Banyak sekali orang atau bahkan MarshaLova sendiri yang terkadang memilih beraneka merk body lotion yang bagus demi memiliki kulit tubuh yang putih, bukan?
Ya, hal ini wajar mengingat setiap orang menginginkan untuk memiliki kulit yang putih agar lebih percaya diri ketika berhadapan dengan banyak orang. Namun, tahukah kamu bahwa memilih produk body lotion yang beredar luas di pasaran juga perlu diperhatikan baik-baik agar tidak menyebabkan efek samping ke depannya.
Oleh karena itu, di pembahasan kali ini Marsha Beauty akan memberikan beberapa rekomendasi produk body lotion yang sudah terbukti aman dan terpercaya untuk kamu gunakan demi menjaga kondisi kulit tampak lebih lembab, sehat dan tentunya memberikan efek putih berkilau demi menunjang penampilan.
Baca Juga: Rekomendasi 5 Body Lotion untuk Kulit Kering untuk Semua Budget
Mengapa Kamu Perlu Pakai Body Lotion Saat Kulit Basah?
Kamu tentu sering kali mengabaikan waktu yang tepat dalam menggunakan body lotion yang bagus untuk mencerahkan kulit, bukan? Hal inilah yang akhirnya mengakibatkan produk body lotion yang digunakan dikatakan kurang bekerja maksimal dalam memberikan efek lembab maupun putih pada kulit tubuh. Sehingga, hasilnya pun terkadang mengecewakan bagi penggunanya.
Umumnya, waktu paling tepat dalam mengaplikasikan produk body lotion ini yakni ketika kulit dalam kondisi basah. Sebab, ada beberapa alasan tersendiri mengapa body lotion perlu diaplikasikan ketika kondisi kulit tubuh sedang dalam kondisi basah.
- Body lotion umumnya akan bekerja lebih baik ketika kulit basah karena memiliki kelembapan paling optimal.
- Menjadikan kondisi kelembaban kulit akan lebih tahan lama dibandingkan dengan mengaplikasikannya saat kondisi kulit sudah kering.
- Aroma keharuman yang dikeluarkan lebih bertahan lama seharian.
- Dapat menghemat pemakaian produk body lotion.
Baca Juga: Manfaat Herborist Body Lotion, Melembapkan dan Melembutkan Kulit
Rekomendasi Produk Body Lotion yang Bagus untuk Mencerahkan Kulit
Di pasaran sendiri, umumnya memiliki banyak sekali produk-produk body lotion yang bagus untuk memutihkan kulit tubuh secara optimal. Meski demikian, tak sedikit juga orang yang terkadang tertipu dengan suatu produk karena tergiur dengan harga yang ditawarkannya.
Oleh karena itu, di bawah ini ada beberapa rekomendasi produk body lotion yang bisa kamu gunakan untuk mencerahkan kulit secara efektif dan aman tanpa adanya efek samping.
Vaseline Hand Body Lotion Healthy White UV Lightening
Merk body lotion yang bagus untuk memutihkan kulit yang bisa kamu coba yakni Vaseline Hand Body Lotion Healthy White UV Lightening.
Dalam klaim yang ditawarkan, kamu bisa melihat hasil kerja dari produk ini setelah 2 minggu pemakaian. Keunggulan dari produk ini yakni dapat meresap ke kulit lebih cepat tanpa menimbulkan rasa lengket.
NIVEA Body Care Extra White Instant Glow
Selanjutnya, ada produk body lotion dari Nivea Body Care Extra White Instant Glow yang mampu mencerahkan kulit dalam sekali pemakaian.
Dengan kandungan 40x Vitamin C dari Camu Camu Berry dan Nivea Double UV Protection, membuat kulit tampak cerah dan terlindungi dari sinar matahari yang berbahaya.
Natur-e 300 Hand Body Lotion
Memiliki berbagai varian body lotion, produk ini diklaim dapat mencerahkan kulit, menyegarkan kulit, meredakan kulit iritasi bahkan mampu untuk meregenerasi kulit. Dengan harga yang terjangkau, kamu bisa membelinya di berbagai supermarket, apotik, atau secara online.
Cetaphil Daily Advance Ultra Hydrating Lotion
Hadir sebagai produk yang diklaim mampu melembabkan kulit tubuh selama 24 jam, membuat produk ini sangat laris di pasaran.
Dengan teksturnya yang cepat menyerap ke lapisan epidermis, kamu akan lebih menghemat waktu dalam penggunaannya sehingga bisa langsung beraktivitas di luar rumah.
Sebamed Hydrating Body Lotion
Jika kamu memiliki masalah alergi kulit, kulit kering dan lain-lain, ada baiknya menggunakan produk body lotion ini.
Dengan kandungan bahan-bahan alami dan aman bagi kulit, membuat body lotion ini patut untuk menjadi daftar perawatan kulit tubuh yang aman dan tentunya mampu mencerahkan kulit.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Body Lotion Penghilang Bekas Luka Terbaru
Kesimpulan
Jadi, itulah beberapa rekomendasi produk body lotion yang bagus untuk MarshaLova gunakan demi mendapatkan kulit yang sehat dan cerah alami.