Marsha Beauty Tools - 16/10/2021

Cara Pakai dan Harga Galvanic Body Spa yang Menjadikan Kulit Awet Muda

Cara Pakai dan Harga Galvanic Body Spa yang Menjadikan Kulit Awet Muda

Seiring dengan perubahan zaman dan meningkatnya teknologi dapat membawa selangkah lebih maju dari sebuah masalah penuaan dengan menggunakan teknologi perawatan tubuh. Terobosan itulah yang digunakan oleh Galvanic body Spa yang berhasil mencuri perhatian masyarakat terkait dengan tren kecantikan. Dengan kecanggihan yang ditawarkan tentunya MarshaLova ingin mengetahui harga Galvanic body Spa bukan? Simak terus ulasan dari Marsha Beauty berikut ini

Mengenal Galvanic Body Spa

Perawatan yang ditujukan produk ini adalah pada area tubuh seperti perut, lengan, dan juga paha. Arus panas yang dihasilkan dari Galvanic ini dapat membantu untuk menyamarkan selulit dan mengurangi beberapa tanda-tanda penuaan. Hasilnya nanti adalah kulit tubuh yang terlihat halus dan juga terasa kencang.

Produk ini menawarkan beragam jenis perawatan. Kamu dapat menyesuaikannya dengan kondisi kulit yang diinginkan. Mulai dari untuk mencerahkan hingga agar dapat membentuk lekuk tubuh yang sempurna. Semua itu sudah disediakan oleh Galvanic body Spa Nu Skin. 

Tidak hanya dapat dilakukan dengan bantuan seorang terapis, produk ini juga dapat dilakukan tanpa seorang terapis sehingga dapat kamu lakukan sambil menikmati waktu santai di rumah sendiri.

Manfaat dari Galvanic Body Spa

Manfaat yang dapat kamu dapatkan adalah dapat mengencangkan kulit wajah, mengangkat dan membersihkan kotoran hingga lapisan kulit yang paling dalam yang tidak bisa dibersihkan dengan pembersih biasa, serta menyehatkan kulit. 

Kemudian dapat merangsang regenerasi sel kulit baru, menghilangkan garis halus dan kerutan, mengurangi adanya lemak di tubuh, memperbaiki struktur dari kulit wajah, meremajakan kulit dan juga sebagai pencerah kulit wajah yang kusam.

Dengan banyaknya manfaat tersebut sebanding dengan harga Galvanic body Spa yang ditawarkan, yaitu berkisar 6,9 jutaan rupiah apabila non-member dan 4,8 jutaan rupiah apabila member.

Cara Pakai Galvanic Body Spa

Cara pertama yang dapat kamu lakukan adalah dengan membersihkan terlebih dahulu wajah Degnan menggunakan creamy cleansing lotion ataupun dengan pembersih dari Nu Skin 180, Nu Skin Tri-Phasic White Cleanser, dan Nu Skin Pure Cleansing Gel kemudian keringkan.

Selanjutnya adalah oleskan Gel putih secara merata pada wajah secara merata hingga ke leher. Kemudian semprotkan NaPCA ke wajah dan sedikit ke telapak tangan supaya dapat melembabkan pada saat memegang alat Galvanic Spa.

Tahap ketiga adalah menyalakan Galvanic Spa dengan cara menekan sebanyak satu kali sampai tertera angka satu. Lalu tempelkan ujung dari konduktor ke kulit wajah kemudian buatlah gerakan dari bawah ke atas sampai seluruh bagian wajah. Alat tersebut nantinya akan berbunyi beep sebanyak 1 kali yang berarti pertanda bahwa sedang bekerja. Sedangkan apabila berbunyi beep sebanyak 3 kali, maka menandakan bahwa tahap awal dari perawatan telah selesai. Tahap ketiga ini dapat dilakukan hingga dua kali dengan cara menyemprotkan NaPCA lagi.

Setelah selesai, bersihkan dengan kain maupun handuk basah yang lembab. Setelah itu oleskan Gel biru dengan merata dari wajah hingga leher. 

Tahap selanjutnya adalah dengan menyalakan alat Galvanic Spa dengan menekan sebanyak dua kali hingga nanti tertera angka dua. Lalu tempelkan ujung dari konduktor ke kulit wajah. Untuk gerakannya seperti tahap ketiga, hanya saya pada tahap ini cukup dilakukan satu kali.

Setelah selesai, bersihkan lagi dengan kain maupun handuk basah yang lembab. Kemudian kamu dapat melanjutkan dengan memakai berbagai rangkaian produk dari Nu Skin yang lainnya.

Itulah beberapa cara penggunaan beserta harga Galvanic body Spa yang dapat MarshaLova jadikan referensi sebelum membeli dan memberikan gambaran bagaimana cara pemakaiannya. Gunakanlah rangkaian produknya secara teratur dan rutin agar kamu mendapatkan hasil yang maksimal.


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.