Marina

    Marina Perfume Body Spray Take Chances | Review Marsha Beauty

    Rated 5 out of 5 based on 3 customer ratings
    (0 customer reviews)

    Rp22,700

    Series: Categories: Fragrance

    Review Marina Perfume Body Spray Take Chances, Wanginya Membantumu Meraih Tiap Kesempatan | Jangan biarkan tiap kesempatan yang diberikan kepadamu hilang hanya karena masalah bau badan. Baik kesempatan berkarir, kesempatan yang berhubungan dengan asmara, atau lainnya. Take your chances dengan menyemprotkan Marina Perfume Body Spray Take Chances agar kamu bisa selalu segar dan percaya diri di tiap kesempatan. Marshalova harus cobain produk ini karena di dalamnya terdapat formula 99,9% Anti Bacterial yang akan melindungi kamu dari bakteri dan kuman jahat. Mencegah bau badan datang di waktu yang tidak tepat. Penasaran ingin tahu tentang produk ini? Berikut Marsha Beauty menyuguhkan review Marina Perfume Body Spray Take Chances, simak sampai akhir ya! 

    Kandungan & Manfaat

    Produk Marina Perfume Body Spray Take Chances hadir dengan kandungan utama Rosewood, Sandalwood, dan Vanilla. Kombinasi bahan-bahan ini memberimu aroma wangi yang segar untuk selalu siap mengambil kesempatan yang diberikan.

    Produk ini sudah dilengkapi dengan formula 99,9% Anti Bacteria yang akan melindungimu dari serangan bakteri dan kuman. Formula tambahan lain Active Fresh di dalamnya juga memastikan kesegaran lebih lama dengan cooling sensation yang akan menghalau bau keringat dan matahari.

    Perfume body spray ini diformulasikan khusus untuk wanita. Kandungan didalamnya sudah teruji secara klinis bebas dari kandungan berbahaya. Adanya sertifikat halal pun menjamin kenyamanan penggunaannya bagi tiap wanita.

    Tekstur dan Formula

    Perfume body spray dari Marina ini memiliki tekstur cairan semprot. Untuk formulanya ringan sehingga partikel produk mudah disemburkan dari jarak sekian melalui aplikator sprayer. Mudah menempel pada badan ataupun pakaian dan seketika akan menyemburkan aroma wangi segarnya.

    Packaging

    Semua seri Marina Perfume Body Spray memiliki gaya pengemasan yang sama. Wadah kemasan berupa botol berkapasitas 150 ml yang cukup handy dan traveling size. Botolnya berbalut label secara penuh sehingga tidak menunjukkan sisi bagian dalam botol. Desain label inilah yang menjadi pembeda varian Marina Perfume Body Spray yang satu dengan lainnya.

    Untuk varian Take Chances hadir dengan kombinasi warna latar ungu dan biru tua. Seperti halnya varian yang lain bagian latar berhiaskan art doodle yang unik dan eye catching. 

    Perfume body spray ini mudah diaplikasikan karena dari pengemasannya sudah dibekali dengan sprayer. Aplikatornya memungkinkan kamu menyemprot parfum secara mudah dari jarak tertentu. Kamu bisa menyemprotkan parfum pada sejumlah titik nadi untuk mengunci kesegarannya dalam waktu lama.

    Cara Pemakaian

    Semprotkan Perfume Body Spray Take Chances by Marina dari jarak sekitar 10 cm pada titik-titik nadi di tubuh seperti pergelangan tangan, leher, dan area belakang telinga. Aplikasikan sesuai kebutuhan.

    Experience/ Testimoni

    Meski semprot-semprot sedikit saja wanginya sudah langsung semerbak. Memang tidak bertahan terlalu lama tapi overall produk ini recommended. Kemasannya yang mungil bisa kamu bawa kemana saja jadi tiap kali dibutuhkan bisa langsung semprot. Bisa segar kembali tanpa repot.

    Harga dan Tempat Pembelian

    Harga normal Marina Perfume Body Spray Take Chances dipatok sangat affordable, yakni Rp 22.700 saja per kemasan 150 ml. Marshalova bisa mendapatkan barian perfume body spray Marina ini di Marsha Beauty atau Official Store Marsha Beauty di Shopee. Ada juga varian lain untuk melengkapi koleksi wewangianmu.

    Disclaimer

    Wangi yang terkesan berbeda bisa didapati pada penggunaan perfume body spray. Karena bagaimana pun kondisi tubuh sangat berpengaruh, terlebih jika memang produksi keringat sedang banyak-banyaknya ditambah kondisi cuaca sedang ekstrim. Untuk mendapatkan hasil optimal sesuai harapan selalu jaga kebersihan diri dan apply mengikuti petunjuk penggunaan.