Moko Moko

Moko Moko Fair Melody BB Cream | Review Marsha Beauty

Rated 5 out of 5 based on 3 customer ratings
(0 customer reviews)

Rp75.000

Series: Categories: Makeup

Review Moko Moko Fair Melody BB Cream, Formulanya Long Lasting |  Ingin tampil cantik tapi tetap kelihatan natural? Kuncinya ada di base makeup yang kamu pakai. Untuk mendapatkan riasan yang sempurna tanpa kesan menor, kamu bisa pakai Moko Moko Fair Melody BB Cream. Marsha Beauty akan bahas review Moko Moko Fair Melody BB Cream lebih lanjut. Yuk, intip review-nya, Girls!

Tekstur dan Formula

Sama seperti BB Cream pada umumnya, Fair Melody BB Cream hadir dalam bentuk cream yang terasa ringan di wajah dan blendable. Teksturnya non-greasy dan diklaim tahan lama, lho. Selain itu, kandungan di dalamnya membantu melindungi kulit wajah kamu dari paparan sinar UV yang bisa menyebabkan kerusakan. Selain itu, formulanya mampu menyamarkan bekas jerawat, noda hitam, dan blemish di wajah.

Packaging & Aplikator

Dari segi packaging, BB Cream ini terkesan girly dan cute dengan warna dasar pink. Kemasan luarnya berupa box karton yang tidak terlalu tebal tapi lumayan informatif. Bagian depannya terdapat tulisan merek produk beserta ornamen dedaunan. Sementara di sisi yang lain tercantum informasi yang cukup lengkap mengenai BB Cream ini.

Sementara packaging dalamnya berupa tube dengan tutup flip top bernuansa pink juga. Di bagian depan tube terdapat ilustrasi wanita berpakaian Hanbok dan beberapa keterangan yang ditulis dengan hangul. Sedangkan pada bagian belakang tube terdapat informasi lengkap mengenai produk ini.

Shade dan Kecocokan

Ada dua shade yang dihadirkan Moko Moko BB Cream, salah satunya adalah Fair Melody yang cocok untuk kulit cerah. 

Coverage

Tingkat coverage-nya adalah natural. 

Ketahanan

Tingkat ketahanannya lumayan sih. Formulanya bisa bertahan beberapa jam dan tidak teroksidasi.

Hasil Akhir

Hasil akhirnya cenderung natural dan bikin wajah kelihatan lebih flawless. 

Experience

Pertama kali pakai BB Cream ini sekitar tahun 2016-an pas masih SMA sampai udah mau lulus kuliah ini. Dia teksturnya beneran ringan, no oxidize at all, no oily, mudah di-blend, dan enggak too much juga. Coverage-nya yang natural ini cocok untuk no makeup-makeup look.

Kelebihan dan Kekurangan

Salah satu kelebihan dari BB Cream ini adalah teksturnya yang ringan, tidak teroksidasi, dan tidak bikin kulit berminyak. Sedangkan kekurangannya ada di packaging-nya aja sih yang sebenarnya kurang eye catching dan enggak begitu menarik juga untuk ukuran makeup harga segitu. Selain itu, kadang susah keluar karena kemasannya yang kayak banyak udara di dalamnya karena tidak penuh isinya.

Harga dan Tempat Pembelian

Harga Moko Moko Fair Melody BB Cream terbilang cukup affordable, Girls. Kamu bisa dapetin BB Cream dengan coverage natural tapi tetap ampuh dalam menyamarkan blemish ini dengan harga sebesar Rp75.000 saja, lho. Produk dari Moko Moko ini sendiri bisa kamu beli secara online di Marsha Beauty Commerce dan Official Store Marsha Beauty di Shopee.

0 reviews for Ship Your Idea

Add a review

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1 2 3 4 5