Marshalova, merawat wajah itu simple kok! Tidak perlu banyak effort, cukup basic skincare sebenarnya cukup. Kamu juga tidak harus membeli skincare yang mahal, karena ada beberapa rekomendasi serum under 50k yang bisa kamu pakai untuk sehari-hari.
Meskipun harganya bisa dibilang terjangkau, tapi manfaatnya pun sama dan tak kalah dengan produk serum dengan harga yang mahal. Yang penting cocok untuk kebutuhan wajah dan kamu bisa mendapatkan manfaat yang optimal.
Kenapa Serum Wajib Ada dalam Skincare Routine Kamu?
Marshalova, meskipun serum bukan merupakan basic skincare, tapi tetap penting agar kulit kamu semakin sehat, glowing, dan terawat. Dengan kata lain, serum bukan lagi sekadar tambahan, tapi sebuah kebutuhan! Serum biasanya punya formula ringan tapi dengan konsentrasi bahan aktif tinggi, sehingga bisa bekerja lebih efektif dibandingkan pelembap biasa.
Serum Bekerja Lebih Maksimal
Serum tidak seperti moisturizer yang hanya bekerja di permukaan wajah, tapi serum diformulasikan dengan molekul kecil yang bisa meresap lebih dalam ke lapisan kulit terdalam. Makanya, kandungan seperti hyaluronic acid, niacinamide, atau vitamin C dalam serum bisa memberikan hasil yang lebih nyata, mulai dari melembapkan, mencerahkan, hingga melawan tanda-tanda penuaan.
Punya Kandungan yang Lebih Tepat
Marshalova, masing-masing dari kamu pasti punya masalahnya tersendiri. Kalau kulitmu kering, serum dengan hyaluronic acid bisa jadi solusi. Untuk yang ingin wajah lebih cerah, vitamin C adalah jawabannya. Sementara itu, serum dengan retinol cocok buat kamu yang ingin mengurangi garis halus dan kerutan. Dengan pemakaian rutin, kulitmu bisa tampak lebih sehat dan bercahaya!
Jadi, kalau selama ini kamu masih ragu memasukkan serum ke dalam skincare routine, sekarang waktunya mulai! Karena kulit yang dirawat dengan baik hari ini, akan bersinar lebih indah di masa depan.
Rekomendasi Serum Under 50K yang Bisa Kamu Pakai untuk Sehari-hari
Marshalova, berikut Marsha Beauty rekomendasikan beberapa serum dengan harga di bawah Rp50.000. Tentunya dengan harga yang bersahabat ini pasti bisa dibeli dari berbagai kalangan, termasuk untuk para pelajar. Yuk, cek satu persatu di bawah ini:
1. Cleanface Vit. C + Glutathion Serum | Rp22.000 / 20 ml
Rekomendasi serum dengan harga di bawah Rp50.000 yang pertama adalah Cleanface Vitamin C + Glutathion Serum. Sesuai namanya, serum ini diformulasikan dengan vitamin c, glutathione, ceramide dan aloe water yang bermanfaat membantu mengurangi inflamasi atau kemerahan.
Kandungan Vitamin C dalam serum ini juga bermanfaat untuk mencerahkan wajah, jadi untuk kamu yang punya kulit kusam bisa mencoba serum ini ya, Marshalova!
2. Implora Luminous Brightening Serum | Rp29,400 / 20 ml
Rekomendasi selanjutnya ada dari Implora Luminous Brightening Serum yang juga sama-sama punya manfaat untuk mencerahkan wajah.
Serum dari Implora ini mengandung beberapa bahan aktif seperti 10% niacinamide, caviar collagen, vitamin c dan black pearl. Di dalam serum Implora ini terdapat juga kandungan Kakadu Plum yang kandungan vitamin Cnya 70x lebih banyak dari buah jeruk. Perpaduan kandungan tersebut dapat membantu mencerahkan, melembabkan, menyamarkan noda hitam serta menutrisi kulit wajah.
3. The Originote Hyalu-C Serum | Rp37,900 / 20 ml
Selain kedua serum di atas, salah satu serum dengan harga di bawah Rp50.000 adalah The Originote Hyalu-C Serum. Meski terbilang masih belum lama, brand The Originote sudah jadi favorit di kalangan beauty enthusiast.
Serum The Originote Hyalu-C Serum ini mengandung 3 jenis vitamin C, 5 jenis Hyaluronic Acid dan Flower Blend (Daisy, Marigold dan Sunflower) yang bermanfaat untuk mencerahkan kulit kusam, menjaga kelembapan wajah dan merawat keremajaan kulit.
4. Glad2Glow Pomegranate Niacinamide Power Bright White Serum | Rp43,000 / 17 ml
Serum untuk mencerahkan wajah dengan harga di bawah Rp50.000 selanjutnya adalah Glad2Glow Pomegranate Niacinamide Power Bright White Serum. Yup, dari Glad2Glow, tidak afdhal rasanya jika sudah memasukkan The Originote, tapi tidak menyandingkan Glad2Glow di dalamnya.
Serum ini punya kandungan niacinamide, pomegranate dan alpha arbutin yang bisa mencerahkan warna kulit, menyamarkan bekas jerawat, dark spot. Dengan pemakaian teratur maka bisa membuat kulit jadi terasa lebih lembut, halus, bersih dan sehat.
5. Hanasui Vitamin C Serum | Rp26,227 / 20 ml
Rekomendasi serum untuk mencerahkan yang ke-5 adalah Hanasui Vitamin C Serum yang hadir dengan formulasi baru yang disempurnakan untuk menghasilkan manfaat yang maksimal.
Serum Hanasui Vitamin C ini mengandung 2% vitamin c, 2% niacinamide dan 1% betaine. Kandungan-kandungan tersebut punya manfaat dalam membantu mencerahkan wajah secara alami, memperbaiki tekstur wajah dan melindunginya dari radikal bebas. Sehingga kulit akan jadi tampak cerah natual.
6. White Story Active Vita-C Radiance Serum | Rp33,700 / 20 ml
White Story Active Vita-C Radiance Serum merupakan serum dengan antioksidan tinggi yang bermanfaat untuk membuat kulit lebih cerah dan bebas kusam.
Kombinasi kandungan di dalamnya seperti vitamin c, niacinamide dan licorice tak hanya bisa mencerahkan, tapi juga bisa melawan penuaan dini pada kulit akibat polusi dan sinar UV dan polusi. Juga membantu menstimulasi produksi kolagen sehingga kulit jadi terasa lebih kencang, halus dan lembap.
Kesimpulan
Membeli produk perawatan wajah atau skincare termasuk serum memang tidak harus mahal. Di luar sana memang banyak yang mahal, tapi ada juga kok yang harganya terjangkau tapi dengan kualitas yang bagus.
Ke-6 produk serum di atas sudah Marsha Beauty sortir berdasarkan reputasi brand yang cukup baik dan manfaat untuk mencerahkan yang mungkin bermanfaat bagi semua jenis kulit.