Marsha Beauty Skincare - Updated: 12/04/2023

Review Toner Viva untuk Jerawat, Kamu Wajib Coba untuk Atasi Jerawat Membandel

Review Toner Viva untuk Jerawat, Kamu Wajib Coba untuk Atasi Jerawat Membandel

Jerawat mempengaruhi hampir 50 juta orang Indonesia setiap tahun dan merupakan kondisi kulit yang paling umum. Jerawat berasal dari folikel rambut dan kelenjar minyak kulit yang berlebih. Review toner Viva untuk jerawat diklaim efektif untuk atasi masalah jerawat pada wajahmu.

Penyebab paling umum jerawat adalah minyak berlebih, pori-pori tersumbat, dan peningkatan hormon androgen. Kalau kamu tidak mau jerawat terus menerus muncul di wajahmu, maka kamu bisa memanfaatkan toner dari Viva untuk mengatasinya.

Apa yang Menyebabkan Jerawat?

Menjadi hal yang paling ditakutkan oleh hampir semua orang, inilah beberapa hal yang bisa sebabkan jerawat:

1. Pori-pori Tersumbat

Kulit manusia umumnya penuh dengan pori-pori. Pori-pori adalah lubang kecil tempat keluarnya folikel rambut, keringat, dan minyak. Di mana pun ada pori-pori dengan kelenjar minyak, di situlah muncul berjerawat.

Pori-pori dengan kelenjar minyak paling banyak umumnya ada di hidung, dagu, dan pipi. Nah, ketika pori-pori tersumbat, maka itu bisa sebabkan jerawat,

2. Kelebihan Sebum

Sebum adalah nama untuk minyak yang dihasilkan kulit kamu. Tujuan sebum adalah untuk menjaga kelembapan kulit, tetapi terlalu banyak minyak dapat menyumbat pori-pori, dan menyebabkan jerawat. 

Semakin banyak minyak di wajah Anda, semakin banyak jerawat yang kamu alami. Banyak produksi minyak berkaitan dengan genetika. Seseorang memiliki risiko jerawat empat kali lebih tinggi jika orang tuanya mengalami kondisi ini.

Baca juga: Glowing dan Mulus, Ini Berbagai Produk untuk Mengecilkan Pori-Pori Wajah

3. Hormonal

Androgen adalah hormon maskulinisasi seperti testosteron yang meningkatkan produksi minyak di kulit. Androgen lebih tinggi pada pria, itulah sebabnya pria memiliki kulit yang lebih tebal, lebih berminyak, dan lebih banyak produksi rambut. Namun, wanita juga memiliki hormon androgen.

Saat masih kecil, seseorang tidak memiliki banyak androgen di tubuh. Namun, begitu pubertas tiba, kadar androgen meningkat dan menyebabkan tubuh mengalami perubahan. 

Tingkat hormon yang terganggu, yang mana perempuan menghasilkan lebih banyak estrogen dan androgen, dan laki-laki meningkatkan kadar testosterone, semuanya menimbulkan jerawat.

Baca juga: Sejumlah Rekomendasi Acne Patch Terbaik untuk Jerawat Batu

Review Toner Viva Untuk Jerawat

Toner adalah bagian dari skincare yang ternyata bisa membantu atasi jerawat di wajah. Selain membersihkan dan melembabkan kulit, adanya toner ternyata juga bisa efektif mengatasi masalah jerawat. 

Nah, salah satu face tonic atau toner dari Viva yang bisa mengatasi jerawat adalah varian Viva Astringent Cucumber. Toner satu ini cocok sekali untuk kamu yang punya masalah dengan jerawat, bekas jerawat sampai dengan flek hitam.

Dengan adanya teknologi pore tightening agent, toner satu ini juga sangat efektif dalam mengecilkan pori-pori wajah kamu sehingga tidak ada kotoran yang masuk dengan mudah ke dalam wajah dan memunculkan jerawat.

Mengandung ekstrak mentimun, toner Viva untuk jerawat ini punya kelebihan seperti:

  1. Lolos uji BPOM sehingga aman untuk digunakan

  2. Mengangkat kotoran secara optimal

  3. Menghidrasi kulit wajah sampai dalam

  4. Bisa kurangi minyak berlebih di wajah

  5. Mampu menghilangkan jerawat bahkan sampai dengan bekasnya

  6. Bisa hilangkan flek hitam

  7. Tekstur yang dimiliki cair dan cepat meresap di wajah.

  8. Tidak lengket ketika digunakan

  9. Harga sangat terjangkau

Hanya saja kekurangan dari Viva Astringent Cucumber ini adalah mengandung alkohol. Jadi, kalau kondisi kulitmu kering, maka tidak cocok menggunakan Viva Astringent Cucumber ini.

Toner Viva untuk jerawat ini bagus diaplikasikan setelah milk cleanser untuk mengoptimalkan pembersihan di wajah.

Kalau kamu punya masalah dengan jerawat, maka kamu bisa menggunakan toner dengan ekstrak mentimun ini. Itulah review toner Viva untuk jerawat yang bisa dicoba.


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.