Mencari produk make up yang cocok untuk pemilik jenis kulit berjerawat terkadang sedikit membingungkan karena ada banyak sekali produk best seller yang ditawarkan di pasaran. Namun, Marshalova tidak perlu khawatir karena sekarang ini ada produk dari primer Pixy untuk kulit berjerawat dan berminyak yang bisa dijadikan pilihan paling tepat dalam membuat riasan make up lebih sempurna.
Ini Dia, Keunggulan Primer Pixy untuk Kulit Berjerawat
Menginginkan hasil tampilan make up sempurna, stay on, anti-crack dan tentunya terlihat glowing, terkadang harus membutuhkan waktu yang lama untuk proses melakukan riasan. Akan tetapi, bagi kamu yang mungkin tidak banyak waktu dalam melakukan make up wajah, kini bisa menggunakan produk Pixy sebagai rangkaian make up sehari – hari. Lalu, bagaimana review dari produk best seller yang satu ini? Agar lebih jelas, kamu bisa menyimak beberapa ulasan produk di bawah ini.
Kemasan Tube, Mudah Digunakan
Produk primer Pixy atau yang lebih dikenal dengan Pixy Make It Glow Beauty Skin Primer ini hadir di pasaran dengan kemasan berwarna bronze dengan bentuk kemasan berbentuk tube dan kemasan luar berupa box. Sementara itu, untuk tulisan di kemasan berwarna putih. Sehingga, dari segi packaging-nya sendiri memberikan kesan desain yang terlihat simple akan tetapi tetap terlihat elegan.
Teksturnya Seperti Moixturizer, Nyaman Digunakan dan Bikin Glowing
Jika membahas mengenai tekstur dari produk Pixy Make It Glow Beauty Skin Primer ini sendiri diklaim mampu mendukung cara make up yang memberikan look riasan tampak glowing sempurna. Ini dikarenakan, tekstur pada produk primer ini seperti tinted moisturizer. Sehingga,hal ini akan lebih memudahkan bagi kamu untuk menge-blend primer di kulit wajah. Dengan begitu, hal ini akan menjadikan tampilan riasan akan terasa lebih ringan, tidak cakey dan mampu melembabkan kulit wajah.
Manfaat & kegunaan Primer Pixy Make it Glow Beauty Skin Primer
Sebagai salah satu produk rangkaian make up yang ringan, produk Pixy Make It Glow Beauty Skin Primer ini memiliki manfaat penting yang perlu kamu ketahui. Dimana, produk ini berguna untuk menutup warna kulit tidak merata, mampu menyamarkan noda – noda hitam akibat bekas jerawat serta menutup secara sempurna garis – garis halus di kulit wajah. Tidak hanya itu saja, cara ber-make up menggunakan produk primer Pixy ini juga diklaim dapat menaikkan tone kulit wajah.
Bahkan, produk ini juga menjadikan kulit wajah tampak lebih glowing, melembabkan kulit dan mampu menghasilkan riasan dapat tetap stay on dalam waktu yang lama. Dilengkapi dengan kandungan SPF 35 & PA+++ di dalamnya, produk ini dapat memberikan perlindungan bagi kulit dari paparan sinar matahari yang berbahaya.
Keunggulan dan Harga Primer Pixy yang Afforable
Seperti yang sudah disinggung di pembahasan sebelumnya, bahwa menggunakan produk primer dari Pixy ini memiliki banyak keunggulan. Di antaranya yakni dapat menjadikan hasil finishing riasan terlihat lebih glowing, memiliki ketahanan selama kurang lebih 5 – 6 jam dan lain – lain yang tidak akan mengecewakan para pemakai produk primer tersebut.
Untuk mendapatkan produk primer berkualitas ini, kamu tidak perlu mengeluarkan biaya yang mahal. Sebab, kamu hanya perlu membelinya dengan harga yang terbilang affordable yakni sekitar Rp 50 ribuan saja. Bagaimana, cukup terjangkau sekali bukan dengan keunggulan yang ditawarkannya?
Marshalova, Demikianlah sedikit ulasan menarik bagi kamu mengenai review primer Pixy untuk kulit berjerawat dan berminyak yang cocok digunakan sebagai rangkaian produk make up sehari – hari.