Rose All Day

Rose All Day Lip and Cheek Duo | Review Marsha Beauty

Rated 5 out of 5 based on 3 customer ratings
(0 customer reviews)

Rp165,000

Series: Categories: Makeup

Review Rose All Day Lip and Cheek Duo, Bibir dan Pipi Auto Cantik! | Sering bingung kalau mau beli produk makeup karena jenisnya yang beragam dan budget-mu terbatas? Tenang aja, Marshalova. Sekarang kamu bisa beli satu produk dengan fungsi double buat bibir dan pipi, seperti yang ada di Rose All Day Lip and Cheek Duo. Cari tahu info lengkapnya, yuk!

Tekstur dan Formula

Produk ini dikemas dalam bentuk creamy lipstick yang gampang diaplikasikan di bibir maupun pipi. Pigmentasinya juga oke, mulai dari medium sampai high. Jadi, warnanya bisa langsung muncul hanya dengan sekali usap.

Untuk finish-nya sendiri, Rose All Day Lip and Cheek Duo punya hasil yang lebih ke arah satin daripada matte, sehingga memang cocok buat bibir dan pipi. Kalau untuk penggunaan di pipi, kamu bisa pakai dengan small dense brush dulu, kemudian di-blend pakai jari untuk hasil yang lebih natural.

Formulanya sendiri bebas dari paraben, sulfate, gluten, maupun phthalate. Dan untuk menyempurnakan formulanya, Rose All Day menambahkan sunscreen, minyak jojoba seed, serta tocopheryl acetate – bentuk vitamin E sebagai antioksidan.

Packaging dan Aplikator

Masing-masing produk dikemas di dalam box yang desainnya simpel namun cantik bernuansa pink. Sedangkan untuk packaging lipstiknya sendiri, desainnya berbentuk tube yang tinggi, namun tidak terlalu ramping. 

Tube-nya terbuat dari clear acrylic yang kokoh dan nyaman digenggam. Kamu bisa cek di bagian dasar tube untuk melihat apa warna shade lipstiknya.

Pilihan Shade

Rose All Day Lip and Cheek Duo tersedia dalam enam pilihan shade warna:

  • Boujee (warna merah dengan undertone biru)

  • Clink (warna fuchsia).

  • Code Nude (warna nude yang glowing).

  • Fizz (warna light brown nude dengan nuansa pink).

  • Milkshake (warna pink lembut).

  • Pop (warna coral red dengan kesan natural bold look).

Ketahanan

Walaupun bukan lipstik creamy yang transferproof, daya tahannya masih oke, kok. Kalau hanya dipakai untuk makan-minum biasa, warnanya masih bisa stay on. Tapi warnanya akan langsung pudar kalau kamu makan besar.

Hasil Akhir

Lipstik creamy dari Rose All Day ini sangat buildable, yang membuatnya makin bisa kamu pakai sesuai kebutuhan. Jadi, kamu bisa aplikasikan tipis-tipis untuk hasil sheer di bibir, atau full lips yang lebih bold – apalagi kalau kamu pilih warna yang lebih dark seperti Pop. Sebagai blush on, hasilnya terbilang oke dan bisa kamu reapply kapanpun dengan mudah.

Experience

Untuk pemakaian sekitar 4 jam normal (tanpa makan-minum heboh), lipstiknya sudah mulai pudar. Meski begitu, warna lipstiknya meninggalkan stain yang cantik jadi bibir masih terlihat merona. Teksturnya yang creamy juga membuatnya sangat nyaman dan gampang diaplikasikan di bibir maupun pipi.

Kelebihan dan Kekurangan

Sebagai produk multifungsi, Rose All Day Lip and Cheek Duo tentu sangat praktis dan simpel dalam pengaplikasian. Apalagi teksturnya sangat nyaman buat bibir dan pipi. Hanya saja, justru mungkin karena inilah Lip and Cheek Duo jadi kurang dari segi staying power alias ketahanannya. 

Harga dan Tempat Pembelian

Kamu bisa temukan Rose All Day Lip and Cheek Duo di Marsha Beauty Commerce dengan harga kisaran Rp165.000 saja, lho! Kalau mempertimbangkan kegunaannya yang multifungsi, harga tersebut tentu terbilang affordable. Soalnya, kamu bisa dapatkan lipstik dan blush on sekaligus hanya dalam satu produk.

0 reviews for Ship Your Idea

Add a review

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1 2 3 4 5