Kenapa Rambut Rontok Parah? Ketahui 7 Penyebabnya!
Hair

Kenapa Rambut Rontok Parah? Ketahui 7 Penyebabnya!

Rambut rontok sebenarnya bukan hal yang perlu dikhawatirkan. Pasalnya rambut akan rontok sekitar 100 helai tiap harinya. Tapi kamu perlu waspada ketika rambut mengalami rontok dalam jumlah besar. Kamu sudah tahu belum alasan kenapa rambut rontok parah?

Tahu penyebab rambut rontok bisa membuat kamu lebih aware dengan masalah kesehatan. Selain itu kamu juga bisa melakukan perawatan sedini mungkin, sehingga masalah kebotakan dan kehilangan rambut bisa kamu minimalisir. 

Alasan Kenapa Rambut Rontok Parah 

1. Terlalu Sering Melakukan Catok atau Blow pada Rambut 

Jika kamu sering melakukan styling rambut dengan hairdryer atau catok, maka kemungkinan rambut rontok bisa 2x lipat lebih besar. Hal tersebut bisa terjadi karena aktivitas styling akan menarik akar rambut, membuatnya menjadi lebih renggang. 

Supaya rambutmu tetap kuat ketika sering melakukan styling, jangan lupakan perawatan rambut intensif. Rambut yang tidak ternutrisi dengan baik punya kecenderungan gugur dan rontok. Akar rambutnya juga tak sekuat akar rambut biasa yang tidak melakukan styling setiap hari. 

2. Kurang Gizi 

Masalah gizi memang bisa membuat rambut jadi rontok, apalagi kalau kamu tak mendapatkan asupan gizi yang mencukupi. Tak hanya itu, pola makan yang tak teratur juga bisa membuat rambutmu jadi kering dan tipis. Kurangnya asupan nutrisi juga akan berpengaruh pada organ tubuh yang lain. 

Selain rambut, kulit juga akan terlihat kusam. Ini karena distribusi gizi yang terhambat ke seluruh tubuh. Kalau kamu tak segera memperbaiki asupan gizimu, hal yang buruk bisa terjadi. Misalnya kebotakan dan masalah pencernaan.

Baca Juga: Atasi Kerontokan dengan Hair Mask untuk Rambut Rontok

3. Faktor Genetika

Penyebab rambut rontok parah selanjutnya adalah faktor genetika. Beberapa orang memiliki jumlah hormon testosterone yang rendah,padahal hormon ini punya peran penting untuk menjaga kesehatan rambut dan mencegahnya rontok. 

Seseorang yang di dalam keluarganya punya keturunan yang mengalami kebotakan atau rambut tipis bisa jadi punya hormone testosterone yang rendah. Tapi bukan berarti hal ini tak bisa kamu cegah ya, kamu bisa meningkatkannya dengan menjaga pola hidup yang sehat dan menghindari stress berlebih. 

4. Pengaruh Hormon 

Hormon secara tak langsung memberikan pengaruh besar pada kesehatan tubuh, terutama untuk rambut. Untuk wanita, penyebab rambut rontok bisa jadi karena pengaruh hormon, terutama setelah melahirkan dan di masa kehamilan. 

Kebanyakan wanita mengalami masalah rambut rontok yang parah ketika sedang mengandung. Tapi jangan khawatir, fase rambut rontok ini hanya berlangsung selama 3-4 bulan. Kalau kamu merasa rambut rontok terus dan tak mengalami perbaikan, sebaiknya datang ke layanan kesehatan terdekat.

Baca Juga: Rekomendasi Vitamin yang Bagus untuk Rambut Kering dan Rontok

5. Anemia 

Alasan kenapa rambut rontok parah bisa jadi karena anemia. Ketika seseorang mengalami anemia, rambut rontok bisa jadi tanda awalnya. Kekurangan zat besi akan membuat oksigen tak tersebar secara sempurna, terutama di rambut. Inilah yang menyebabkan rambut jadi rontok dan berguguran. 

Jika ingin meningkatkan jumlah zat gizi di dalam tubuh, kamu bisa mulai mengonsumsi makanan yang sehat. Minum suplemen zat besi secara rutin juga bisa membantumu, begitu pula dengan mengonsumsi vitamin C untuk meningkatkan nutrisi di dalam tubuh. 

Rambut yang rontok juga bisa disebabkan oleh stress, yang disebut sebgai telogen effluvium. Jika seseorang mengalami stress berkepanjangan, maka proses tumbuhnya rambut jadi terhambat. Stress ini juga bertanggung jawab mendorong rambut untuk rontok, sehingga rambut jadi tipis. 

Itulah berbagai alasan kenapa rambut rontok parah. Rambut yang rontok tak boleh dianggap remeh. Jika sudah berlebihan, sebaiknya segera lakukan perawatan untuk mencegah hal-hal yang tak diinginkan. Kalau tidak, rambutmu bisa makin menipis dan mengalami kebotakan.

img

Marsha Beauty menghadirkan artikel, review dan konten menarik lainnya seputar trend dunia kecantikan secara lengkap dan update.

Newsletter

Dapatkan info promo menarik & info terbaru dunia kecantikan.