Marshalova, mungkin kamu sering bertanya-tanya, kapan sih sebenarnya waktu yang tepat buat mulai memakai skincare? Memang memakai skincare harus di atas 20 tahun ya? Skincare apa aja sih yang boleh dipakai anak-anak dan remaja? Daripada kulit wajah yang masih mulus jadi bermasalah gara-gara belum waktunya pakai skincare, yuk cari tahu jawabannya di sini dan rekomendasi skincare untuk anak dan remaja yang bisa dipakai!
Eits, artikel skincare untuk anak ini sebagai insight buat kamu yang punya adik dan keponakan ya!
Baca Juga: Rekomendasi Parfum Untuk Anak Sekolah Dengan Harga Affordable
Aturan Pemakaian Skincare untuk Anak SD dan Rekomendasinya
Sebenarnya beberapa produk skincare sudah boleh dipakai sejak masih duduk di bangku sekolah dasar, lho. Meskipun di umur segitu kulit biasanya keadaan kulit masih mulus dan belum ada masalah apapun, tapi kulit tetap butuh perawatan.
Jika perawatan kulit sudah dimulai sejak dini, maka nantinya nggak perlu khawatir akan timbul tanda-tanda penuaan lebih cepat saat dewasa nanti. Penggunaan skincare sejak SD bisa membantu kulit tetap bersih, lembap, halus, dan terlindungi dari paparan sinar UV.
1. Facial Wash - Dee-Dee Facial Wash
Produk skincare yang bisa dipakai sejak dini adalah facial wash. Pilih facial wash yang gentle di kulit supaya nggak mengganggu keseimbangan pH kulit. Untuk usia anak-anak, yaitu 6-13 tahun, hindari facial wash yang ada kandungan exfoliator, ya!
Selain itu, produk lain yang bisa dipakai adalah sabun cuci muka khusus anak dari Dee-Dee dengan harga Rp21.000
2. Moisturizer - Johnson’s Baby Cream
Produk skincare selanjutnya yang bisa dipakai sejak usia dini adalah moisturizer untuk menjaga kelembapan dan menghidrasi kulit. Penting, lho, untuk menggunakan moisturizer supaya kulit anak nggak mudah kering, keriput, dan terkena berbagai masalah kulit.
Untuk anak usia 6-10 tahun, cukup menggunakan pelembap untuk bayi, seperti Johnson’s Baby Cream. Sedangkan untuk anak yang berusia 11-13 tahun, Moisturizer yang bisa dipakai adalah Pigeon Teens Moisturizer seharga Rp18.000.
3. Sunscreen - Banana Boat Kids Sunscreen Lotion SPF 50 PA+++
Produk skincare yang terakhir untuk anak SD adalah sunscreen. Sunscreen adalah skincare yang sangat penting untuk memberikan proteksi kulit dari dampak buruk sinar matahari yang bisa merusak kulit.
Anak-anak bisa pakai Banana Boat Kids Sunscreen Lotion SPF 50 PA+++ seharga Rp142.500. Meskipun harganya cukup mahal, tapi sunscreen adalah investasi untuk masa mendatang.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Makeup yang Aman untuk Anak, Bebas Paraben Lho!
Aturan Pemakaian Skincare untuk Remaja dan Rekomendasinya
Memasuki usia 14 tahun, itu tandanya sudah menjadi seorang remaja. Usia remaja mulai mengalami pubertas dan perubahan fisik. Perubahan hormon saat pubertas menyebabkan kondisi kulit remaja juga berubah, mulai dari kulit berjerawat, berminyak, bruntusan, sampai timbul bau badan. Oleh karena itu, usia remaja dianjurkan untuk mulai mengenal dan menggunakan beberapa produk skincare.
Para remaja bisa mulai menggunakan basic skincare yang terdiri dari Cleansing, Toning, Moisturizing, dan Protecting. Basic skincare tersebut bisa membersihkan dan merawat kulit sekaligus melindungi kulit dari paparan sinar matahari.
1. Facial Wash - Emina Bright Stuff Face Wash
Tahap cleansing bisa dilakukan adalah menggunakan facial wash yang mild dan gentle di kulit supaya nggak bikin kulit iritasi. Sebaiknya pilih facial wash yang sesuai dengan kondisi kulit, seperti untuk kulit berminyak, kulit kering, kulit sensitif, atau facial wash yang cocok untuk semua jenis kulit.
Rekomendasi facial wash untuk remaja adalah Emina Bright Stuff Face Wash yang cocok buat semua jenis kulit dan bisa mencerahkan wajah. Harganya juga ramah di kantong pelajar, yaitu Rp12.000 saja.
2. Hydrating Toner - Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Light Lotion
Tahap skincare yang kedua adalah toning, yaitu mengembalikan pH kulit dengan toner sekaligus membersihkan sisa-sisa kotoran yang menempel. Toner bisa digunakan sejak usia 14 tahun.
Untuk remaja, gunakan toner yang bisa menghidrasi kulit, yaitu hydrating toner. Hydrating toner dapat menambah hidrasi kulit dan membuat kulit terlihat semakin cerah. Hydrating toner yang bisa dipakai adalah Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Light Lotion seharga Rp41.000. Toner ini terdiri dari berbagai varian yang bisa disesuaikan dengan kondisi kulit.
3. Moisturizer - Emina Bright Stuff Moisturizing Cream
Tahap yang ketiga adalah moisturizing menggunakan moisturizer atau pelembap. Untuk usia remaja, bisa menggunakan pelembap yang bagus untuk skin barrier yang mengandung Ceramide.
Usia remaja antara 14-16 tahun adalah waktu yang tepat untuk mengenalkan kulit dengan bahan aktif yang bisa memperbaiki skin barrier. Pelembap ini juga bisa digunakan hingga dewasa, lho. Para remaja bisa menggunakan COSRX Honey Ceramide Full Moisture Cream seharga Rp300.000.
Kalau dirasa itu terlalu mahal, penggantinya bisa menggunakan produk lokal seperti Emina Bright Stuff Moisturizing Cream yang bisa mencerahkan wajah dan harganya aman di kantong pelajar, yaitu cuma Rp18.000.
4. Sunscreen - Natur Miracle Renew Skin Cream SPF 32
Produk skincare yang nggak kalah penting dan harus dipakai sedini mungkin adalah sunscreen. Sinar matahari yang masuk ke kulit bisa merusak kulit dan menyebabkan kulit kusam, terbakar, iritasi, kemerahan, muncul flek hitam, garis halus, bahkan bisa menyebabkan kanker kulit.
Untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari, remaja wajib menggunakan sunscreen setiap pagi sebelum beraktivitas keluar ruangan dan diaplikasikan kembali setiap dua jam sekali. Sunscreen yang bagus untuk remaja adalah Natur Miracle Renew Skin Cream SPF 32 dengan harga Rp105.000.
Baca Juga: Merk Lipstik yang Cocok untuk Anak Sekolah dan Nggak Bikin Bibir Kering
Kesimpulan
Nah, itu dia waktu yang tepat untuk menggunakan skincare dan rekomendasi produknya. Sebenarnya skincare bisa digunakan sejak dini dari usia 6 tahun.
Tapi perlu diingat, skincare yang bisa digunakan adalah basic skincare dengan kandungan khusus yang aman untuk kulit anak-anak dan remaja. Jeli sebelum membeli ya!