Marsha Beauty Makeup - 19/07/2022

Bedak Pixy Untuk Kulit Sawo Matang, Sudah Pernah Kamu Coba?

Bedak Pixy Untuk Kulit Sawo Matang, Sudah Pernah Kamu Coba?

Memilih bedak Pixy untuk kulit sawo matang mungkin memang menjadi tantangan tersendiri bagi Anda. Memang bagi sebagian perempuan memilih bedak sesuai dengan jenis kulit merupakan hal yang cukup sulit untuk dilakukan. Karena belum tentu satu jenis bedak akan cocok dengan semua jenis kulit.

Namun beruntungnya beberapa brand bedak biasanya menawarkan berbagai shade, salah satunya Pixy, yang tentunya dapat Anda sesuaikan dengan warna kulit. Perempuan Indonesia kebanyakan pasti memiliki warna kulit sawo matang. Nah ada beberapa shade Pixy yang cocok untuk kulit sawo matang Anda.

Bedak Pixy Untuk Kulit Sawo Matang, Simak Rekomendasinya!

Biasanya bedak ini terdiri dari bedak padat dan bedak tabur, untuk bedak padat biasanya digunakan untuk membuat wajah bertekstur lebih halus. Sedangkan bedak tabur biasanya akan membantu menyerap minyak lebih banyak dan mengunci foundation.

Bagi Anda yang memiliki kulit sawo matang sebenarnya ada beberapa varian bedak dari Pixy yang bisa Anda gunakan. Untuk lebih jelasnya berikut ini beberapa varian bedak Pixy yang bisa Anda gunakan jika Anda memiliki kulit sawo matang.

Baca Juga : Setelah Memakai serum Boleh Pakai Bedak Ini Penjelasan Dan Faktanya

Pixy UV Whitening Loose Powder

Bedak Pixy Untuk Kulit Sawo Matang

Bedak yang pertama adalah Pixy UV Loose Powder. Bedak ini merupakan jenis tabur yang lembut dan ringan. Selain itu bedak ini juga dapat membantu menyerap kelebihan minyak pada wajah, bedak ini dapat memberikan sentuhan akhir yang lembut, tampak alami dan bebas kilau.

Nah bedak ini memiliki shade ivory, yellow beige dan natural beige. Bagi Anda yang memiliki kulit sawo matang bisa menggunakan varian natural beige atau ivory. Karena kedua nya ini memiliki warna yang hampir sama, dan tentunya cocok untuk Anda pemilik kulit sawo matang.

Pixy UVW TWC Perfect Last

Bedak Pixy Untuk Kulit Sawo Matang

Jenis bedak Pixy selanjutnya ini merupakan two way cake dengan tekstur yang cukup halus dan lembut. Bedak ini membantu riasan Anda tampak lembut. Bedak ini perpaduan antara natural whitening powder dan derivate vitamin yang akan membantu wajah Anda terlihat lebih cerah.

Selain itu, juga mengandung SPF 30 yang akan membantu melindungi kulit dari sinar UVB serta PA+++ yang membantu melindungi kulit dari sinar UVA. Tentunya bedak ini akan sangat cocok untuk Anda pemilik kulit sawo matang dan sering beraktivitas diluar ruangan.

Baca juga : Deretan Bedak Tabur yang Hasilnya Matte, Cocok untuk Kulit Berminyak

Pixy Make It Glow Silky Powdery Cake

Bedak Pixy Untuk Kulit Sawo Matang

Bedak Pixy untuk kulit sawo matang selanjutnya ini diklaim dapat bertahan lama hingga 12 jam. Bedak ini juga cukup mudah dalam pengaplikasiannya, juga tidak akan meninggalkan efek cakey setelah digunakan. Hasil akhirnya pun tampak lebih halus natural.

Bedak ini hadir dalam 4 shade yaitu light beige, natural beige, sandy beige, medium beige, dan sandy beige. Untuk Anda yang memiliki jenis kulit sawo matang bisa mencoba menggunakan warna medium beige atau sandy beige, warna ini sangat cocok untuk warna kulit Anda.

Pixy Two Way Cake Perfect Fit

Bedak Pixy Untuk Kulit Sawo Matang

Bedak ini mengandung squalane oil serta SPF 15 yang dapat mencegah kulit kering sekaligus melindungi wajah Anda dari paparan sinar UV. Nah dibandingkan dengan varian bedak Pixy lainnya varian ini jauh lebih banyak memiliki pilihan shade.

Bedak Pixy untuk kulit sawo matang ini memiliki pilihan warna white, ivory, natural, beige, tropical beige,  golden beige, white cream, yellow beige, dan cream beige. Bagi Anda pemilik kulit sawo matang bisa menggunakan varian natural beige, cream beige, ivory atau tropical beige.


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.