Marsha Beauty Hair - 03/01/2023

Rekomendasi Hair Tonic Terbaik untuk Pria, Terhindar dari Kebotakan dan Bebas Rontok

Rekomendasi Hair Tonic Terbaik untuk Pria, Terhindar dari Kebotakan dan Bebas Rontok

Masalah kebotakan lebih sering dialami oleh pria. Apalagi seiring bertambahnya usia, pria akan semakin rentan mengalami kerontokan rambut. Kondisi tersebut dapat kamu atasi dengan memakai hair tonic terbaik untuk pria.

Selain bisa mengatasi kebotakan rambut, hair tonic juga punya segudang manfaat lainnya. Produk ini dapat memperkuat akar rambut agar tidak mudah patah dan rontok. Dengan cara pemakaian yang benar, kamu akan terhindar dari masalah kebotakan.

Mengapa Pria Lebih Rentan Mengalami Kebotakan?

Sebenarnya kebotakan dapat dialami baik oleh pria maupun wanita. Namun masalah tersebut lebih sering terjadi pada pria. Ada beberapa faktor yang menyebabkan pria lebih rentan mengalami kerontokan dan kebotakan.

Kondisi kebotakan yang sering dialami pria umumnya disebut sebagai androgenetic alopecia. Biasanya kondisi tersebut disebabkan oleh faktor keturunan. Tetapi masih ada berbagai faktor penyebab kebotakan pada pria lainnya, seperti:

  1. Usia yang semakin tua, mulai dari 30 hingga 40 tahunan.

  2. Faktor keturunan atau genetik.

  3. Kondisi medis atau penyakit tertentu.

  4. Efek samping pemakaian obat-obatan.

  5. Mengalami stress yang berat.

  6. Cara merawat rambut yang salah.

Cara Mengatasi Kebotakan dengan Hair Tonic

Salah satu cara yang paling efektif untuk mengatasi kebotakan adalah dengan pakai hair tonic terbaik untuk pria. Produk ini punya kandungan baik untuk memperkuat akar dan merangsang pertumbuhan rambut. Berikut adalah cara memakainya, yaitu:

1. Bersihkan Rambut dan Kulit Kepala

Cara pertama yang harus kamu lakukan adalah membersihkan rambut dan kulit kepala. Jadi pastikan kamu keramas terlebih dahulu. Lalu tunggu sampai setengah kering. Rambut dan kulit kepala yang bersih akan memudahkan produk untuk menyerap.

2. Aplikasikan Hair Tonic

Setelah rambut setengah kering, ambil secukupnya produk hair tonic ke telapak tangan lalu sebarkan perlahan. Oleskan produk mengikuti garis rambut dan arahkan ke bagian belakang. Aplikasikan sampai produk di tangan habis.

3. Pijat Kulit Kepala

Langkah berikutnya adalah pijat kulit kepala dengan sedikit ditekan namun gerakannya perlahan. Dengan cara yang memijat yang benar hair tonic akan cepat terserap. Pijat selama kurang lebih satu hingga dua menit.

Rekomendasi Hair Tonic Terbaik untuk Pria

Saat ini sudah banyak produk hair tonic yang dijual di pasaran. Kamu bisa membelinya di toko-toko kosmetik terdekat. Pastikan kamu membeli produk yang sesuai dengan kondisi rambut. Berikut adalah beberapa rekomendasi terbaiknya.

1. HG for Men Hair Tonic

Merk hair tonic terbaik untuk pria yang pertama adalah dari HG for Men. Produk ini cocok untuk kamu yang ingin merangsang pertumbuhan rambut dan mengatasi kebotakan. Selain itu fungsi lainnya yaitu menjaga kesehatan dan memperkuat akar rambut.

HG for Men Hair Tonic diformulasikan khusus dengan bahan-bahan alami yang aman jika terkena kulit kepala. Kamu bisa memakainya setelah keramas dalam kondisi rambut yang setengah basah. Dengan pemakaian rutin rambut akan tumbuh lebih tebal.

2. NR Hair Reactive Tonic

Rekomendasi berikutnya adalah NR Hair Reactive Tonic yang terbukti ampuh menyuburkan rambut. Produk ini bisa dipakai untuk kulit kepala yang kering maupun berminyak. Kalau dipakai rutin rambut akan bebas rontok dan ketombe.

Secara umum, pria lebih rentan mengalami kebotakan dibandingkan dengan wanita. Sehingga kini banyak produk hair tonic terbaik untuk pria yang dijual dipasaran. Selain mengatasi kebotakan, produk ini juga punya banyak manfaat.

Kamu dapat menemukan rekomendasi hair tonic terbaik di blog Marsha Beauty. Kamu juga bisa membaca artikel tentang tips dan cara merawat rambut lainnya. Masih banyak informasi seputar haircare hanya untukmu.


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.