Terdapat beberapa cara menggunakan Viva Milk Cleanser dan Face Tonic yang benar. Produk ini biasanya digunakan untuk membersihkan wajah dan mengembalikan kelembapan. Terutama setelah kamu menggunakan full make up yang waterproof.
Kulit wajah harus dibersihkan sampai ke dalam pori-pori agar terbebas dari sisa make up dan kotoran yang menempel. Produk cleanser Viva dijamin bisa mengangkat kotoran sampai benar-benar bersih. Namun ada cara yang perlu diperhatikan dalam pengaplikasiannya.
Baca juga: Rekomendasi Serum yang Mengandung AHA BHA Terbaik
Tips dan Cara Menggunakan Viva Milk Cleanser dan Face Tonic yang Benar
Viva Milk Cleanser dan Face Tonik merupakan dua produk yang fungsinya adalah untuk membuat kulit jadi bersih. Tetapi supaya hasilnya lebih bersih dan optimal, kamu harus menggunakannya dengan cara yang benar berikut ini.
1. Cuci Tangan Terlebih Dahulu
Cara pertama yang paling penting tapi sering dilewatkan adalah mencuci tangan. Padahal saat mengaplikasikan Viva Milk Cleanser kita akan menggunakan tangan secara langsung. Maka dari itu, sebaiknya bersihkan tangan terlebih dahulu.
Tujuannya supaya tidak ada kotoran di tangan yang ikut menempel ke kulit. Pastikan tangan benar-benar bersih dan jangan lupa gunakan sabun. Setelah itu keringkan dengan lap baru atau dua lembar tisu.
2. Aplikasikan Cleanser pada Beberapa Titik
Cara menggunakan Viva Milk Cleanser dan Face Tonic yang benar adalah dengan mengaplikasikannya pada lima titik di wajah. Mulai dari dahi, kedua pipi, hidung, sampai ke dagu. Oleskan secukupnya produk cleanser agar tidak susah dibilas.
Kemudian ratakan semua cleanser yang ada pada setiap titik dengan perlahan. Usap sambil lakukan gerakan memutar untuk membantu melunturkan produk make up. Jangan sampai ada bagian wajah yang terlewat supaya seluruh sisa kotoran terangkat.
3. Pijat Perlahan sampai Kotoran Luruh
Produk cleanser yang sudah rata tadi, kemudian dipijat perlahan untuk meluruhkan foundation, bedak, blush on, dan make up lainnya. Pijat sambil sedikit memberikan tekanan ke permukaan kulit selama beberapa waktu.
Lakukan gerakan memijit searah jarum jam untuk mengangkat kotoran lebih efektif. Tak hanya bisa membersihkan make up, gerakan tersebut juga bermanfaat untuk mengeksfoliasi kulit sampai ke pori-pori.
4. Angkat Sisa Cleanser dengan Kapas
Jika dirasa semua sisa make up dan kotoran sudah mulai luruh, kamu bisa mengambil selembar kapas untuk membersihkannya. Angkat semua cleanser yang sudah penuh dengan kotoran menggunakan kapas secara perlahan.
Usap kapas dengan gerakan dari atas ke bawah supaya semuanya dapat terangkat. Kamu juga bisa mengusapkan kapas dari arah dalam ke luar. Cara tersebut justru lebih efektif untuk mencegah masuknya kotoran kembali ke pori-pori.
5. Aplikasikan Face Tonic Menggunakan Kapas
Setelah semua kotoran berhasil diangkat menggunakan produk milk cleanser, biasanya kulit akan terasa agak lengket. Maka dari itu, kamu membutuhkan pengaplikasian produk berikutnya yaitu Viva Face Tonik untuk mengembalikan kelembapan pada wajah.
Tuangkan sedikit saja produk pada selembar kapas supaya lebih mudah menyerap setelah disuap ke kulit. Usapkan kapas ke seluruh area wajah sampai benar-benar rata. Apabila masih kurang kamu bisa ambil kapas satu lagi.
6. Tepuk-tepuk agar Meresap
Terakhir, cara menggunakan Viva Milk Cleanser dan Face Tonic agar hasilnya maksimal adalah dengan menepuk-nepuk. Gerakan ini dilakukan untuk membuat produk toner lebih mudah dan cepat meresap ke dalam kulit.
Baca juga: Pilihan Merk Skincare yang Cocok untuk Kulit Sensitif, Dijamin Tidak Bikin Iritasi
Kesimpulan
Dengan mengikuti cara menggunakan Viva Milk Cleanser dan Face Tonic yang benar di atas, dijamin wajah kamu akan bersih dan kembali glowing. Simak berbagai artikel bermanfaat dengan skincare dan make up lainnya di blog Diary Marsha Beauty.
Kamu juga bisa membeli Viva Milk Cleanser dan Viva Face Tonic pada button yang sudah Marsha sematkan di atas!