Jerawat menjadi salah satu masalah kulit yang cukup umum. Banyak cara mengobati jerawat ditawarkan termasuk penggunaan obat jerawat.
Namun, tentu cara alami harus dipertimbangkan guna menekan efek samping pengobatan. Lidah buaya termasuk bahan alami yang bisa digunakan sebagai masker untuk jerawat. Kira-kira bagaimana cara menggunakan masker lidah buaya untuk jerawat?
Baca Juga: Kenali Manfaat Creambath Lidah Buaya, Salah Satunya Mencegah Kerontokan Rambut
Lidah Buaya dan Kinerjanya Memerangi Jerawat
Secara alami bakteri Propionibacterium acnes yang merupakan bakteri penyebab jerawat bisa hidup di kulit manusia, khususnya kulit wajah. Keberadaan bakteri alami lain menjaga bakteri penyebab jerawat tetap terkendali. Hanya saja beberapa kondisi menyebabkan bakteri penyebab jerawat berkembang terlalu pesat dan timbullah jerawat.
Dalam gel lidah buaya terkandung vitamin, mineral, dan antioksidan kuat. Lidah buaya dengan kandungan didalamnya bermanfaat banyak dalam dunia kecantikan. Salah satunya meredakan peradangan pada kulit terutama yang disebabkan karena jerawat. Marsha Beauty kali ini memaparkan beberapa cara yang bisa kamu coba untuk mendapat manfaat lidah buaya untuk jerawat.
Baca Juga: 5 Manfaat Lidah Buaya untuk Kulit, Melembapkan Hingga Mencerahkan
Alami Lebih Aman, Ini Cara Menggunakan Masker Lidah Buaya untuk Jerawat
Berikut ini cara-cara menggunakan masker lidah buaya untuk jerawat, di antaranya adalah sebagai berikut:
Masker Lidah Buaya Alami
Cara pertama termasuk cara paling mudah menggunakan masker lidah buaya untuk mengatasi jerawat. Yakni hanya dengan mengeruk gel bening lidah buaya lalu mengaplikasikannya langsung ke wajah berjerawat. Ambil satu batang lidah buaya, cuci bersih, belah batangnya, lalu ambil gelnya.
Akan tetapi, sebelum menggunakan masker dianjurkan untuk mencuci wajah menggunakan air hangat dan sabun terlebih dulu. Keringkan dengan cara ditepuk-tepuk menggunakan handuk lembut. Ambil gel lidah buaya murni yang sudah disiapkan di awal untuk diaplikasikan ke wajah hingga merata. Diamkan 10 menit agar lidah buaya bekerja lalu akhiri dengan bilas bersih.
Masker Lidah Buaya dan Tea Tree Oil
Masker alami berikutnya bisa kamu buat dari hasil mencampurkan gel lidah buaya dan tea tree oil. Keruk gel bening dari batang lidah buaya, taruh dalam wadah bersih, lalu tambahkan 2-3 tetes tea tree oil.
Agar proses pengobatan jerawat lebih efektif, tetap dianjurkan mencuci muka dengan air dan sabun terlebih dulu. Bila jerawat ada di badan, maka mandilah lebih dulu. Masker alami bisa diaplikasikan di area kulit berjerawat. Diamkan agar kandungannya bekerja, lalu bilas bersih sesudahnya.
Masker Lidah Buaya dan Sari Lemon
Kombinasi lidah buaya dan sari lemon bisa menjadi komposisi masker alami yang bagus untuk mengobati jerawat. Lidah buaya akan berperan meredakan iritasi yang ditimbulkan lemon, sedangkan lemon dengan kandungan asam sitratnya akan membantu mengobati jerawat.
Masker alami ini bisa kamu buat dengan mencampurkan gel lidah buaya dan sari lemon menggunakan perbandingan 8:1. Aduk-aduk agar bercampur merata, lalu masker bisa diaplikasikan merata ke wajah. Hindari area mata dan area sensitif lainnya. Setelah 10 menit masker bisa dibersihkan dengan bilas air hangat.
Masker Lidah Buaya, Kayu Manis, dan Madu
Masker alami ini 3in1 ini menjanjikan sifat antibakteri dan antiinflamasi yang mampu mengobati jerawat secara tuntas.
Cara pembuatannya mudah. Kamu hanya perlu mencampurkan 1 sdm gel lidah buaya, ¼ sdt kayu manis, dan 2 sdm madu murni. Aduk-aduk agar semua komposisi madu alami ini bercampur merata. Bila sudah siap masker bisa diaplikasikan pada area kulit berjerawat dan tunggu sampai 10 menit sebelum dibilas bersih.
Baca Juga: Rekomendasi Shampoo Lidah Buaya, Solusi Sehat untuk Rambut Sehat
Kesimpulan
Itulah beberapa cara menggunakan masker lidah buaya untuk jerawat. Cara alami tentunya lebih aman untuk Marshalova coba bukan?