Marsha Beauty Skincare - 21/02/2023

Rekomendasi Skincare Remaja untuk Memutihkan Wajah dan Glowing

Rekomendasi Skincare Remaja untuk Memutihkan Wajah dan Glowing

Merawat kulit tidak hanya diperuntukan bagi orang dewasa saja. Ketika memasuki usia remaja, kamu juga harus mulai melakukan perawatan. Jenis perawatan yang paling mudah adalah menggunakan skincare remaja untuk memutihkan wajah dan glowing.

Saat ini sudah banyak brand kosmetik yang me-launching produk skincare khusus untuk remaja. Setiap produknya mengandung bahan yang aman untuk menjaga kesehatan kulit. Jadi jangan ragu lagi untuk rajin pakai skincare, ya Girls!

Manfaat Rajin Pakai Skincare untuk Remaja

Memakai skincare merupakan kewajiban bagi siapa saja, baik orang dewasa maupun remaja. Meskipun masih berusia muda, tapi remaja juga perlu melakukan perawatan. Ada banyak manfaat memakai skincare untuk remaja, yaitu:

1. Membersihkan Pori-pori Kulit

Biasanya remaja lebih sering melakukan aktivitas di luar rumah. Terutama kalau kamu masih sekolah dan kuliah. Banyaknya debu dan polusi di jalan akan membuat kulit jadi kotor. Jika dibiarkan, tumpukan kotoran tersebut bisa mengakibatkan komedo dan jerawat.

Nah, untuk mengatasinya kamu bisa pakai skincare dan facial wash untuk membersihkan pori-pori kulit. Kamu juga bisa menggunakan micellar water atau cleanser lainnya yang bisa mengangkat kotoran dan minyak.

2. Menutrisi Kulit

Memberikan nutrisi tambahan pada kulit yang masih remaja akan memberikan hasil maksimal. Umumnya setiap skincare diformulasikan dengan bahan aktif yang bisa menutrisi kulit, seperti alpha arbutin, glycolic acid, niacinamide, dan lain-lain.

Jadi kalau kamu rajin pakai skincare, kulit akan ternutrisi dengan baik. Sehingga nantinya kamu akan terhindar dari berbagai masalah kulit ketika memasuki usia dewasa. Apalagi kalau kamu menggunakan skincare remaja untuk memutihkan wajah dan glowing.

3. Menghindari Tanda Penuaan Dini

Seiring bertambahnya usia, kulit kamu akan mengalami penurunan produksi kolagen. Sehingga wajah jadi terlihat lebih tua. Salah satu tanda penuaan dini yang paling umum adalah munculnya kerutan dan garis halus di beberapa area wajah.

Untuk menghindari kemunculan tanda penuaan dini kamu bisa menggunakan skincare sejak masih remaja. Gunakan produk yang mengandung niacinamide bisa berfungsi sebagai skin conditioning untuk menjaga elastisitas wajah.

Baca Juga: Ternyata Inilah Penyebab Kerutan di Bawah Mata Pada Remaja! Lalu Bagaimana Cara Mengatasinya?

Tips Memilih Produk Skincare untuk Remaja

Meskipun saat ini sudah banyak produk skincare yang dibuat khusus untuk remaja, namun kamu tidak boleh sembarangan dalam memilih. Ada beberapa hal yang perlu kamu pertimbangkan sebelum membeli skincare, berikut ini:

  1. Pahami dan cari tahu jenis kulit kamu, apakah kering, berminyak, kombinasi, atau sensitif.

  2. Mengetahui masalah kulit yang ingin diatasi.

  3. Perhatikan bahan yang terkandung dalam skincare.

  4. Pilih produk yang punya sertifikasi BPOM.

Rekomendasi Skincare Remaja untuk Memutihkan Wajah dan Glowing

Memiliki wajah yang putih dan glowing merupakan dambaan banyak remaja. Terutama kalau kamu sedang memasuki masa puber dan ingin tampil cantik. Berikut adalah beberapa rekomendasi skincare remaja yang bisa kamu coba.

Baca Juga: Inilah Merk Serum Wajah yang Bagus untuk Remaja, Jangan Sampai Salah Pilih, Ya!

1. Emina Bright Stuff Facial Wash

Produk skincare remaja untuk memutihkan wajah dan glowing yang pertama adalah facial wash. Kamu bisa menggunakannya untuk membersihkan wajah. Terdapat kandungan summer plum extract dan vitamin B3 yang mampu mencerahkan kulit.

2. Garnier Sakura Glow Hyaluron Serum Cream SPF 30 PA+++

Skincare remaja untuk memutihkan wajah dan glowing berikutnya adalah dari Garnier. Produk ini merupakan serum yang mengandung ekstrak bunga sakura, hyaluron, dan sunscreen untuk membuat kulit jadi glowing.

Selain itu masih banyak rekomendasi skincare remaja untuk memutihkan wajah dan glowing yang bisa kamu temukan di blog Marsha Beauty. Kamu juga bisa mencari tips dan cara merawat kulit untuk remaja pada artikel yang tersedia.

img

Marsha Beauty menghadirkan artikel, review dan konten menarik lainnya seputar trend dunia kecantikan secara lengkap dan update.

Newsletter

Dapatkan info promo menarik & info terbaru dunia kecantikan.