Marsha Beauty Skincare - Updated: 26/03/2022

Selain Bantu Atasi Bopeng, Intip Manfaat Some By Mi Snail Truecica Miracle Repair Serum yang Ajaib Ini!

Selain Bantu Atasi Bopeng, Intip Manfaat Some By Mi Snail Truecica Miracle Repair Serum yang Ajaib Ini!

Jerawat menjadi salah satu masalah kulit yang dapat menurunkan kepercayaan diri. Apalagi saat acara penting, jerawat malah betah di wajah.

Marshalova, kamu bisa cobain Some By Mi Snail Truecica Miracle Repair Serum. Selain mengatasi jerawat, ternyata juga ampuh menghilangkan bopeng. Penasaran? Yuk, lihat review manfaat dan kelebihan Some By Mi Snail Truecica Miracle Repair Serum berikut ini

Kelebihan dan Manfaat Some By Mi Snail Truecica Miracle Repair Serum

Sesuai dengan nama produk, serum ini mengandung bahan aktif berupa 90% black snail extract dan truecica yang dikenal efektif menenangkan kulit sensitif. Kandungan true cica diperkaya nutrisi yang dapat memberikan efek calming kulit sekaligus meredakan redness.

Adanya kandungan black snail berguna untuk menghilangkan noda bekas jerawat dan memperbaiki tekstur kulit yang rusak seperti bopeng. Perpaduan kedua kandungan ini dapat membantu merawat kulit yang berjerawat, memperbaiki skin barrier, menenangkan kulit, dan mengilangkan bekas jerawat.  

Serum Snail Truecica Some by Mi termasuk produk holy grail para wanita. Jadi, kamu nggak perlu meragukannya lagi. Buat kamu pemilik acne prone skin ataupun kulit sensitif, sudah saatnya mencoba produk satu ini.

Tekstur Gel Anti Lengket, Bikin Nyaman di Wajah

Bila melihat dari kemasan luarnya, kamu mungkin sudah dapat menebak tekstur dari produk ini. Some By Mi Snail Truecica Miracle Repair Serum mempunyai tekstur gel dengan warna transparan. Meskipun bertekstur gel, kamu bisa mengaplikasikannya dengan mudah dan merata. Formulanya juga ringan, setelah dibalurkan tidak ada rasa lengket sama sekali.

Saat diaplikasikan serumnya juga cepat meresap, sehingga memudahkan kamu untuk memakai rangkaian step skin care selanjutnya. Dari segi aromnya, seperti wewangian rempah yang memberikan kesan fresh. Tenang saja, tidak ada aroma yang menggangu atau menyengat sama sekali 

Dibalut dengan Packaging Gloss yang Eye Catching

Produk ini dilengkapi box berwarna merah glossy yang super eye catching. Terlihat simple, tapi bikin mata selalu tertuju sama kemasannya.

Pada kotaknya berisi informasi nama produk, manfaat produk, barcode, ingredient, cara pemakaian, tanggal expired, hologram, dan keterangan lengkap mengenai produk yang menggunakan huruf Hangeul atau bahasa Korea. 

Wadah serum berbahan plastik yang kokoh, sehingga meminimalkan terjatuh dan pecah. Kemasannya juga berwarna merah, tetapi ada aksen transparannya. Jadi, kamu bisa melihat seberapa banyak serum di dalamnya. 

Pada botol serum juga dilengkapi label berwarna putih yang berisi keterangan dan informasi produk. 

Dilengkapi penutup sekaligus aplikator berupa pump, kamu bisa mengukur seberapa banyak serum yang ingin digunakan. Selain itu, lebih higienis karena tidak bersentuhan langsung dengan tangan. 

Kemasannya berukuran 50ml, termasuk travel friendly kamu bisa membawanya ke mana saja. Kalau ingin lebih praktis lagi, bisa membeli kemasan travel size yang mini. 

Gunakan Sehari 2x untuk Manfaat yang Maksimal

Cara memakai Some By Mi Snail Truecica Miracle Repair serum sangat mudah. Kamu bisa mengaplikasikannya setelah menggunakan step skin care, seperti facial wash dan toner. Ambilah serum secukupnya, balurkan ke seluruh wajah hingga leher.

Beri pijatan atau tepukkan halus agar serum meresap maksimal. Kamu bisa memakainya setiap pagi dan malam hari agar hasilnya maksimal. 

Produk ini mengandung bahan yang dapat menimbulkan reaksi berbeda, tergantung jenis kulit. Lakukan tester terlebih dahulu untuk memastikan ketidakcocokan. Hentikan bila terjadi reaksi alergi.

Harga yang Pricey, Tapi Worth it

Some By Mi Snail Truecica Miracle Repair Serum salah satu produk Korea yang semakin digemari. Manfaat produk juga sesuai dengan klaimnya. Hasilnya kulit menjadi lebih sehat, kemerahan sekaligus bekas jerawat mulai memudar, memperbaiki tekstur pipi akibat bopeng, dan membantu merawat wajah yang sedang break out. 

Kamu sudah tertarik ingin membelinya? Langsung saja, kunjungi halaman website Marsha Beauty Commerce. Harga serum Some by Mi Snail Truecica Miracle Repair sekitar Rp305.000. Meskipun sedikit pricey, tapi sebanding dengan kualitasnya. 


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.