Marsha Beauty Body - 05/10/2021

6 Rekomendasi Body Lotion Pemutih Tercepat, Hasilnya Permanen!

6 Rekomendasi Body Lotion Pemutih Tercepat, Hasilnya Permanen!

Body lotion tidak hanya berfungsi menjaga kelembaban kulit, tapi juga melindungi dari terpaan panas matahari yang bisa menyebabkan kulit kusam. Dewasa ini banyak produk body lotion yang menawarkan manfaat lebih, yakni untuk memutihkan kulit. Banyaknya merk body lotion pemutih tercepat seringkali membuat kamu bingung dalam memilih produk yang pas. 

Lalu, apa perbedaan antara body lotion, body cream, dan body milk? Body lotion merupakan produk perawatan tubuh yang punya kandungan pelembab dalam kadar tinggi daripada kedua produk lainnya. Selain itu, kandungan minyak pada body lotion cenderung sedikit dan biasanya punya tekstur yang ringan di kulit. 

Body Lotion Pemutih yang Hasilnya Permanen

Marsha Beauty punya rekomendasi produk terbaik yang bisa melembabkan dan memutihkan kulitmu secara permanen. Produk-produk ini juga bisa kamu dapatkan secara mudah di toko online dan offline dengan harga terjangkau. 

Vaseline Healthy Bright Body Lotion Perfect 10

Rekomendasi pertama untuk body lotion pemutih yang bagus adalah Vaseline Healthy Bright Body Perfect 10. Produk ini memberikan perlindungan dari sinar matahari yang membuat kulit menjadi gelap dan muncul bintik hitam. 

Kandungan Vitamin B3, Pro-retinol, AHA, dan Niacinamide membuat kulitmu menjadi lebih cerah, berkilau, dan sehat. Selain itu, kulit kamu bisa terlihat lebih glowing dengan pemakaian secara teratur. 

Wardah Lightening Body Lotion

Selanjutnya ada produk dari Wardah yang mengandung SPF 15 untuk melindungi kulit kamu dari sengatan matahari. Selain mengandung tabir surya, body lotion ini punya kandungan vitamin E dan ekstrak licorice yang membuat kulitmu lebih ternutrisi dan lebih cerah. Untuk hasil yang maksimal, sebaiknya kamu menggunakannya secara teratur. 

Azalea Body Lotion

Kulit yang terjaga kelembabannya cenderung lebih ternutrisi dan terlihat lebih cerah. Kemampuan melembabkan ini pula yang ditawarkan oleh Azalea Body Lotion. Produk ini mengandung bahan-bahan alami yang bisa melembabkan dan melembutkan kulit kering. 

Selain itu, produk ini juga mengandung UVA dan UVB filter untuk melindungi kulit dari sinar matahari. Body lotion Azalaea ini juga berfungsi mencerahkan dan menutrisi kulit. 

Nivea Extra White Firm and Smooth

Rekomendasi body lotion pemutih tercepat selanjutnya adalah Nivea Extra White Firm and Smooth. Dengan kandungan bahan aktif Q10, produk ini mampu menjaga elastisitas dan mengencangkan kulit. 

Body lotion Nivea Extra White Firm and Smooth mengandung 40x vitamin C yang bisa mencerahkan dan menutrisi kulit. Produk ini juga dilengkapi UV protection dan hydra IQ yang membuat kulit semakin sehat. 

Citra Body Lotion Natural Glowing White UV

Hand body lotion pemutih dari Citra ini bisa memberikan efek mencerahkan sekaligus melembabkan kulit. Produk ini mengandung ekstrak bengkoang dan teh hijau yang memberikan sensasi sejuk di kulit. 

Citra Body Lotion Natural Glowing White UV ini diperkaya dengan vitamin C dan mengandung filter UV yang akan melindungi kulitmu selama beraktivitas seharian di luar ruangan. 

Scarlett Whitening Body Lotion

Take ketinggalan brand yang lagi ngehits saat ini, yaitu Scarlett Whitening. Tak hanya untuk mencerahkan, tapi juga body lotion ini mamu memberikan kesegaran dan kelembapan pada kulit karena mengandung formulasi gluthatione dan vitamin E yang punya efek baik untuk meregeneasi kulit. Scarleer Whitening Body Lotion ini juga berperan sebagai suncsreen karena mampu melindungi kulit dari paparan sinar matahari.

Terdapat 5 varian yang terinspirasi dari wangi parfum yang bisa kamu pilih. Setiap varian ditandai dengan warna pastel yang memikat. 

Vaseline Healthy White Night Repair Lotion

Terakhir, ada Vaselin Healthy White Night Repair Lotion yang akan membantu meremajakan kulitmu saat malam hari. Produk ini mengandung vitamin B dan niacinamide yang membuat kulit lebih cerah, menghilangkan kusam, meratakan warna kulit, dan menyamarkan noda hitam. 

Vaseline Healthy White Night Repair Lotion ini punya tekstur yang mudah meresap sehingga tidak lengket ketika dipakai.

Dari keenam rekomendasi body lotion pemutih tercepat di atas, produk mana yang paling ingin MarshaLova coba? Pastikan kamu menggunakannya secara rutin agar hasilnya maksimal.


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.