Innisfree

Innisfree No Sebum Mineral Powder | Review Marsha Beauty

Rated 5 out of 5 based on 3 customer ratings
(0 customer reviews)

Rp91,000

Series: Categories: Makeup

Review Innisfree No Sebum Mineral Powder, Kulit Bebas Kilap Seharian! | Oily skin sedikit tricky untuk memilih produk make up yang tepat. Jika kandungannya nggak pas, tentu saja wajah semakin terlihat seperti kilang minyak. Marsha, kamu lagi struggling sama minyak di wajah yang sulit dikontrol? Tenang, kamu bisa menggunakan bedak tabur dari Innisfree No Sebum Mineral Powder. Produknya diklaim mampu mengontrol minyak lebih maksimal. Biar nggak penasaran, simak penjelasannya berikut ini!

Tekstur dan Formula

Bedak Innisfree No Sebum Mineral Powder ini mempunyai tekstur yang sama seperti produk lain pada umumnya. Partikelnya sangat lembut halus, dan bedaknya berwarna putih. Bedak ini mampu menahan minyak di wajah, sehingga tetap terlihat segar dan bebas kilap. 

Produknya juga mengandung mineral Jeju dan mint yang efektif menyeimbangkan kadar minyak, membuat wajah senantiasa kering, mencerah make up tidak merata, dan kulit kusam akibat berminyak. Dengan begitu, make up akan lebih mudah menempel, tahan lama, dan hasil riasan lebih smooth. Sesuai klaimnya, produk ini sudah diformulasikan dengan double oil-control yang membantu tampilan bebas kilap. 

Packaging  

Innisfree No Sebum Mineral Powder hadir dengan packaging   berwarna hijau mint yang super compact, sehingga praktis dibawa berpergian dan bisa disimpan dalam tas. Produknya dikemas dalam bentuk jar layaknya bedak pada umumnya. Pada kemasannya pun terdapat informasi yang bisa kamu baca, mulai dari ingredients, klaim, manfaat, expired date, dan cara penggunaannya.

Terdapat sekat antara penutup dan bedaknya, jadi nggak bakalan mudah tumpah isinya. Material kemasannya juga terbuat dari plastik. Kamu nggak perlu cemas kalau terjatuh karena nggak mudah pecah. Innisfree juga menyediakan puff untuk bedaknya. So, kamu bisa langsung menggunakannya girls.

Shade dan Cocok Untuk

Bedak ini nggak mempunyai varian shades. Produknya juga termasuk bedak translucent yang artinya tidak membuat warna kulit berubah sekalipun serbuknya mempunyai warna. Jadi, kulit wajah akan tetap natural sesuai warna alaminya. Dengan begitu, bisa dipakai untuk warna kulit apa saja.

Rekomendasi Kecocokan

Seperti yang sudah dijelaskan, produknya translucent yang artinya nggak membuat warna kulit berubah. Kamu bisa menggunakannya kapan saja saat wajah sedang berminyak. Bisa juga setelah menggunakan make up atau pada tahap baking ketika merias. Produknya cocok digunakan setiap hari girls!

Coverage

Untuk warnanya memang nggak begitu menutupi imperfection pada wajah. Sebab, fokusnya hanya menghilangkan minyak pada wajah. Jika ingin produk yang bisa meng-cover noda hitam di wajah, kamu bisa menggunakan produk lain terlebih dahulu dan di-set kembali dengan bedak Innisfree.

Ketahanan

Produknya dapat bertahan sekitar 6 jam pemakaian, tetapi tergantung kembali sama aktivitasmu. Kalau terkena air memang nggak bertahan lama. Namun, nggak masalah karena kamu bisa touch up kembali.

Hasil Akhir

Hasil akhir pemakaian Innisfree No Sebum Mineral Powder, yaitu finish-nya cenderung matte. Produknya bakalan cocok sama kamu yang wajahnya berminyak, sehingga kulitmu bebas kilap sepanjang hari. 

Experience / Testimoni

Secara keseluruhan, produknya cukup ampuh mengatasi wajah yang seperti kilang minyak. Hasilnya membuat wajah lebih matte, nggak berminyak, dan nggak terkesan kilap. Selain itu, kandungannya juga membantu melembapkan kulit dan nggak membuat kulit menjadi semakin kering. 

Kelebihan dan Kekurangan

Jika berbicara kelebihan, mungkin sudah banyak disampaikan pada artikel ini. Pertama, kandungannya membantu menyehatkan kulit, teksturnya halus, dan warnanya bisa dipakai semua tone kulit. Hanya saja aroma herbalnya cukup mengganggu daripada produk lainnya. Namun, kembali ke preferensi masing-masing ya!

Harga dan Tempat Pembelian

Kamu bisa membelinya di Marsha Beauty atau official store Marsha Beauty di Shopee. Harganya terjangkau, hanya Rp91.000 saja. Yuk beli sekarang juga!

0 reviews for Ship Your Idea

Add a review

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1 2 3 4 5