Manfaat ascorbic acid untuk wajah alias vitamin C itu nggak bisa diproduksi sendiri oleh tubuh, lho Marshalova. Namun, kita bisa memanfaatkannya dari buah–buahan, suplemen vitamin C dan serum yang memiliki kandungan vitamin C.
Manfaat Ascorbic Acid untuk Wajah dari Pemakaian Serum
Penampilan yang cantik dengan kulit wajah terawat tentu menjadi keinginan yang umum bagi para wanita. Karena alasan itulah banyak wanita memakai produk skincare untuk menjaga dan merawat kesehatan kulit wajah.
Serum wajah dengan kandungan vitamin C merupakan salah satu produk yang umum digunakan. Berikut ini beberapa manfaat serum vitamin C untuk kesehatan kulit wajah.
Merangsang kulit memproduksi kolagen
Kolagen merupakan salah satu penyebab kulit memiliki tekstur yang kenyal dan kencang. Kolagen diproduksi secara alami oleh metabolisme tubuh dengan bantuan vitamin C yang mengkombinasikan 2 asam amino berupa prolin dan glisin.
Salah satu manfaat ascorbic acid untuk perawatan wajah adalah membantu pembentukan kolagen secara alami. Manfaat ini berdampak pada kulit yang menjadi lebih halus dan kencang serta menyamarkan kerutan dan garis halus. Efek lain dari kecukupan produksi kolagen adalah pori–pori kulit yang mengecil.
Baca juga : Salicylic Acid vs Tea Tree, Mana yang Paling Ampuh Atasi Jerawat
Meningkatkan kecerahan kulit wajah
Vitamin C atau ascorbic acid memiliki manfaat menghambat produksi melanin pada kulit. Pigmen melanin merupakan pigmen yang bertanggung jawab atas munculnya warna gelap pada kulit dan rambut. Seseorang yang memiliki produksi melanin tinggi akan memiliki kulit dan rambut yang lebih gelap.
Serum vitamin C bisa mencegah terjadinya hiperpigmentasi yang menyebabkan kulit wajah menjadi gelap karena produksi melanin berlebih dan tidak merata. Bintik hitam pada kulit juga bisa disamarkan dengan bantuan serum dengan kandungan vitamin C.
Memberi perlindungan dari sinar UV
Manfaat serum vitamin C untuk wajah yang berikutnya adalah memberi perlindungan pada kulit dari pengaruh buruk paparan sinar UV. Vitamin C merupakan antioksidan yang kuat sehingga mampu memberi perlindungan dan mencegah kerusakan kulit yang disebabkan oleh radikal bebas dari paparan sinar UV yang berlebih.
Sinar UV memiliki sifat oksidatif sehingga dapat menimbulkan kerusakan pada kulit karena menimbulkan kerusakan pada sel. Antioksidan yang berasal dari ascorbic acid merupakan penangkal dari efek buruk radikal bebas yang menyebabkan kerusakan atau tidak berfungsinya sel tubuh ini.
Baca juga : Banyak Dipakai Produk Skincare, Ini Berbagai Manfaat Hyaluronic Acid
Menjaga kelembaban kulit dan mencerah kulit kekeringan
Kegunaan lain dari vitamin C adalah kemampuannya menahan kelembaban pada kulit. Efek yang bisa langsung diperoleh adalah mencegah kulit mengalami kondisi kering yang bisa memicu munculnya kerutan dan garis–garis halus. Kulit wajah yang kering juga bisa memicu munculnya bagian–bagian kulit yang terlihat kusam dan kasar.
Mencegah penuaan dini
Manfaat vitamin C untuk wajah yang terakhir, adalah untuk mencegah hadirnya penuaan dini karena efek kekurangan kolagen, minimnya kelembaban hingga munculnya kerusakan akibat radikal bebas setelah terpapar sinar UV.
Marshalova, Itulah tadi 5 manfaat ascorbic acid untuk wajah yang bisa diperoleh melalui asupan konsumsi buah–buahan ataupun skincare dari serum dengan kandungan vitamin C. So, jangan lupa juga dengan kandungan dari asupan makanan ya!