Marsha Beauty Makeup - 21/06/2023

4 Rekomendasi Bedak yang Cocok untuk Pori-pori Besar agar Tampak Poreless

4 Rekomendasi Bedak yang Cocok untuk Pori-pori Besar agar Tampak Poreless

Salah satu fungsi dari makeup adalah menutupi kekurangan pada wajah, seperti flek hitam, bekas jerawat, dan pori-pori. Selain menggunakan foundation atau cushion, kamu juga bisa memakai bedak yang cocok untuk pori-pori besar.

Karena ada begitu banyak bedak di pasaran dan tidak semuanya mampu menutup pori-pori, maka di sini akan diberikan beberapa rekomendasi. Setelah membaca rekomendasi ini, kamu bisa memilih salah satu produk bedaknya.

Bedak yang Cocok untuk Pori-pori Besar

1. Luxcrime Blur & Cover Two Way Cake

Rekomendasi bedak pertama ini memiliki kemampuan untuk membuat kulit menjadi lebih halus karena dapat menyamarkan penampilan pori-pori. Tidak hanya sampai di situ, bedak padat lokal ini juga mampu menutupi berbagai kekurangan di wajah, misalnya garis halus dan noda hitam.

Luxcrime Blur & Cover Two Way Cake memiliki partikel dengan ukuran sangat kecil dan lembut. Saat diaplikasikan ke kulit, produk ini memberikan hasil akhir velvet matte dan warnanya menyatu dengan kulit sehingga tidak tampak dempul.

Ketahanan bedak ini juga patut diacungi jempol karena mampu bertahan hingga 24 jam setelah pemakaian. Cocok sekali dijadikan pilihan untuk kulit yang sedang berjerawat maupun berminyak.

Baca juga: Rekomendasi Bedak untuk Kulit Berminyak dan Flek Hitam yang Bagus

2. Make Over Powerstay Matte Powder Foundation

Make Over Powerstay Matte Powder Foundation merupakan salah satu bedak padat yang bagus dan tahan lama. Produk ini punya kemampuan untuk menyamarkan pori sehingga wajah tampak lebih flawless dan halus.

Meski mampu menyamarkan tampilan pori-pori, formula bedak Make Over ini tidak menimbulkan komedo. Hasil akhir bedak ini matte sehingga sangat direkomendasikan untuk kulit yang berminyak. Bahkan bedak ini juga aman digunakan ketika kulit sedang berjerawat.

Ada satu hal yang lebih menarik dari Make Over Powerstay Matte Powder Foundation, yaitu teknologi fade resistant formula dan microfine color rich pigment technology. Kedua teknologi tersebut membuat bedak Make Over ini mampu menyatu dengan warna kulit asli dan menyamarkan berbagai kekurangan.

3. Wardah Colorfit Velvet Powder Foundation

Wardah memiliki beberapa jenis bedak padat, tapi ada satu yang benar-benar bisa diandalkan untuk menyamarkan pori. Nama produknya adalah Wardah Colorfit Velvet Powder Foundation. Sesuai dengan namanya, produk ini menggabungkan formula bedak dengan foundation.

Kamu akan mendapatkan manfaat bedak dan foundation sekaligus hanya dari satu produk. Wardah Colorfit Velvet Powder Foundation memiliki teknologi matte micro powder yang mampu menahan minyak di wajah dan memberikan hasil akhir matte.

Selain itu, Wardah Colorfit Velvet Powder Foundation juga dilengkapi dengan skinmatch technology. Saat dipakai, warna bedak Wardah ini akan menyatu dengan kulit.

Baca juga: 7 Foundation yang Tahan Lama dan Glowing, Cocok untuk Semua Kulit!

4. Looke Holy Perfecting Pressed Powder

Masih dari brand lokal, kali ini ada Looke Holy Perfecting Pressed Powder. Produk tersebut punya kemampuan untuk menutup tampilan pori-pori kulit dengan sangat baik dengan coverage medium to full. Tidak hanya pori, tampilan noda gelap, garis halus, dan warna tidak merata juga bisa disamarkan.

Looke Holy Perfecting Pressed Powder punya formula yang mampu mengontrol produksi minyak atau sebum. Meski begitu, bedak padat satu ini tidak akan membuat kulit wajah menjadi kering karena diperkaya dengan kandungan squalane oil yang mampu melembapkan kulit.

Bedak padat ini juga diperkaya dengan kandungan titanium dioxide. Artinya, bedak ini memiliki kemampuan untuk melindungi kulit dari efek buruk paparan sinar matahari. Meski begitu, sebaiknya tetap gunakan sunscreen agar mendapatkan perlindungan yang maksimal.

Silakan pilih shade sesuai dengan warna kulit dari bedak yang cocok untuk pori-pori besar di atas. Pastikan juga bahwa kamu mengetahui jenis undertone kulit agar bisa memilih shade bedak yang sesuai.

Adapun, kamu bisa membeli semua bedak yang ada di atas yang cocok untuk pori-pori besar di sini:


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.