Punggung, seperti halnya wajah, ternyata juga rentan berjerawat, Walau tak terlihat langsung karena tertutup pakaian, jerawat yang muncul di bagian tubuh tersebut bisa meradang dan mengganggu penampilan, bahkan terasa gatal dan perih. Untuk itu, kamu perlu mengatasinya dengan produk skincare yang sesuai, salah satunya scrub untuk badan berjerawat.
Rekomendasi Body scrub untuk Kulit Berjerawat
Eksfoliasi atau pengangkatan sel-sel kulit mati dengan menggunakan body scrub sebenarnya tidak hanya difokuskan pada kulit wajah. Bagian tubuh lain seperti punggung membutuhkan perhatian yang sama. Apalagi jerawat tersebut muncul di area yang relatif sulit dijangkau.
Untuk memudahkan perawatan, kamu bisa pertimbangkan pemakaian lima body scrub dari Marsha Beauty berikut ini:
Evete Naturals Chocolate Mint Coffee Body Scrub
Kombinasi bubuk kopi dengan aroma coklat dan sensasi mint yang ditawarkan body scrub ini bakal menenangkan kulit sekaligus mengikis tumpukan sel kulit mati. Kopi sendiri kaya akan antioksidan yang dapat mengatasi masalah kulit seperti jerawat, selulit, hingga stretch marks.
Mizon Honey Black Sugar Body Scrub
Bahan utama black sugar powder dalam body scrub ini punya banyak kegunaan, antara lain membasmi whitehead maupun blackhead hingga jerawat di tubuh. Ada pula bahan-bahan lain seperti grapeseed oil, sunflower oil, dan olive oil yang bakal menghidrasi hingga mencegah kulit kusam.
Emina Body Scrub Kiwi
Mengingat kulit berjerawat rentan kena iritasi, body scrub dengan tekstur ringan seperti yang diproduksi Emina sangat cocok untuk kebutuhanmu. Ekstrak buah kiwi yang digunakan pun bakal membuat kulit badan terasa lebih segar dan menenangkan.
Sensatia Botanicals Cleopatra’s Rose Body Scrub
Terbikin dari french clay dan sea salt scrub, body scrub yang satu ini mampu membasmi kotoran dan bakteri penyebab jerawat. Sementara shea butter asal Afrika di dalamnya bisa melembapkan, melindungi, hingga meningkatkan elastisitas kulit.
The Body Shop Coconut Body Scrub
Penggunaan minyak kelapa sebagai salah satu bahan baku scrub untuk badan berjerawat ini bakal membantu melancarkan peredaran darah di kulit. Penggunaan berkala bakal membuat kulitmu terasa lebih halus sekaligus harum dan lembut.
Baca Juga: Bye-bye Kulit Kusam, Inilah Scrub Wajah Alami untuk Memutihkan Wajah
Menjaga kulit tubuh agar tak mudah berjerawat
Selain memakai body scrub, kamu juga sebaiknya melakukan kebiasaan-kebiasaan ini:
-
Jangan biarkan rambut menutupi punggung terlalu lama saat mandi, terutama setelah keramas dan memakai kondisioner. Residu dari sampo dan kondisioner yang menempel pada kulit punggung justru akan menyumbat pori-pori hingga menyebabkan jerawat;
-
Untuk penggunaan produk skincare lain seperti sunscreen, lotion, dan krim pijat, usahakan teksturnya ringan supaya mudah diserap kulit. Langkah ini akan membuat pori-pori tak mudah tersumbat oleh kotoran;
-
Perhatikan juga pakaian yang kamu kenakan. Upayakan memakai atasan yang longgar dengan bahan yang mudah menyerap keringat. Dengan begitu, kamu bisa nyaman beraktivitas tanpa perlu mencemaskan munculnya jerawat;
-
Terakhir, kurangi makanan yang mengandung susu. Sebuah penelitian menyebutkan makanan atau produk susu seperti es krim dan keju berisiko meningkatkan timbulnya jerawat. Kamu masih bisa menyantap jenis makanan ini asal diimbangi dengan sayur dan buah.
Baca Juga: Rekomendasi Scrub Wajah Alami untuk Kulit Kusam, Auto Glowing!
Walau kadang nyeri dan mengganggu, jerawat yang sedang meradang jangan sampai dipencet, ya, Marshalova. Hindari juga pemakaian body scrub dalam kondisi seperti ini karena bakal memperparah jerawat. Tunggu sampai jerawat mereda dan oleskan losion untuk menghentikan peradangannya.
Itulah rekomendasi scrub untuk badan berjerawat beserta kiat-kiat untuk merawatnya. Semoga bisa membantumu buat menjaga kesehatan kulit tubuh!