Marsha Beauty Skincare - Updated: 04/01/2023

Ini Dia Manfaat Rose Water Azalea Lengkap dengan Cara Pemakaiannya

Ini Dia Manfaat Rose Water Azalea Lengkap dengan Cara Pemakaiannya

Belum lama ini, ada satu produk skincare yang viral di media sosial. Nama produknya adalah Azalea Deep Hydration Rose Water. Apa saja manfaat rose water Azalea yang membuatnya viral? Sebaiknya simak penjelasan di bawah ini untuk mengetahui jawaban lebih lengkapnya, Girls.

Azalea sendiri merupakan salah satu merek skincare yang terbilang baru. Namun brand ini berada di bawah naungan Natur, yaitu brand haircare yang sudah eksis sejak lama di Indonesia. Ada banyak produk Azalea, antara lain facial wash, rose water, toner, moisturizer, dan masih banyak lagi. 

Azalea Rose Water Ingredients

Sebelum membahas tentang manfaat rose water Azalea, sebaiknya kamu pahami bahan-bahan apa saja yang terkandung di dalam produk tersebut. Berikut ini adalah beberapa ingredients utamanya:

  • Ekstrak bunga mawar

  • Minyak zaitun atau olive oil

  • Allanton

  • Niacinamide

Selain mengandung bahan utama seperti yang sudah disebutkan di atas, rose water Azalea bebas dari kandungan ingredients berikut ini.

  • Fragrance atau wangi-wangian

  • Alkohol

  • Paraben

Bisa disimpulkan bahwa rose water yang satu ini sangat cocok untuk para pemilik kulit sensitif. Pasalnya, ketiga bahan yang disebutkan di atas memang kurang dianjurkan untuk orang-orang dengan kulit sensitif.

Manfaat Rose Water Azalea

Nah, setelah mengetahui ingredients-nya, sekarang mari bahas apa saja manfaat dari air mawar Azalea.

1. Mengurangi Peradangan

Salah satu kandungan utama di dalam produk rose water Azalea adalah ekstrak mawar. Ada banyak kandungan nutrisi dan zat tertentu yang bisa mengurangi peradangan pada kulit.

Kulit yang kering lebih rawan mengalami iritasi dan peradangan. Hal ini membuat kulit tampak kemerahan. Salah satu cara untuk meredakannya adalah dengan menggunakan rose water dari Azalea yang mampu menenangkan kulit.

2. Mengunci Kelembapan Kulit 

Manfaat rose water Azalea selanjutnya adalah mengunci kelembapan kulit. Pasalnya, air mawar ini juga mengandung olive oil yang kerap digunakan dalam perawatan kulit kering. 

Minyak zaitun atau olive oil diperkaya dengan kandungan vitamin E. Vitamin yang satu ini mampu merangsang produksi minyak alami di kulit. Dengan begitu, kulit akan lebih lembap secara alami.

3. Membantu Mengurangi Tanda Penuaan

Air mawar dari Azalea juga sudah dilengkapi dengan kandungan allantoin. Ingredient yang satu ini termasuk dalam kelompok antioksidan. Fungsinya adalah untuk mengelupas sel-sel kulit mati.

Selain itu, allantoin juga berfungsi untuk merangsang produksi kolagen pada kulit. Dengan begitu, elastisitas kulit akan kembali seperti semua dan garis halus tanda penuaan akan hilang dengan sendirinya.

Antioksidan satu ini juga mampu mencegah kulit menjadi kering dengan mencegah hilangnya kelembapan. Hasilnya, kulit wajah akan menjadi lebih kenyal setelah pemakaian rose water Azalea secara teratur.

4. Mencerahkan Wajah

Manfaat terakhir dari Azalea Deep Hydration Rose Water adalah membantu kamu mencerahkan kulit wajah. Pasalnya, produk air mawar ini mengandung ingredient niacinamide.

Seperti yang sudah kamu tahu, Girls, bahan aktif yang satu ini berfungsi sebagai salah satu agen pencerah. Niacinamide banyak terkandung di dalam produk skincare pencerah lainnya seperti moisturizer, toner, serum, dan lain sebagainya.

Cara Memakai Rose Water Azalea

Untuk mendapatkan manfaat seperti yang sudah dijelaskan di atas, kamu tentu harus menggunakan rose water Azalea dengan benar. Berikut ini cara penggunaannya.

  • Menggunakan air mawar sebagai campuran masker bubuk

  • Gunakan sebagai toner dan dipakai setelah mencuci wajah

  • Kompres menggunakan kapas dan ditempelkan beberapa saat di wajah

Di atas sudah dijelaskan tentang manfaat rose water Azalea dan cara pemakaiannya yang benar. Sudah banyak orang di internet yang memberikan review Azalea Rose Water. Jadi, kamu nggak perlu ragu lagi jika ingin mencobanya, Girls.


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.