Marsha Beauty Skincare - Updated: 31/12/2022

2 Serum Ponds Age Miracle untuk Flek Hitam Membandel, Review Terlengkap!

2 Serum Ponds Age Miracle untuk Flek Hitam Membandel, Review Terlengkap!

Pond memiliki rangkaian produk yang disebut sebagai Age Miracle series. Dalam rangkaian ini terdapat dua jenis serum berbeda. Apakah serum Ponds Age Miracle untuk flek hitam bisa memberikan efek yang maksimal?

Pada kesempatan kali ini akan dibahas secara lengkap mengenai serum Ponds untuk flek hitam dari rangkaian Age Miracle. Yuk, Girls, simak penjelasan lebih lengkapnya sebelum kamu memutuskan untuk membelinya. 

Serum Ponds Age Miracle untuk Flek Hitam

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, dalam rangkaian Ponds Age Miracle terdapat dua produk serum. Ini dia pembahasan dari masing-masing serum tersebut.

1. Ponds Age Miracle Ultimate Youth Serum

Produk serum yang pertama ini ditujukan khusus untuk melawan flek hitam, kulit kusam, dan kering karena penuaan. Ponds Age Miracle Ultimate Youth Serum ini diperkaya dengan kekuatan anti aging hingga 10 kali.

Ponds mengklaim bahwa kamu hanya memerlukan waktu 7 hari untuk menghilangkan tanda-tanda penuaan menggunakan serum satau ini. Salah satu kandungan utama yang mampu melawan flek hitam di kulit adalah niacinamide.

Selain kandungan niacinamide, serum ini juga dilengkapi dengan triple hyaluronic acid, collagen, retinol-C, fermented bifida, dan red algae. Jadi, kegunaannya tidak hanya untuk menghilangkan flek hitam, serum ini juga bisa memberikan manfaat berikut ini.

  • Mecerahkan warna kulit

  • Melawan tanda-tanda penuaan seperti kerutan

  • Membuat kulit menjadi lebih lembap dan menjaga kelembapannya

  • Menjaga elastisitas kulit

  • Memperkuat skin barrier

Pond’s Age Miracle Ultimate Youth Serum bisa digunakan setiap hari pada saat pagi dan malam. Selanjutnya, bisa dilanjutkan dengan pemakaian day cream atau night cream dari rangkaian Ponds Age Miracle.

Harga serum Ponds untuk flek hitam ini adalah Rp200.000. Harganya memang cukup tinggi, tapi ini sepadan dengan manfaat yang diberikan.

2. Ponds Age Miracle Double Serum

Rangkaian Ponds Age Miracle memiliki satu lagi produk serum, yaitu Double Serum. Kenapa disebut double? Pasalnya, Ponds mengklaim bahwa produk satu ini 40 kali lebih ampuh untuk melawan tanda-tanda penuaan.

Bahkan tidak hanya tanda penuaan yang sudah muncul. Tanda penuaan yang belum muncul juga bisa dicegah dengan serum satu ini. Di bawah ini adalah daftar manfaat serum Ponds Age Miracle Double:

  • Mencerahkan warna kulit yang kusam

  • Menyamarkan dan menghilangkan noda atau flek hitam pada wajah

  • Membuat kulit kembali elastis seperti semula

  • Menyamarkan dan mencegah kerutan pada wajah

  • Menghilangkan garis-garis halus karena penuaan.

Ada beberapa ingredients utama yang dimiliki oleh Ponds Age Miracle Double Serum, antara lain hexyl resorcinol, dan vitamin B3. 

Ponds menggunakan hexil resorcinol sebagai bahan utama untuk anti aging. Bahan ini mampu mencegah tanda-tanda penuaan dengan lebih efektif jika dibandingkan dengan arbutin.

Kalau ingin menggunakan serum yang satu ini, kamu bisa membelinya dengan harga Rp130.000 hingga Rp200.000. Bisa dibeli di toko offline dan marketplace kesayangan kamu.

Maksimalkan Serum Ponds Miracle untuk Flek Hitam dengan Produk Ini 

Untuk memaksimalkan produk serum yang sudah dijelaskan di atas, kamu disarankan untuk menggunakan produk Ponds Age Miracle lainnya. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi produknya.

  • Facial Treatment Cleanser

  • Hyaluronic & Niacinamide Ultimate Hydra Essence

  • Retinol Peptide & Collagen Ultimate Renew Essence

  • Vit. C & Niacinamide Ultimate Glow Essence

  • Serum Sheet Mask

  • Wrinkle Corrector Day Cream SPF 18 PA++

  • Wrinkle Corrector Night Cream

Girls, serum Ponds Age Miracle untuk flek hitam ada dua jenis. Kamu bisa memilih salah satu serumnya. Jangan lupa untuk menggunakan rangkaian Age Miracle lainnya supaya hasilnya lebih maksimal.


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.