Marsha Beauty Tools - 17/05/2023

Rekomendasi Alat Pemotong Kuku Cantengan Terbaik

Rekomendasi Alat Pemotong Kuku Cantengan Terbaik

Cantengan atau kuku kaki yang tumbuh ke dalam adalah kelainan kuku yang umum. Hal ini disebabkan oleh sisi kuku yang masuk ke dalam kulit dan jaringan daging jari kaki kamu. Kamu bisa mengatasinya dengan alat pemotong kuku cantengan terbaik.

Cantengan adalah kondisi yang dapat menyebabkan rasa sakit parah, kuku kaki jadi kemerahan, dan mengalami peradangan. Pada dasarnya, kuku apa pun dapat tumbuh ke dalam, tetapi kondisi ini umumnya ditemukan di jempol kaki.

Penyebab Cantengan

Jika kamu pernah mengalami cantengan, rasa sakit yang dirasakan pasti membuatmu sangat tidak nyaman. Bukan hanya sakit, cantengan juga kondisi yang bisa menjengkelkan karena kamu jadi sulit berjalan dan melakukan aktivitas harian seperti biasa.

Cantengan juga disebut dengan onychocryptosis, kondisi ini dapat terjadi pada semua usia dan merupakan salah satu masalah kuku kaki yang paling umum. Inilah beberapa hal yang sebabkan cantengan:

1. Salah Posisi Potong Kuku 

Salah satu penyebab paling umum dari kuku cantengan sehingga tumbuh ke dalam adalah karena memotong kuku terlalu pendek atau miring, bukan lurus.

2. Kecenderungan Genetik

Pada beberapa orang, kecenderungan cantengan juga bisa disebabkan karena faktor genetik atau keturunan.

3. Trauma

Cantengan juga bisa terjadi akibat trauma. Mati rasa pada jari kaki kamu atau aktivitas berulang seperti berlari dapat menyebabkan tekanan berat pada jari kakimu.

4. Menggunakan Alas Kaki yang Salah

Cantengan juga dapat terjadi karena penggunaan sepatu dengan jari kaki sempit dan kaus kaki longgar. Menggunakan alas kaki yang tepat dapat membuat perbedaan besar dalam menghindari banyak gangguan pada jari kaki dan kukumu.

Baca juga: Membersihkan Kulit dengan Optimal Menggunakan Bath Gloves yang Bagus

5. Tidak Menjaga Kebersihan Kaki

Cantengan juga dapat terjadi karena kebersihan kaki yang buruk. Kalau kamu tidak merawat kakimu dengan bersih, maka kukunya bisa menjadi tempat berkembang biaknya bakteri dan jamur berbahaya.

Rekomendasi Alat Pemotong Kuku Cantengan

Cantengan bisa menjadi kondisi yang menyakitkan dan bisa menginfeksi kaki lainnya jika tidak dirawat dengan tepat. Kamu bisa mengatasi cantengan dengan menggunakan alat pemotong yang tepat:

1. 777 Gunting Kuku Jumbo

Alat pemotong kuku merek 777 ini diimpor dari Korea Selatan dan sudah menjadi pilihan banyak keluarga untuk memotong kuku cantengan. Selain itu, pemotong kuku ini juga efektif untuk memotong kuku jari yang tebal.

Alat potong kuku ini dibuat dari stainless steel sehingga dijamin akan antikarat. Jadi, kamu tidak perlu khawatir kalau produknya rusak. Selain itu, di bagian tengah alatnya terdapat kikir yang bisa memudahkanmu untuk bersihkan kuku di bagian pinggir

2. Gunting Kuku Jempol

Nail clipper satu ini direkomendasikan untuk mengatasi cantengan. Menggunakan Gunting Kuku Jempol, maka kamu bisa memotong kukumu yang cantengan dan sulit dijangkau dengan alat gunting kuku biasanya.

Gunting Kuku Jempol memiliki ujung pisau yang melengkung dan runcing sehingga mampu masuk sampai ke sela-sela kuku. Selain itu, alat ini juga dilengkapi dengan pegangan yang besar sehingga kamu akan merasa nyaman ketika menggunakannya.

Baca juga: 6 Warna Kuku yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang agar Tidak Kusam

3. Wars Gunting Kuku Rotateable

Terakhir, kamu bisa menggunakan Wars Gunting Kuku Rotateable untuk atasi kuku cantengan. Alat potong kuku ini bisa menjangkau hingga ke bagian dalam kuku yang cantengan. Wars Gunting Kuku Rotateable sesuai dengan namanya, juga bisa kamu putar 360 derajat.

Jadi, kamu bisa menyesuaikan kepala gunting dengan bentuk kuku. Selain itu, alat potong kuku ini juga memiliki tuas dengan desain panjang dan lebar sehingga membuatmu semakin nyaman dalam menggunakannya.

Itulah rekomendasi alat pemotong kuku cantengan terbaik yang bisa mengatasi masalah kakimu. Dengan menggunakan alat tersebut, kamu tidak perlu merasa sakit lagi.

Untuk mendapatkan alat pemotong kuku kaki cantengan di atas, kamu bisa membelinya di sini:


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.