Marsha Beauty Nails - Updated: 07/02/2022

Ini Dia Tips Cara Memotong Kuku yang Benar Agar Tidak Berakibat Fatal

Ini Dia Tips Cara Memotong Kuku yang Benar Agar Tidak Berakibat Fatal

Menjaga kuku agar terlihat lebih bersih dan terhindar dari masalah kuku yang tidak diinginkan, dapat Marshalova lakukan dengan menerapkan cara memotong kuku yang benar. Ya, hal ini memang penting sekali untuk diperhatikan baik - baik agar kamu nantinya tidak mengalami masalah infeksi jamur maupun masalah cantengan. Meski demikian, tahukah kamu bagaimana cara memotong kuku yang sesuai dengan anjuran? Untuk lebih jelasnya, Marsha Bauty akan menjelaskan lebih detailnya di bawah ini. 

Bagaimana cara memotong kuku yang benar dan tepat?

cara memotong kuku yang benar

Agar kamu tidak mengalami masalah kuku akibat kesalahan dalam memotong kuku, ada baiknya melakukan beberapa tips dan trik memotong kuku di bawah ini :

Melunakkan kuku 

Umumnya, kuku yang kering justru akan menimbulkan luka setelah dipotong. Oleh karena itu, ada baiknya bagi kamu untuk memotong kuku setelah mandi agar kondisi kuku terasa lunak. Dalam hal ini, kamu bisa merendam terlebih dulu kuku – kuku jari dalam baskom yang berisikan air hangat selama beberapa menit. Dengan begitu, maka proses pemotongan kuku akan jauh lebih mudah.

Pakai alat gunting kuku yang tepat 

Memperhatikan penggunaan alat gunting kuku juga harus diperhatikan dengan baik. Disini, kamu sebaiknya memastikan bahwa ketika memotong kuku yang benar sebaiknya menggunakan gunting kuku bukan justru menggunakan silet, pisau alat alat tajam yang lain. Selain itu, pastikan jika alat gunting kuku dalam kondisi bersih.

Usahakan memotong kuku dengan arah lurus

Sangat disarankan bahwa dalam memotong kuku harus dilakukan dengan arah yang lurus untuk mencegah terjadinya infeksi kuku. Disini, kamu juga akan meminimalisir risiko terjadinya cantengan jika kamu sendiri menerapkan cara menggunting kuku yang benar dan tepat dengan arah yang lurus.

Menghaluskan kuku dengan alat kikir

Cara gunting kuku yang benar selanjutnya dapat dilakukan dengan cara menghaluskan dengan alat kikir dengan tujuan agar tepi kuku lebih lembut. Saat akan mengikir kuku, pastikan kamu melakukannya dengan gerakan searah yakni dari arah pangkal kuku ke ujung dalam demi menghindari terjadinya kerapuhan pada kuku. Dengan demikian, maka hal ini akan mencegah terjadinya penipisan dan pengelupasan kuku.

Hindari menggunting kutikula 

Pada saat memotong kuku, sebaiknya kamu jangan sekali – kali menggunting kutikula. Hal ini dikarenakan, menggunting kutikula justru akan mengakibatkan risiko masalah kesehatan, infeksi bakteri dan berujung munculnya cantengan sampai dengan jamur kuku. Kamu juga perlu tahu bahwa dengan memotong kutikula ternyata juga dapat membuat pertumbuhan kuku terhambat dan mengakibatkan terjadinya kerutan dan bintik – bintik / garis putih di kuku.

Jangan lupa memakai pelembab

Setelah memotong kuku dengan benar, kamu juga jangan lupakan penggunaan pelembab. Tujuan dari pemberian pelembab ini yakni untuk membuat kuku terhindar dari masalah permukaan kuku yang kering serta pecah – pecah. Sehingga, hal ini akan membuat kuku tampak lebih sehat dan terhindar dari masalah kuku lainnya.

Apa saja bahaya jika memotong kuku salah?

Setelah mengetahui mengenai beberapa cara menggunting kuku yang benar dan tepat, kamu juga perlu tahu bahwa kesalahan memotong kuku ternyata dapat memberikan dampak bahaya yang bisa mengakibatkan penyakit kuku. Beberapa penyakit kuku yang bisa saja dialami antara lain sebagai berikut :

  • Bintil kuku 

Yakni merupakan masalah kulit kuku yang mana terjadi penyobekan atau pelepasan kulit di sekitar sisi – sisi kuku dari kulit kuku.

  • Kulit kaki tumbuh ke dalam

Merupakan kondisi yang terjadi di jempol kaki dan ditandai dengan kuku yang tumbuh ke dalam dan rasa nyeri di sekitar kuku.

Itulah beberapa cara memotong kuku yang benar dan tepat yang bisa kamu lakukan secara rutin untuk mencegah terjadinya masalah pada kuku.

Sumber : sehatq, health.kompas. halodoc


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.