Marsha Beauty Skincare - Updated: 11/01/2023

Ternyata Ini Penyebab Pinggir Bibir Hitam yang Jarang Sekali Disadari Orang

Ternyata Ini Penyebab Pinggir Bibir Hitam yang Jarang Sekali Disadari Orang

Warna bibir bervariasi dari satu orang ke orang lain. Beberapa orang terlahir dengan bibir gelap sementara beberapa orang terlahir dengan bibir merah muda. Tapi kemudian ada situasi yang menyebabkan bibir dan area di sekitarnya menjadi hitam. Penyebab pinggir bibir hitam sendiri jarang orang sadari.

Biasanya pinggir bibir akan menjadi lebih gelap dari biasanya mengikuti dengan warna bibir yang mulai ikut menghitam. Sudut atau pinggir bibir yang gelap menandakan adanya pigmen penghasil warna, melanin punya jumlah yang lebih banyak dibandingkan dengan bibir yang lebih terang. 

Penyebab Pinggir Bibir Hitam 

Bibir adalah bagian tubuh yang paling terlihat dan sangat sensitif terhadap sinar matahari. Warna bibir adalah hasil dari melanin dan genetika. Terkadang, bibir mungkin lebih gelap karena memiliki kecenderungan genetik untuk memiliki kulit gelap. 

Namun, jika awalnya kamu punya bibir warna merah muda demikian dengan area sekitarnya, namun tiba-tiba menghitam, maka kamu perlu mewaspadai hal itu. Berikut adalah beberapa hal yang menyebabkan area pinggir bibir menjadi hitam:

1. Sering Terpapar Sinar Matahari

Saat kulit terpapar panas matahari, terutama jika sinar mataharinya sangat terik, kulit dipaksa memproduksi lebih banyak melanin untuk membantu menyerap sinar UV dan melindunginya dari kerusakan. 

Paparan itulah yang menyebabkan kulit menjadi lebih gelap dan kecokelatan. Matahari adalah penyebab pinggir bibir menjadi hitam, terutama kalau kamu adalah orang yang aktif di luar ruangan.  

Adapun untuk menghindari hal ini, maka usaha yang terbaik adalah mengoleskan sunscreen di area pinggir bibir. Kamu juga bisa aplikasikan lip balm dengan kandungan SPF 30 di bibir sebelum keluar rumah untuk berikan perlindungan tambahan di bibir.

2. Merokok

Efek merokok pada bibir ternyata sangat terlihat nyata, karena membuat seluruh area menjadi hitam, termasuk di bagian pinggir sekalipun. Hiperpigmentasi, serta masalah kesehatan lain yang lebih serius, telah dikaitkan dengan kebiasaan merokok tembakau secara terus-menerus.

Tembakau yang ada pada rokok mengandung nikotin dan benzpyrene, keduanya menyebabkan produksi melanin yang berlebihan.

Ketika produksi melanin semakin berlebihan, maka hal itu akan membuat kulit menjadi gelap. Nah, solusi sederhana untuk mengatasi pinggir bibir menjadi hitam jika kamu punya kebiasaan buruk merokok tentu saja adalah dengan berhenti merokok.

3. Terlalu Banyak Mengkonsumsi Makanan Minyak

Menurut sebuah penelitian, orang yang mengonsumsi makanan tinggi lemak akan memiliki kulit yang lebih gelap dan di area bibirnya. Ya, disadari atau tidak, faktanya mengonsumsi makanan tinggi lemak bisa menyebabkan bibir dan area pinggirnya pun menjadi lebih gelap.

Hal ini dikarenakan tubuh memproduksi melanin lebih banyak saat mengonsumsi makanan tinggi lemak. Jadi, untuk menghindari area bibir dan sekitarnya menghitam, maka kurangilah makanan berminyak.

Hindari beberapa makanan penyebab bibir hitam pada wanita seperti alpukat, bacon, mentega, telur, ikan, daging merah, keju dan kulit ayam.

4. Mengkonsumsi Kafein Terlalu Banyak 

Menyeruput kopi atau teh setelah makan dapat menggelapkan warna bibir dan sekitarnya tanpa kamu sadari. Kopi dan teh sendiri mengandung kafein tinggi, terutama kopi.

Kafein adalah salah satu penyebab bibir hitam,. Kafein yang ditemukan dalam kopi dapat membuat pembuluh darah kamu melebar lebih cepat dari biasanya, meningkatkan jumlah sinar UV yang menembus kulit. 

Kalau kamu sering minum kopi dan area pinggir bibirmu mulai menghitam, sebaiknya mulai kurangi kebiasaan ini. 

5. Sering Minum alkohol

Alkohol dapat merusak pembuluh darah di tubuh kamu dan membuatnya lebih rentan terhadap sinar matahari yang berbahaya. 

Terlalu sering mengkonsumsi alkohol bisa menyebabkan area bibir kamu menjadi lebih gelap karena mempercepat proses pengubahan melanin. Coba hindarilah kebiasaan ini jika tidak ingin bibirmu dan area lainnya menghitam.

Setelah kamu mengetahui penyebab pinggir bibir hitam, sebaiknya sih mulai hindari semua aktivitas buruk seperti berhenti merokok, kopi, minum kafein atau alkohol. Jangan lupa gunakan lip balm dengan SPF juga!


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.