Seperti yang sudah Marshalova ketahui, oriflame merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di bidang perencanaan, pengembangan, dan produksi berbagai produk kecantikan. Salah satu produk yang dihasilkan yaitu parfum Oriflame wanita. Parfum oriflame ini terdiri atas berbagai brand seperti Elvi, Giordani Gold, Divine, dan banyak brand terkemuka lainnya. Berbagai parfum ini memiliki aroma yang khas dan memikat hati lho Marshalova.
Parfum oriflame ini cocok Marshalova gunakan untuk sehari-hari. Aroma tubuh juga bisa mempengaruhi mood kita lho. Apalagi ketika sedang berpuasa, menjaga mood dirasa sangat penting ya Girls. Terlebih lagi bagi yang senang beraktivitas di luar ruangan. Untuk itu, kamu sebaiknya memilih parfum yang cocok untuk kamu agar hari-hari selalu ceria dan good mood.
Baca juga: Rekomendasi Pewangi Ruangan Aroma Terapi yang Bikin Tenang dan Nyaman
Kelebihan Parfum Oriflame Wanita
Oriflame telah berdiri sebagai sebuah perusahaan semenjak tahun 1967. Semenjak itu pula, perusahaan ini telah melakukan berbagai riset dan pengembangan terhadap produk yang dihasilkannya. Kerap kali parfum oriflame bekerjasama dengan peracik wewangian terbaik di dunia seperti Maurice Roucel, Nathalie Lorson, dan Olivier Cresp.
Perusahaan ini juga senantiasa melakukan berbagai pengujian tingkat dan kualitas aroma. Hal tersebut dilakukan demi menjaga kualitas setiap parfum yang dihasilkan. Oleh karena itu, tak heran bila oriflame menyandang berbagai penghargaan. Salah satu penghargaan tersebut yaitu Lifestyle Femme, perhargaan ini konon setara dengan piala oscar.
Jenis dan Karakteristik Parfum Oriflame
Parfum dari oriflame terdiri dari empat jenis parfum yaitu parfum, Eau De Parfum (EDP), Eau De Toilette (EDT), dan cologne. Extrait de parfum atau parfum merupakan wewangian dengan konsentrasi paling tinggi 15-30%. Aroma dari wewangian ini bertahan hingga 6 – 8 jam. Parfum juga aman untuk kulit sensitif karena memiliki kandungan alkohol yang paling rendah diantara yang lainnya.
Wewangian jenis Eau De Parfum memiliki konsentrasi 15-20% dengan daya tahan 4-6 jam. Aromanya lebih lembut jika dibandingkan dengan parfum.
Eau De Toilette memiliki konsentrasi 8-15% dengan daya tahan 2-4 jam. Konsentrasi alkohol yang dimiliki juga cukup tinggi.
Wewangian jenis cologne memiliki konsentrasi 2-8% dengan daya tahan 2 jam. Aroma yang dimiliki cukup menyegarkan.
Baca juga: Aroma Parfum Amber Beri Kesan Memikat, Ini Rekomendasi Terbaiknya
Rekomendasi Parfum Oriflame yang Cocok untuk Wanita
Setelah mengetahui jenis dan karakteristik parfum Oriflame wanita, kini saatnya kamu tentukan produk yang tepat. Berikut rekomendasinya:
1. Wake Up Feel Good jenis Eau de Toilette
Parfum oriflame ini dapat membuat Marshalova merasa fresh. Perpaduan aroma yuzu dan mint membuat kamu bersemangat untuk beraktivitas. Aroma parfum ini memberi kesan yang energic dan ceria.
2. Sensity Midnight Mist Spray Cologne
Parfum ini memiliki aroma floral. Desain kemasan ramping dan mudah dibawa. Parfum jenis ini cocok kamu gunakan bila aktivitas tak terlalu padat.
3. So Fever Together Her Eau de Parfum
Parfum oriflame wanita recommended yang dapat kamu coba yaitu So Fever Together Her Eau de Parfum. Aroma yang dihadirkan parfum ini yaitu fruity dan woody. Marshalova akan merasakan sensasi yang segar, sensual, dan juga manis.
4. Giordani Gold Essenza Parfum
Aroma yang dihadirkan dalam parfum ini yaitu jasmine, bergamot, dan tuscan wood. Perpaduan tersebut memberi kesan elegan, segar, dan sensual.
5. Elvie Eau de Toilette
Parfum ini menghadirkan aroma yang lembut dari bunga lily of the valley dengan campuran white musk serta white flower. Wangi dari parfum Oriflame wanita ini membuat Marshalova semakin elegan.