TRUEVE

TRUEVE Encapsulated Retinol Serum | Review Marsha Beauty

Rated 5 out of 5 based on 3 customer ratings
(0 customer reviews)

Rp185.300

Series: Categories: Skincare

Kulit Wajah Bebas Jerawat dalam Hitungan Hari? Andalkan TRUEVE Encapsulated Retinol Serum Saja, Yuk! | Pemakaian retinol dalam produk skincare sama umumnya dengan ceramide dan niacinamide. Namun, tak sedikit yang bimbang memakainya, sebab sifat kerasnya yang kadang memicu reaksi alergi hingga iritasi. Sejumlah brand lantas memformulasikannya agar aman untuk semua jenis kulit, seperti yang diperlihatkan TRUEVE Encapsulated Retinol Serum.

Sebagai brand lokal, Trueve memastikan serumnya cocok buat kulit perempuan Indonesia. Di sisi lain, mereka juga memanfaatkan bahan-bahan aktif dari sejumlah negara seperti Inggris dan Korea Selatan. Kalau penasaran, kamu bisa cek informasi lengkapnya lewat review berikut ini!

Kandungan dan Manfaat

Sebagai key ingredient, retinol tentunya menjadi perhatian utama dalam review produk TRUEVE Encapsulated Retinol Serum. Trueve dalam hal ini telah mengenkapsulasi bahan aktif tersebut, sehingga sifatnya lebih stabil dan membantu kandungan lain masuk ke dalam kulit. Penggunaan encapsulated retinol-nya pun hanya 3% yang membuatnya aman buat kulit.

Bahan-bahan aktif lainnya yang digunakan dalam serum Trueve ini mencakup ceramide-6, vegan squalane, probiotic, dan hyaluronic acid-10. Kombinasi kandungan ini yang lantas mengurangi risiko iritasi hingga membantu menangani jerawat dalam hitungan hari.

Tekstur dan Formula

Encapsulated Retinol Serum mempunyai tekstur yang relatif kental untuk ukuran serum, tetapi hal tersebut tak mengurangi kemampuannya merawat kulit. Apalagi formulasi retinolnya memungkinkan kandungan serum sampai tepat sasaran, sehingga hasil pemakaiannya cepat terasa, Marshalova.

Packaging

TRUEVE Encapsulated Retinol Serum dikemas dalam botol 15ml dengan desain elegan. Hal ini terlihat dari warna keemasan yang menghiasi desainnya dan sentuhan metalik di bagian atas. Ada juga aplikator yang membantumu meneteskan serum pada permukaan kulit wajah.

Cara Pemakaian

Bersihkan wajah dan aplikasikan toner sebelum memakai serum. Keluarkan 2-3 tetes serum pada permukaan kulit, lalu oleskan secara merata sambil sesekali diberi pijatan. Tunggu beberapa menit sebelum diteruskan ke produk skincare seperti moisturizer dan sunscreen. Kamu juga bisa layer dengan serum anti-aging maupun niacinamide, lho!

Experience

Sejak pemakaian awal, Encapsulated Retinol Serum tak akan membuat kulitmu perih atau gatal-gatal. Namun kalau kamu masih bimbang, gunakan serum satu kali sehari untuk mengetahui reaksi kulit, seperti yang dianjurkan beberapa review TRUEVE Encapsulated Retinol Serum.

Kemudian pada penggunaan jangka panjang, Encapsulated Retinol Serum akan membuat tekstur wajah lebih lembut dan halus tanpa kerutan. Jerawat-jerawat yang meradang cepat kempes dengan bekas luka yang tersamarkan secara optimal.

Harga dan Tempat Pembelian

TRUEVE Encapsulated Retinol Serum ini dijual dengan harga sebesar Rp185.300. Kamu dapat membeli serum retinol ini secara online di Marsha Beauty Commerce dan Official Store Marsha Beauty di Shopee.

Disclaimer:Setiap produk skincare akan menimbulkan efek berbeda pada pengguna. Jika produk menimbulkan reaksi, segera konsultasikan dengan ahli untuk mendapatkan penanganan.

0 reviews for Ship Your Idea

Add a review

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1 2 3 4 5