Marsha Beauty Skincare - Updated: 29/11/2022

Anti Ribet? Bingung Bagaimana Urutan Skincare Pria Simple? Cek di Sini!

Anti Ribet? Bingung Bagaimana Urutan Skincare Pria Simple? Cek di Sini!

Urutan skincare pria simple, biasanya laki-laki atau pria memang tidak suka sesuatu yang ribet. Walaupun tidak suka yang ribet namun pria juga harus tetap melakukan perawatan kulit. Perawatan kulit tidak hanya untuk wanita saja.

Namun, perlu diingat kulit wanita dan pria tentunya memiliki jenis yang berbeda. Untuk itu, harus memilih skincare yang sesuai dengan jenis kulit. Selain itu, harus melakukan urutannya dengan benar.

Urutan yang salah pastinya akan menyebabkan hasil yang kurang maksimal. Bahkan bisa saja malah menimbulkan masalah pada kulit. Pria yang biasanya tidak terlalu suka dengan hal yang ribet pastinya akan memilih perawatan yang simple.

Baca juga: Skincare yang Cocok Untuk Cowok dan Permasalahannya, Ini Dia!

Ini Dia Urutan Skincare Pria Simple

Pria yang tidak suka hal-hal ribet namun harus tetap melakukan perawatan. Lalu bagaimana solusinya? Solusinya adalah melakukan perawatan yang simple-simple aja. Berikut ini adalah urutan skincare pria simple.

Pembersih wajah atau Facial Wash

Membersihkan wajah adalah salah satu hal penting yang harus dilakukan untuk merawat kulit. Setelah beraktivitas seharian pastinya kulit akan menjadi kotor. Hal itu juga berlaku bagi yang beraktivitas di dalam ruangan.

Mungkin banyak dari kita yang menganggap bahwa kulit yang kotor hanya kulit orang-orang yang beraktivitas di luar ruangan saja. Padahal dalam kenyataannya di luar ruangan maupun di dalam ruangan sama saja walaupun intensitas kotorannya mungkin jauh lebih banyak yang aktivitasnya di luar ruangan.

Setelah melakukan aktivitas seharian pastikan untuk membersihkan wajah dengan facial wash. Pilihlah facial wash yang sesuai dengan kulit kamu. Saat ini sudah banyak produk facial wash yang memang dikhususkan untuk pria.

Toner

Menggunakan toner setelah memakai facial wash akan menyeimbangkan pH kulit. Selain itu juga menjadikan kulit lebih fresh. Untuk pria yang memiliki kulit kering bisa menggunakan hydrating  toner yang bisa melembapkan kulit.

Jika memiliki jenis kulit yang berminyak bisa menggunakan toner yang oil free, toner jenis ini mampu mengurangi minyak dan bisa mengecilkan pori-pori. Cara menggunakan toner pun cukup mudah yaitu bisa menuangkannya ke kapas lalu di tap-tap di wajah.

Serum

Serum juga memiliki fungsi yang penting dalam urutan skincare pria. Kulit akan ternutrisi dengan baik jika menggunakan serum. Dengan menggunakan serum kulit akan lebih kenyal dan elastis, bahkan juga bisa mencegah kulit menjadi kusam.

Pelembap atau Sunscreen

Terakhir adalah pelembap atau sunscreen. Untuk yang males ribet bisa gunakan pelembap yang sekaligus sudah mengandung sunscreen sehingga lebih praktis. Namun pastinya ini adalah urutan skincare pagi hari saja. Karena sunscreen tidak berguna untuk malam hari.

Baca Juga: 5 Pilihan Face Wash Pria Terbaik untuk Kulit Berminyak, Harga Affordable, Ada di Minimarket!

Urutan skincare pria pagi dan malam hampir sama. Kamu bisa melakukan urutan di atas untuk pagi dan malam. Namun untuk urutan skincare cowok malam kamu bisa memilih pelembap khusus untuk malam hari. Selebihnya kamu bisa gunakan untuk malam dan pagi hari.

Pastikan memakai skincare dengan urutan yang sama dengan urutan di atas. Urutan skincare cowok pagi hari bisa kamu lakukan sesuai dengan urutan di atas. Jangan sampai salah urutannya.

Urutan skincare yang benar akan memaksimalkan fungsi masing-masing skincare. Pastikan juga memilih produk yang sesuai dengan jenis kulit. Urutan yang benar tidak akan membuahkan hasil jika produk yang dipilih salah.

Urutan skincare pria simple di atas bisa menjadi langkah awal untuk kamu dalam merawat kulit. Marshalova, penting untuk diketahui merawat kulit memang tidak hanya dilakukan oleh perempuan namun pria juga dianjurkan untuk merawat kulit. So, tunggu apalagi segera lakukan perawatan sedini mungkin, ya!


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.