Marsha Beauty Skincare - 10/04/2023

Jangan Sampai Salah, Inilah Cara Menggunakan Viva Milk Cleanser dan Face Tonic yang Benar

Jangan Sampai Salah, Inilah Cara Menggunakan Viva Milk Cleanser dan Face Tonic yang Benar

Marshalova, untuk punya penampilan wajah yang cantik ternyata tidak hanya bermodal riasan saja, lho! Kamu juga harus melakukan perawatan wajah yang rutin, salah satunya dengan Viva milk cleanser. Namun, bagaimana ya cara menggunakan viva milk cleanser dan face tonic yang benar?

Menggunakan riasan yang terlalu lama bisa membahayakan wajahmu dan kamu harus rutin untuk membersihkannya dengan benar. Viva milk cleanser dan face tonic bisa melakukan pembersihan mendalam atau double cleansing.  Wajah kamu pun bisa menjadi lebih bersih dan sehat tentunya.

Cara Menggunakan Viva Milk Cleanser dan Face Tonic yang Benar

Viva adalah salah satu merk kosmetik dan skincare lokal yang sudah lama digunakan oleh masyarakat Indonesia. Salah satu produk Viva yang perlu digunakan untuk perawatan wajah adalah milk cleanser dan face tonic.

Kedua produk dari Viva ini memang sama-sama untuk membersihkan wajah, namun punya fungsi yang berbeda. Inilah cara untuk menggunakan produk milk cleanser dan face tonic:

1. Cuci Tanganmu Agar Terhindar Dari Kuman

Sebelum mengaplikasikan cleanser dan face tonic dari Viva, pastikan kamu mencuci tangan terlebih dahulu, Marshalova! Mencuci tangan bisa mencegah wajahmu terhindar dari kuman dan juga bakteri yang bisa membuat iritasi.

2. Oleskan Milk Cleanser

Langkah selanjutnya kalau tanganmu sudah bersih, maka kamu bisa menuangkan milk cleanser ke wajah dan oleskan di lima titik utama yang ada pada wajahmu supaya bersihnya menjadi lebih maksimal.

Lima titik yang dimaksud adalah:

·       Pipi kanan

·       Pipi kiri

·       Hidung

·       Dahi

·       Dagu

Pastikan bahwa semua titik yang disebutkan di atas benar-benar kamu bersihkan dan jangan sampai ada bagian yang terlewatkan.

Baca juga: Apakah Air Mawar Bisa Dijadikan Toner? Simak Penjelasannya Yuk!

3. Pijat Wajah Secara Perlahan

Marshalova, agar semua kotoran dan sisa makeup di wajahmu benar-benar luruh, maka kamu bisa memijatnya secara perlahan. Kamu bisa memijat dengan menggunakan tangan dengan gerakan searah jarum jam.

Gerakan ini ditujukan supaya kotoran dan bakteri benar-benar terangkat. Bukan hanya itu saja, gerakan memijat ini juga berupaya untuk menutup pori-pori agar sisa kotoran tidak masuk.

4. Angkat Kotoran Menggunakan Kapas

Cara menggunakan Viva milk cleanser dan face tonic yang benar adalah dengan menggunakan kapas untuk angkat kotoran yang sudah luruh sempurna. Kamu bisa mengusapkan kapas dengan lembut dan hati-hati ke 5 bagian yang ada di wajah.

Menggunakan cara ini bertujuan supaya kotoran tidak benar-benar tidak kembali masuk ke pori-pori wajahmu. Selain itu, mengusapkan kapas juga lebih mengoptimalkan kandungan milk cleanser dalam mengangkat kotoran.

Kalau wajah kamu sudah bersih sepenuhnya dengan milk cleanser, baru kemudian kamu bisa melanjutkan dengan menggunakan face tonic untuk segarkan wajahmu dengan sempurna.

5. Tuangkan Face Tonic

Face tonic adalah bagian dari milk cleanser yang berperan penting untuk lebih menyempurnakan pembersihan wajahmu.

Setelah mengaplikasikan milk cleanser, kulitmu terasa lengket, dan tujuan dalam menggunakan face tonic adalah melembapkannya.  Kamu bisa menuangkan face tonic ke permukaan kapas.

Baca juga: Punya Bulu Halus di Pori Pori Wajah? Kamu Bisa Hilangkan dengan Cara Ini!

6. Usapkan Face Tonic

Jika face tonic sudah kamu tuangkan ke kapas, langkah terakhir dari pembersihan wajah menggunakan produk dari Viva ini adalah dengan mengusapkan kapas tersebut ke 5 bagian wajah.

Jangan lupa untuk usapkan juga di berbagai lipatan yang ada di wajah. Kamu juga bisa menepuk-nepuk kapas supaya formula dari face tonic bisa semakin meresap seutuhnya ke kulit. Penggunaan face tonic ini bisa membuat wajah kamu menjadi lebih segar lho, Marshalova!

Marshalova, sekarang kamu tidak lagi perlu bingung mengenai cara menggunakan Viva milk cleanser dan face tonic yang benar. Cukup ikuti panduan ini saja!


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.