke-cover. Selain itu, kulit jadi kelihatan lebih glowing tapi tetap natural.

Kelebihan dan Kekurangan

Kelebihan dari produk ini adalah dari segi teksturnya yang ringan dan formulanya yang non-comedogenic. Selain itu, coverage-nya medium to full bisa menyamarkan blemish dan warna kulit yang tidak rata. Hampir enggak ada kekurangannya sih kecuali harga yang agak mahal.

Harga dan Tempat Pembelian

Harga Airnderm Aesthetic Blemish Balm Cushion Beige memang sedikit pricey, Girls. Kamu harus mengeluarkan uang sebesar Rp229.000 untuk mendapatkan cushion ini. Harga segitu sebenarnya masih worth it sih kalau dilihat dari kandungannya dan hasilnya yang bikin wajah glowing natural serta bebas noda. Kalau tertarik mencobanya, kamu bisa membeli cushion Airnderm Aesthetic di Marsha Beauty Commerce dan Official Store Marsha Beauty di Shopee.

0 reviews for Ship Your Idea

Add a review

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1 2 3 4 5