Detox adalah sebuah metode perawatan kecantikan yang sering ditawarkan di banyak klinik. Namun proses ini bisa saja memberikan hasil yang berbeda pada setiap orang karena ada potensi gagal dan berhasil. Apa saja ciri-ciri detox wajah berhasil?
Kulit akan menunjukkan perubahan jika proses detox yang dijalankan berhasil. Untuk mengetahui ciri-ciri perubahan apa saja yang ditunjukkan, sebaiknya simak penjelasan yang akan diberikan dalam kesempatan kali ini.
Ciri-ciri Detox Wajah Berhasil
Berikut ini adalah beberapa ciri atau tanda yang sering muncul dan menjadi tanda bahwa proses detox kulit wajah berhasil.
1. Kulit Tampak Lebih Berminyak atau Kering
Detox yang dilakukan pada kulit berminyak akan membuatnya semakin terlihat berminyak setelah detox. Hal ini terjadi karena proses tersebut akan membuang kotoran serta minyak berlebih dari kulit melalui pori-pori.
Namun pada sebagian orang lainnya, kulit yang sudah di-detox justru terasa semakin kering. Kondisi tersebut kerap dihubungkan dengan pengelupasan kulit yang memang umum terjadi setelah proses detox dilakukan.
2. Terasa Panas dan Perih
Ciri detox yang berhasil selanjutnya adalah kulit wajah terasa panas dan perih. Namun beberapa orang hanya akan merasakan sensasi panas saja. Sensasi ini muncul karena pembuluh darah terbuka, khususnya yang berada di jaringan kulit.
Ketika pembuluh darah sudah terbuka, maka vitamin serta nutrisi bisa didistribusikan dengan lebih baik. Bahkan pada sebagian orang akan merasakan wajahnya kebas dan bengkak. Untuk meredakan semua gejala tersebut, kamu bisa mengompres area wajah menggunakan handuk hangat yang bersih.
Ciri-ciri ini juga menjadi tanda bahwa kulit mulai menyesuaikan diri dengan terbentuknya sel baru. Biasanya, sensasi panas, perih, bengkak, dan kebas adalah efek samping dari bahan kimia detox yang digunakan. Namun ini adalah hal wajar sehingga tidak perlu dikhawatirkan.
3. Muncul Kemerahan
Umumnya, kulit yang sedang menjalani detoksifikasi akan menjadi kemerahan. Kondisi ini merupakan salah satu tanda bahwa kulit kamu sedang menjadi pembersihan sel-sel yang sudah mati. Ketika kulit sedang memerah, sebaiknya jangan sentuh menggunakan tangan untuk menghindari kontaminasi.
Baca juga: Simak Cara Menghilangkan Fungal Acne di Wajah secara Alami Agar Kulit Kembali Sehat
4. Kulit Mengelupas
Selain kulit yang menjadi kemerahan, pengelupasan juga sangat wajar terjadi setelah menjalani detox. Bahkan ini menjadi salah satu tanda bahwa detox yang dilakukan berhasil. Lapisan kulit yang mengelupas akan digantikan dengan sel kulit baru.
Proses ini akan membantu proses regenerasi kulit agar berjalan lebih cepat. Setelah ini, kulit pun menjadi lebih segar dan sehat.
5. Gatal
Regenerasi kulit juga bisa ditandai dengan munculnya bentol kecil disertai rasa gatal. Namun saat ciri-ciri ini muncul, sebaiknya kamu menahan diri untuk tidak menyentuh maupun menggaruk area wajah. Jangan sampai wajah yang sedang di-detox malah terinfeksi oleh bakteri.
6. Kemunculan Jerawat
Ciri terakhir dari detox yang berhasil adalah kemunculan jerawat. Selain produksi minyak berlebih, kemunculan jerawat juga salah satu cara kulit untuk mengeluarkan kotoran serta minyak berlebih. Selain jerawat, beberapa orang juga mengalami bruntusan atau komedo.
Baca juga: Masker untuk Menghilangkan Bruntusan Agar Kulit Kembali Halus
Detox Wajah Berapa Lama?
Pertanyaan ini juga sangat sering diajukan banyak orang sebelum menjalani detox wajah. Proses detox wajah memerlukan waktu kurang lebih 1 minggu. Pada sebagian orang, mungkin kinerjanya membutuhkan waktu lebih lama.
Selama 1 minggu ini, semua kotoran, minyak berlebih, polutan, sel kulit mati, dan minyak berlebih akan dikeluarkan dari kulit. Sehingga proses revitalisasi dan regenerasi kulit dapat terjadi. Setelah itu, kondisi kulit akan membaik dan lebih sehat dibandingkan sebelumnya.
Jika kamu tidak menemukan salah satu dari ciri-ciri detox wajah berhasil, ada kemungkinan bahwa proses yang kamu jalani mengalami kegagalan. Di lain waktu, kamu dapat mencoba detox lagi dengan metode berbeda.