Marshalova, mendapatkan kulit tubuh yang halus dan putih adalah keinginan banyak orang. Inilah alasan mengapa orang menggunakan skincare dan body lotion untuk perawatan sehari-hari. Produk lotion yang baik adalah tidak mengandung steroid yang berbahaya untuk tubuh. Marshalova perlu mengetahui ciri-ciri lotion mengandung steroid agar terhindar dari lotion abal-abal dan yang merusak kulit.
Dengan banyaknya produk lotion yang beredar di pasaran, membuat Marshalova kesulitan memilih mana yang tepat dan aman untuk dipergunakan jangka panjang. Tak perlu panik, Marsha Beauty akan memberikan informasi ciri-ciri lotion bersteroid tersebut.
Inilah Ciri-Ciri Lotion Mengandung Steroid yang Berbahaya, Simak!
Body lotion yang mengandung bahan yang baik dan tidak bersteroid untuk kulit tubuh dapat memberikan banyak manfaat. Mulai dari memproteksi, melembabkan, memutihkan, meratakan warna, hingga mengencangkan. Nah Marshalova, berikut ciri-ciri lotion bersteroid:
Efek Cepat Dirasakan
Lotion dengan obat yang mengandung steroid beredar di pasaran sangat laris. Efek memutihkan secara cepat cukup mengerikan untuk jangka panjang. Lotion yang memberikan efek cepat 1 atau dua kali pakai terbilang berbahaya. Jika Marshalova 3 hingga seminggu sudah memiliki wajah putih sebaiknya hentikan. Pasalnya, produk lotion semacam ini berpotensi mengandung merkuri dan hidrokinon.
Karena mencerahkan kulit membutuhkan proses dan tidak instan. Perawatan yang berbahan yang baik perlu dilakukan secara rutin dan dalam waktu agak lama untuk mendapatkan semua manfaat produk. Jangan tergiur pada iming-iming putih cepat dalam hitungan hari.
Memberikan Efek Ketergantungan
Pada dasarnya lotion bersteroid mudah diidentifikasi. Marshalova dapat menghentikan beberapa hari. Jika badan tampak lebih gelap dan memunculkan flek hitam, lotion tersebut berbahaya.
Karena banyak konsumen yang mengeluhkan hasil lotion tidak permanen. Mengapa seperti itu? Marshalova, lotion berzat steroid mempercepat pemutihan namun memberikan efek ketergantungan. Sehingga jika tidak segera dihentikan dapat merusak kulit dan kesehatan tubuh.
Baca Juga : Tips Memilih Produk Body Lotion atau Skincare Badan Korea, Agar Hasil Sempurna
Kulit Putih Pucat
Skincare yang mengandung steroid membuat kulit menjadi putih pucat dan tampak tidak sehat. Sedangkan produk lotion yang aman serta sehat memberikan hasil cerah, bercahaya, dan tampak putih alami. Karena semua berproses dan menumbuhkan sel generasi yang semakin baik untuk jangka panjang.
Kulit Memerah Saat Terkena Sinar Matahari
Ciri-ciri lotion mengandung steroid dengan tanda paling terlihat adalah jika terkena sinar matahari akan memerah dan matang. Lotion ini bersteroid sehingga menggerus lapisan luar kulit dan merusaknya.
Padahal orang Indonesia memiliki perlindungan yang baik dalam menangkal radikal bebas dan sinar UV matahari dalam beberapa menit tanpa sunblock.
Berbau Tajam dan Menyengat
Lotion pemutih yang mengandung zat berbahaya akan berbau logam menyengat dan tajam. Untuk pembuat produk yang curang dan hanya mementingkan keuntungan tanpa mempertimbangkan bahayanya, umumnya mencampurnya dengan aroma wewangian bunga sehingga mampu menutupi bau menyengat. Bahkan orang tidak akan sadar bahwa produk tersebut berbahaya.
Baca Juga : Begini, Tips Memilih dan Rekomendasi Body Lotion Untuk Memutihkan Kulit Dalam 7 Hari
Warna Terang dan Lengket
Selain itu ciri-ciri steroid memiliki warna yang mencolok. Karena menggunakan pewarna buatan dan bahan berbahaya. Kemasan tampak umum dengan lotion yang mengkilap.
Jika dipakai akan terasa lengket dan tidak nyaman. Apabila Marshalova mengalami hal ini, maka kemungkinan lotion yang dipakai mengandung steroid. Setelah mengetahui ciri-ciri lotion mengandung steroid tersebut, Marshalova bisa memilih produk lotion yang aman dan sehat untuk jangka panjang.