Marsha Beauty Makeup - Updated: 22/10/2021

Khusus Buat Pemula, Ini Cara Memakai Eyeshadow yang Benar Biar Hasilnya Lebih Maksimal!

Khusus Buat Pemula, Ini Cara Memakai Eyeshadow yang Benar Biar Hasilnya Lebih Maksimal!

Mata jadi salah satu bagian paling penting dalam ber-makeup. Semakin maksimal riasan mata yang kamu pakai, maka semakin cetar juga penampilan kamu. Selain memakai eyeliner dan maskara, eyeshadow juga dibutuhkan untuk membuat area mata lebih berkarakter. Sayangnya, cara memakai eyeshadow cukup rumit buat pemula.

Bahkan, tidak sedikit yang melewatkan tahapan ini karena takut menor. Padahal, selama caranya benar, eyeshadow bisa bikin penampilan kamu lebih fresh, lho. Lalu, gimana caranya biar eyeshadow yang dipakai terlihat natural dan menawan? Yuk, simak tips dari Marsha Beauty berikut ini.

Baca Juga: Jenis-Jenis Eyelash Extension Sesuai Bentuk Mata

Cara Pakai Eyeshadow untuk Pemula, Hasilnya Natural Banget

Memakai eyeshadow dengan hasil yang natural sebenarnya bukan hal sulit. Bahkan, pemula pun bisa melakukannya sendiri dengan beberapa cara berikut ini.

Pilih Duo Atau Trio Eyeshadow

Cara memakai eyeshadow

Agar bagian mata lebih hidup, kamu bisa pakai duo atau trio eyeshadow berbentuk compact dalam satu kemasan kecil. Pilihan warnanya sudah disesuaikan agar hasil kombinasinya bagus. Trio eyeshadow ini terdiri dari base color, highlight, dan shadow. 

Untuk base color-nya sendiri bisa kamu aplikasikan ke seluruh bagian mata. Sedangkan shadow dengan warna paling gelap bisa kamu aplikasikan pada bagian ujung luar mata. Terakhir, highlight dapat kamu aplikasikan di ujung dalam mata.

Pilih Warna Natural Agar Tidak Terlalu Menor

Cara memakai eyeshadow

Buat kamu yang lebih suka tampil natural, pilihlah warna eyeshadow yang natural juga, seperti beige dan cokelat. Berbeda dari warna pastel, warna beige dan soft bisa bikin kulit kamu lebih fresh tanpa terkesan menor. 

Untuk bagian ujung luar mata, pilihlah warna yang lebih gelap dari base-nya. Biar lebih warnanya lebih menyatu dan rapi, gunakan brush untuk meratakannya, ya. Sementara untuk finishing, kamu bisa pakai warna eyeshadow dengan glitter dan shimmer. 

Baca Juga: 4 Referensi Eye Makeup untuk Kamu yang Memiliki Mata Sipit Agar Terlihat Bervolume

Gunakan Primer Atau Concealer

Cara memakai eyeshadow

Agar hasilnya lebih bagus, kamu bisa memakai concealer atau primer khusus eyeshadow terlebih dahulu. Oleskan primer ke seluruh kelopak mata bagian atas yang akan dipakaikan eyeshadow. Dengan begitu, warna eyeshadow akan lebih keluar dan riasan mata kamu akan bertahan lebih lama. 

Gunakan Brush untuk Mengaplikasikan Eyeshadow

Cara memakai eyeshadow

Cara memakai eyeshadow untuk pemula yang berikutnya adalah menggunakan brush untuk mengaplikasikan eyeshadow. Hasil akhirnya akan lebih rapi kalau kamu pakai brush. Namun, jika belum terbiasa menggunakan brush, kamu bisa mengaplikasikan eyeshadow dengan jari.

Pilih Brush yang Tepat

Cara memakai eyeshadow

Kalau kamu ingin menggunakan brush untuk mengaplikasikan eyeshadow, sebaiknya pilihlah brush yang tepat. Agar warna eyeshadow lebih merata, gunakan kuas yang bulu-bulunya terbuat dari bulu binatang. Kuas semacam ini punya tekstur yang lebih halus. Selain itu, kamu bisa pakai kuas kering untuk menyapukan eyeshadow yang natural.

Rapikan Eyeshadow dengan Cotton Bud

Cara memakai eyeshadow

Bagi pemula, memakai eyeshadow bukanlah perkara mudah. Saat mengaplikasikannya, warna eyeshadow sering kali beleber ke mana-mana sampai hasilnya pun kurang rapi. Untuk mengatasinya, gunakan cotton bud yang sudah dibasahi dengan makeup remover untuk menghapus eyeshadow yang beleber.

Pakai Eyeshadow Sebelum Riasan Wajah

Cara memakai eyeshadow

Cara memakai eyeshadow agar natural selanjutnya adalah mengaplikasikan eyeshadow sebelum riasan wajah. Dengan begitu, warna eyeshadow yang beleber tidak akan mengotori makeup kamu. Selain itu, ketika kamu menghapus eyeshadow yang beleber, makeup di wajah tidak akan ikut terhapus.

Sebenarnya memakai eyeshadow tidak terlalu sulit selama kamu tahu trik dasarnya. Selain itu, sesuaikan warna eyeshadow dengan kulit dan gaya makeup-mu.


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.