Mata menjadi salah satu bagian wajah yang wajib dalam urusan ber-makeup agar penampilan lebih menarik dan istimewa. Riasan mata biasanya mengandalkan penggunaan eyeliner dan eyeshadow. Pemilihan warna eyeshadow harus tepat yang disesuaikan dengan warna kulit kamu. Kira-kira apa saja pilihan warna eyeshadow kulit sawo matang?
Eyeshadow dan Kegunaannya
Eyeshadow adalah bagian dari alat kosmetik yang digunakan untuk menghias kelopak mata. Penggunaan eyeshadow sering diandalkan untuk membuat kelopak mata yang gelap menjadi lebih terang dan segar. Namun, seiring dengan trend makeup yang berkembang, pengaplikasian eyeshadow dimodifikasi menjadi lebih beragam. Banyak yang menggunakan eyeshadow sebagai eyeliner, blush on, highlighter, dan bahkan untuk mengisi alis.
Pemilihan warna eyeshadow memang terbilang tricky bagi pemilik kulit sawo matang karena pemilihan warna yang salah dapat membuat wajah malah terlihat kusam. Kali ini, Marsha Beauty mau ngajak Marshalova memilih warna-warna eyeshadow yang aman untuk warna kulit sawo matang agar mendapatkan hasil yang flawless.
Baca Juga: Khusus Buat Pemula, Ini Cara Memakai Eyeshadow yang Benar Biar Hasilnya Lebih Natural dan Menawan
Pilihan Terbaik Eyeshadow Kulit Sawo Matang yang Bikin Terlihat Menawan
Berikut ini beberapa pilihan eyeshadow kulit sawo matang yang telah Marsha Beauty rangkum. Check this out!
Tampil Lebih Fresh and Warm dengan Warna Terracotta
Rekomendasi pilihan warna pertama adalah warna orange batu bata atau terracotta. Warna ini mampu memberi kesan fresh pada wajah kulit sawo matang tetapi tetap warm. Maka dari itu, wajar jika warna terracotta menjadi salah satu pilihan favorit untuk digunakan.
Warna eyeshadow terracotta akan mempertegas penampilan kamu. Kamu bakal terlihat tegas dan warm sekaligus. Untuk kesan yang lebih menarik, kamu bisa mengkombinasikan eyeshadow warna ini dengan lipstik berwarna senada. Hal ini dapat memberi kesan natural dan lebih tegas.
Sentuhan Berbeda Warna Eyeshadow Copper
Selain terracotta, kamu juga bisa mencoba warna copper (bronze) untuk mendapat sentuhan baru yang beda. Pilihan warna ini ini cocok diaplikasikan untuk menghadiri acara yang digelar di malam hari.
Eyeshadow copper akan membuat warna kulit sawo matang kamu terlihat natural berkilau sehingga mata akan bersinar lebih tegas dan penampilan terlihat semakin eksotis.
Baca Juga: Warna Eyeshadow untuk Kulit Sawo Matang, Bikin Penampilanmu Stay On Sepanjang Hari
Mata Lentik Elegan dengan Eyeshadow Gold
Eyeshadow warna gold atau emas direkomendasikan untuk memperoleh classy look. Tentu sudah bukan rahasia lagi kalau warna gold memang menjadi andalan dalam memberi kesan elegan dan mewah.
Pemilihan warna emas untuk kelopak mata juga akan menguatkan sisi glamour kamu. Kamu bisa mendapatkan look yang sempurna dengan mengaplikasikan sedikit glitter.
Semakin Memesona dengan Riasan Mata Berwarna Dark Berry
Kalau kamu termasuk wanita yang tidak ingin terlihat terlalu mencolok dengan glamour look, eyeshadow warna dark berry adalah pilihan yang tepat. Warna merah gelap ini akan memberi kesan berani tapi tetap kalem dan dinamis.
Eyeshadow dark berry bisa kamu aplikasikan tipis atau sedikit lebih tebal menyesuaikan acara yang kamu hadiri. Untuk tampil selaras, kamu juga bisa memadukan eyeshadow tipis dengan lipstick warna senada.
Tampil Nyentrik dengan Warna Blue yang Berani
Eyeshadow warna blue pada kulit sawo matang ternyata mampu memberi penampilan baru. Perpaduan dua warna ini menghasilkan kesan wajah yang fresh dan cerah.
Untuk kesan mata yang penuh, kamu bisa mengkombinasikan warna blue dengan sedikit warna coklat di kelopak mata. Berikan pula sentuhan senada pada bagian bibir.
Itulah beberapa pilihan warna eyeshadow kulit sawo matang. Kira-kira, Marshalova mau coba warna yang mana nih? Jangan lupa sesuaikan dengan tema acara yang akan kamu hadiri juga ya!