Marsha Beauty Lifestyle - 22/08/2023

7 Rekomendasi Minuman Pengganti Cairan Tubuh yang Bagus

7 Rekomendasi Minuman Pengganti Cairan Tubuh yang Bagus

Minuman pengganti cairan tubuh atau biasa disebut dengan elektrolit sangat bagus untuk dikonsumsi ketika lelah. Minuman elektrolit adalah pilihan yang populer untuk menjaga tubuh terhidrasi dan mengembalikan keseimbangan nutrisi setelah aktivitas fisik yang intens atau saat dehidrasi.

Elektrolit adalah mineral penting seperti natrium, kalium, klorida, kalsium, dan magnesium yang berperan dalam menjaga keseimbangan cairan dan fungsi normal tubuh. Minuman elektrolit menggantikan cairan yang hilang, mengatasi kelelahan dan meminimalkan risiko terkait dehidrasi.

Rekomendasi Minuman Pengganti Cairan Tubuh yang Bagus

 

Tubuh manusia pada dasarnya 80% tersusun dari air, dan menjaga keseimbangan cairan tubuh adalah hal yang penting untuk kesehatan.

Terkadang, berbagai situasi seperti aktivitas fisik yang intens, cuaca panas, atau penyakit tertentu dapat menyebabkan tubuh kehilangan cairan. Berikut ini adalah beberapa minuman yang sehat dan efektif sebagai pengganti cairan tubuh:

1. Air Mineral

Tidak ada minuman yang lebih alami dan efektif sebagai pengganti cairan tubuh daripada air mineral atau air putih. Air mineral membantu menjaga keseimbangan elektrolit dan fungsi organ tubuh.

Konsumsi air mineral dalam jumlah cukup sangat penting, terutama dalam kondisi cuaca panas atau saat beraktivitas fisik. Nah, disarankan untuk konsumsi air putih dengan kandungan magnesium dan kalsium yang tinggi.

2. Air Kelapa

Air kelapa adalah minuman pengembali cairan tubuh yang kaya akan elektrolit dan nutrisi penting untuk kesehatan. Banyak sekali manfaat yang dimiliki oleh air kelapa sehingga menjadikannya minuman favorit.

Air kelapa sendiri merupakan salah satu pilihan yang baik untuk menggantikan cairan tubuh dan elektrolit setelah aktivitas fisik yang berat atau ketika kamu merasa sedang dehidrasi.

3. Minuman Elektrolit

Saat ini, banyak sekali lho merek-merek minuman elektrolit yang bisa diminum dan dijual bebas. Minuman elektrolit mengandung kombinasi garam dan mineral penting seperti natrium, kalium, dan magnesium.

Minuman ini membantu menggantikan elektrolit yang hilang selama berkeringat atau saat tubuh kamu sedang mengalami dehidrasi. Kamu dapat memilih merek minuman elektrolit di luar sana, namun pastikan cari yang rendah gula.

Baca juga: Makanan dari Buah-buahan yang Simple, Enak, dan Menyehatkan

4. Teh Herbal

Mengkonsumsi teh herbal ternyata juga bagus untuk gantikan cairan yang hilang dalam tubuh. Namun, pastikan kamu meminum teh herbal tanpa kafein, seperti teh peppermint atau chamomile.

Keduanya  bisa menjadi pilihan yang baik untuk menggantikan cairan tubuh. Teh herbal memiliki efek menenangkan dan dapat membantu meredakan tubuhmu yang mengalami dehidrasi.

5. Sup Kaldu

Sup kaldu, terutama yang dihasilkan dari rebusan tulang ayam atau sayuran ternyata mengandung banyak air dan nutrisi penting lho untuk kesehatan tubuh kamu.

Nah, sup kaldu juga bisa menjadi alternatif terbaik untuk membantu menggantikan cairan tubuh yang hilang sambil memberikan manfaat tambahan bagi kesehatan kamu.

6. Infused Water

Infused water atau air beraroma alami adalah air yang diinfus dengan potongan buah-buahan, sayuran, atau rempah-rempah. Selain memberikan rasa yang menyegarkan, ternyata infused water ini juga bisa menggantikan cairan tubuhmu yang hilang, lho!

Apalagi infused water memiliki rasa yang menyegarkan. Selain bisa kembalikan cairan tubuh, infused water juga mampu berikan nutrisi tambahan.

Baca juga: Pola Makan untuk Menghilangkan Jerawat, Cegah Jerawat dari Dalam!

7. Jus Mentimun

Mentimun mengandung sekitar 95% air, yang membuatnya menjadi pilihan bagus untuk meningkatkan hidrasi tubuh. Kandungan air yang tinggi membantu menggantikan cairan yang hilang selama berkeringat atau dehidrasi.

Kamu bisa mengkonsumsi jus mentimun untuk menjaga keseimbangan elektrolit dan meningkatkan hidrasi tubuh.

7 rekomendasi minuman pengganti cairan tubuh di atas adalah cara yang efektif untuk menjaga keseimbangan cairan sambil memberikan nutrisi lainnya yang dibutuhkan oleh tubuh.


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.