Manfaat toner Pyunkang Yul masih saja dipertanyakan. Hal ini wajar karena ada berbagai produk toner mulai berkeliaran di dunia kecantikan. Permasalahannya adalah tidak semua produk teruji aman bahkan beberapa diantaranya memicu permasalahan kulit baru yang lebih serius.
Memperkenalkan produk skincare dari brand Pyungkang Oriental Medicine Clinic, yakni Pyunkang Yul yang manfaat pembuatannya fokus untuk masalah kulit atopik. Tekstur toner cukup thick, ringan, dan mudah diaplikasikan sehingga mayoritas orang menyukai penggunaannya.
Baca juga: Basic Skincare untuk Remaja Supaya Kulit Wajah Sehat Terawat
Kulit Lebih dalam 6 Manfaat Toner Pyunkang Yul
Pemakaian toner dianggap cukup ribet. Padahal ada segudang manfaat baik bisa kamu peroleh dengan pemakaian rutin setelah facial wash. Toner sendiri berkhasiat melembabkan serta meremajakan kulit wajah.
Sudah mencoba beberapa toner wajah namun kulit masih tampak kusam? Saatnya beralih ke Pyunkang Yul. Beberapa manfaat yang dapat kamu peroleh dari penggunaan rutin toner antara lain:
Kulit Wajah Bersih Maksimal
Sama seperti toner lainnya, Pyunkang Yul mudah diaplikasikan. Meski teksturnya lebih kental, namun cairan mudah meresap ke kulit.
Pemakaian toner yang benar bertujuan mempersiapkan kulit wajah untuk menuju langkah skincare selanjutnya. Ini karena toner efektif mengangkat sisa-sisa kotoran yang mungkin saja masih tertinggal di wajah sehingga wajah bersih maksimal. Jika bila kamu juga mencari produk toner yang efektif mengangkat sel kulit mati, lakukan exfoliating toner dengan Pyunkang Yul.
Menghidrasi Kulit
Manfaat yang akan kamu peroleh dari penggunaan toner asli Korea Selatan ini adalah wajah selalu tampak lebih segar. Ini karena produk sarat akan ekstrak milk vetch root sehingga kemampuan ekstra hidrasi-nya tidak diragukan lagi.
Kandungan bahan aktif tersebut terbukti efektif menjaga kelembapan dan elastisitas kulit. Sistem hidrasi yang baik juga ampuh melawan timbulnya tanda-tanda penuaan dini berupa kerutan dan garis halus di wajah.
Membantu Melembabkan Kulit Wajah
Ciri kulit wajah sensitif adalah kulit menjadi lebih kering, gatal, bahkan kadang mengelupas. Selain sebagai ekstra hidrasi, toner juga efektif menjaga kelembaban wajah. Ini karena toner mengandung turunan silikon, yakni methyl ether dimethyl silane yang sifatnya melembabkan kulit dan pastinya aman.
Pemakaian produk jika dikombinasikan dengan essence yang bisa melembabkan kulit lebih optimal. Meski dipakai bersamaan, namun tetap terasa ringan di wajah.
Mengontrol Produksi Sebum
Riasan wajah sulit menyatu dengan kulit akibat kondisi kulit yang terlalu kering? Penggunaan toner Pyunkang Yul sebelum make up akan membuat hasil riasan awet nempel di wajah. Ini karena toner ampuh mengontrol produksi minyak berlebih.
Jadi, jangan lupa aplikasikan toner sebelum base make up. Sebagai rekomendasi toner terbaik, kamu bisa mencoba Pyunkang Yul. Desain kemasannya simpel dan minimalis sehingga mudah dibawa travelling kemanapun.
Baca juga: Manfaat Kandungan Niacinamide untuk Perawatan Daily pada Kulit
Efektif Mengusir Jerawat dan Komedo
Seperti penjelasan sebelumnya bahwa toner efektif mengontrol produksi sebum. Ini membuat toner dapat diandalkan mengatasi jerawat dan komedo.
Jika kamu pemilik kulit sensitif, maka Pyunkang Yul solusi terbaiknya. Toner mengandung 7 bahan alami saja, non parfume, dan tanpa pewarna sehingga tidak menimbulkan iritasi.
Dengan kata lain, toner bersifat hypoallergenic. Jadi tak perlu takut timbul reaksi alergi setelah pemakaian. Jika mencari skincare yang aman untuk bumil, Pyunkang Yul salah satu rekomendasi terbaiknya.
Menenangkan Peradangan Kulit
Peradangan kulit ditunjukkan oleh warna kulit yang tampak kemerahan. Biasanya kondisi ini menimpa Girl yang sering beraktivitas di bawah teriknya matahari.
Pemakaian toner akan membantu menjaga kadar air di wajah. Di sinilah peran toner ampuh meredakan kemerahan dan sensasi kulit terbakar karena terlalu lama terpapar sinar matahari.
Masih ragu akan manfaat toner Pyunkang Yul? Buktikan saja sendiri. Tetapi ingat, belilah toner yang asli dan mulai sekarang apapun alasannya jangan pernah melewatkan pemakaiannya.