Pernikahan merupakan momen sakral yang terjadi hanya satu kali dalam seumur hidup. Bagi wanita, riasan pengantin merupakan hal yang paling penting. Untuk itu, makeup artist harus menggunakan foundation yang long lasting atau tahan lama. Kira-kira apa saja foundation yang bagus untuk pengantin? Ini dia jawabannya!
Baca juga : 4 Tips Foundation untuk Kulit Berminyak, Stay Flawless Seharian!
Foundation untuk Rias Pengantin
Produk-produk berikut ini merupakan rekomendasi foundation yang cocok untuk riasan pengantin karena tahan lama, full coverage, dan pastinya sudah jadi andalan para MUA.
La Tulipe Perfect Foundation
La Tulipe merupakan brand lokal yang mampu bersaing dengan produk luar. Bahkan, beberapa perias pengantin juga menggunakan foundation ini, lho! Dari segi coverage-nya, foundation ini termasuk medium to full coverage yang mampu menyamarkan noda hitam, flek, bekas jerawat, hingga kerutan sekalipun. Selain itu, kandungan coated powder mampu membuat riasan terlihat lebih awet dan halus. Harganya pun ramah dikantong sekitar, yaitu Rp80 ribuan saja.
LT Pro Smooth Cream Foundation
LT Pro juga termasuk brand lokal yang kualitasnya tidak perlu diragukan lagi. Merek foundation untuk pengantin ini memberikan coverage yang sempurna. Alhasil, dapat menutup semua imperfection di wajah. Hasil akhirnya pun tampak matte dan halus. Menariknya, foundation ini tidak mudah luntur saat berkeringat sekalipun. Bicara soal harga, sudah pasti ramah di kantong dong! Kamu bisa membelinya dengan harga Rp100 ribu saja.
Urban Decay Naked Skin Liquid Make Up
Sama seperti foundation lainnya, Urban Decay juga memberikan hasil akhir yang matte. Bahkan, makeup pengantin juga tidak akan luntur meski berkeringat sekalipun. Untuk coverage-nya juga tidak perlu diragukan lagi, sudah pasti mampu menutupi bekas noda hitam dan jerawat. Selain itu, foundation yang bagus untuk pengantin ini memberikan tampilan yang mengkilap saat tersorot lampu. Foundation ini mampu memberikan efek make up yang flawless dan glowing. Namun, harganya cukup pricey, yaitu sekitar Rp800 ribuan.
Baca juga : Berbagai Foundation Jempolan dari Maybelline. Kamu Wajib Tahu!
Revlon Colorstay
Foundation untuk pengantin berikutnya adalah Revlon Colorstay yang membuat hasil makeup lebih tahan lama, tidak mudah luntur, dan kulit wajah matte seharian. Menariknya, alas bedak ini cocok digunakan bagi pemilik wajah oily dan kombinasi. Beberapa makeup artist juga menggunakan Revlon Colorstay sebagai foundation yang bagus dan awet selama seharian. Ditambah, hasil makeup yang long lasting meskipun kamu sedang berkeringat. Untuk harganya sendiri tergolong pricey berkisar Rp 200 ribuan, tapi masih worth to buy. Tersedia pula 35 varian shade yang bisa dipilih sesuai tone kulit kamu.
Wardah Luminous Creamy Foundation
Ingin merias pengantin yang lebih tahan lama dan harganya bersahabat? Sudah pasti, brand Wardah menjadi solusinya! Sebagai salah satu produk lokal, Wardah tidak hanya menawarkan foundation yang long lasting saja, melainkan juga mampu mengunci makeup agar tidak mudah luntur saat berkeringat.
Produk ini memiliki coverage yang dapat menyamarkan berbagai macam noda hitam, bekas jerawat, hingga warna kulit yang tidak merata sekalipun. Selain itu, adanya kandungan oil control yang membantu mengurangi minyak berlebih pada wajah. Untuk harganya pun dibanderol sekitar Rp30-40 ribuan saja.
L'Oreal Infallible 24H Matte Foundation
Brand ini juga menawarkan foundation yang bagus untuk pengantin. Bahkan, brand ini mengklaim bahwa dapat bertahan selama berjam-jam sesuai dengan iklim tropis di Indonesia. L'Oreal Infallible 24H Matte bersifat waterproof, sehingga riasan tahan dari air, minyak, maupun keringat. Coverage-nya pun mampu menyamarkan ketidaksempurnaan pada kulit. Hasil akhirnya matte yang ringan dan mudah di-blend. Harganya juga masih bersahabat, yaitu sekitar Rp135 ribuan saja. Tak heran, produk ini juga menjadi pilihan beberapa makeup artist.
Kalau kamu menikah nanti, mau pakai foundation apa nih?