Kamu sudah mencoba berbagai merk shampo untuk rambut rontok? Bagaimana hasilnya? Ternyata kerontokan masih saja tetap sama bahkan menghantui kamu. Nah, karena memang tidak ada cara yang instan dapat menghentikan kerontokan rambut, maka kamu perlu bersabar. Selain itu, Marshalova juga dapat melakukan creambath untuk rambut rontok.
Sebenarnya creambath tidak disarankan untuk rambut yang rontok sebab proses dari creambath ini akan menarik rambut yang bisa menyebabkan rambut jadi semakin rontok. Tapi jika kamu menggunakan krim yang tepat dan bagus, maka bisa membantu mengatasi masalah kerontokan tersebut.
Merk Creambath untuk Rambut Rontok Bisa Kamu Jadikan Pilihan
Creambath merupakan suatu proses pewarna rambut yang sudah banyak orang kenali sejak lama. Proses utamanya yakni mengoleskan krim pada kulit kepala serta rambut secara keseluruhan. Setelah itu, diamkan selama beberapa saat saja.
Nah, pada umumnya, krim yang dipakai terbuat dari buah-buahan maupun sayuran yang memiliki kandungan mineral serta vitamin sangat bagus untuk kesehatan rambut.
Selain itu, proses dari pengolesan krim creambath ini lebih identik dengan pemijatan kulit kepala. Tujuannya agar mempercepat penyerapan nutrisi dari krim rambut serta kepala tersebut.
Dalam pemilihan merk creambath, kamu tidak boleh sembarangan. Harus tahu beberapa varian creambath untuk rambut rontok dan sebagainya. Ingin tahu ada apa saja? Mari simak beberapa merk creambath berikut ini.
Makarizo Creambath Pro 4D
Kamu ingin perawatan creambath ala salon? Bisa pakai Makarizo Creambath Pro 4D untuk bisa menghasilkan seperti creambath di salon. Creambath yang satu ini diperkaya dengan ekstrak lidah buaya untuk membantu pencegahan kerontokan rambut dengan memperkuat pada bagian akarnya.
Kalau kamu sudah pernah menjalani berbagai proses styling misalnya seperti coloring, rebonding, ataupun smoothing maka produk yang satu ini sangat pas untuk menjaga dan merawat rambut supaya tidak gampang rapuh.
Merelaksasi kulit kepala serta rambut supaya lebih segar, maka Makarizo Creambath Pro 4D ini pilihan tepatnya. Selain itu, tekstur rambutmu bisa lebih halus ketika disentuh.
Natur Hair Mask Hair Loss Treatment
Siapa yang tidak mengenal Natur. Brand perawatan rambut ini lebih fokus untuk membantu kamu perbaiki rambut rusak serta menguatkan rambut rontok.
Merk creambath untuk rambut rontok yang satu ini bisa kamu gunakan di rumah, jadi tidak perlu datang ke salon. Produk ini memiliki kandungan olive oil serta ekstra ginseng sehingga bantu menutrisi sekaligus merawat kekuatan rambut yang rusak, patah, dan bercabang.
ACL Creambath Ginseng
Creambath terbaik untuk rambut rontok bisa Marshalova gunakan yang ini. ACL Creambath Ginseng merupakan produk perawatan rambut rontok yang biasanya dipakai ketika creambath. Krim ini memiliki kandungan ekstrak ginseng yang dikenal dapat menguatkan batang serta akar rambut.
Dengan penggunaan yang rutin, maka dijamin rambut kamu tidak akan mudah patah maupun rontok. Ekstrak ginseng yang ada akan terserap dalam kulit kepala sehingga kamu bisa merasakan manfaat creambath untuk rambut rontok dengan pilihan merk ini.
Baca Juga : One Brand Review: Natur Ginseng Series Treatment untuk Perawatan Rambut Rontok
Pantene Hair Fall Control Intensive Hair Mask
Kamu bisa menemukan krim creambath yang harganya terjangkau di supermarket terdekat. Pantene Hair Fair Control Hair Mask merupakan produk creambath untuk membantu atasi kerontokan rambut.
Terdapat Formula Pro V di dalamnya bermanfaat memperkuat struktur rambut dari dalam. Bukan hanya menguatkan akar rambut saja, tetapi produk ini juga bisa menguatkan batang rambut supaya tidak gampang patah. Rambut rontok akan berkurang lebih cepat dengan penggunaan creambath untuk rambut rontok yang tepat.