Marsha Beauty Hair - 06/06/2022

Serum Rambut Oriflame untuk Kesehatan Mahkotamu!

Serum Rambut Oriflame untuk Kesehatan Mahkotamu!

Rekomendasi serum rambut Oriflame yang bagus bagi kamu ini mampu membuat rambut terlihat semakin berkilau dan sehat. Dengan menggunakan vitamin rambut ini, akan menutrisi rambut sehingga terlihat lebih terjaga kelembabannya. Hair serum memang sangat bermanfaat untuk melindungi kesehatan rambut kamu. 

Sangat dianjurkan bagi Marshalova yang terbiasa menghabiskan waktu seharian di luar rumah, namun tetap menjaga rambut dari bahaya cahaya sinar UV dan radikal bebas. Selain itu, apabila rambut kamu terlanjur rusak, maka mengembalikan dan meremajakan rambut kembali. 

Sehingga mampu mengobati dengan lebih cepat. Untuk mendapatkan hasil yang optimal, sebaiknya tetap jaga kesehatan rambut dan jangan menunggu hingga rusak. 

Baca Juga : Vitamin Rambut agar Lurus dan Tidak Mengembang bak Rambut Singa

Rekomendasi Serum Rambut Oriflame Terbaik yang Wajib Kamu Coba!

Marshalova, tentu kita tahu kalau rambut adalah mahkota bagi setiap perempuan. Sehingga, kesehatannya harus terjaga agar tampil berkilau dan sehat. Seperti yang kita ketahui, produk-produk hair treatment Oriflame menjadi salah satu produk terbaik yang aman dan berkualitas. Itulah mengapa, kali ini perlu kita bahas mengapa harus merekomendasikan serum rambut dari Oriflame.

Melindungi Rambut dari Polusi dan Sinar UV Matahari

serum rambut Oriflame

Hair serum adalah produk perawatan dengan bahan dasar silikon, asam amino, serta ceramide. Silikon ini berperan untuk pelapis yang mampu melindungi serta menyehatkan batang rambut.

Serum rambut juga sangat dianjurkan untuk kamu yang memiliki jenis rambut kering, sehingga mampu memberikan tampilan rambut agar terasa lebih lembut serta bercahaya.

Mengembalikan Kesehatan Rambut

serum rambut Oriflame

Setelah menggunakan serum, rambut yang kering akan mengalami pemulihan dengan mendapatkan kelembaban serta anti patah saat kembali ternutrisi dengan serum. Hal ini karena asam amino serta ceramide pada serum berfungsi sebagai pelumas di bagian batang rambut yang telah rusak. 

Kerusakan pada rambut ini diakibatkan oleh pewarnaan, perawatan rambut yang salah, sampai dengan proses pengeritingan dan pelurusan. Dengan adanya serum rambut ini, akan membantu mencegah kerusakan rambut yang berkelanjutan pada rambut Anda.

Membuatnya Semakin Berkilau

serum rambut Oriflame

Jika jenis rambut Anda termasuk dalam kategori rambut yang kering, maka kondisi yang paling umum kita rasakan adalah rambut kusam dan tidak bercahaya. Pada serum terdapat kandungan silikon yang mampu memberikan efek berkilau sehingga wajib Anda miliki.

Melindungi Rambut dari Alat Styling

serum rambut Oriflame

Selain membuat rambut berkilau, lapisan silikon pada serum rambut ini juga dapat melindungi rambut dari paparan sinar matahari, debu, kotoran, serta suhu yang ekstrim. Selain itu, dapat  membantu menjaga dari berbagai peralatan rambut seperti hair dryer, flat iron, curling wand, dan lain sebagainya.

Mengurangi Resiko Rambut Patah

serum rambut Oriflame

Rambut yang kering tentu akan mudah menjadi kusut, sehingga jika disisir akan rentan menjadi patah. Bahan rambut akan mudah mengalami kerontokan. 

Bagi kamu yang mengalami kondisi ini, sebaiknya menggunakan serum rambut Oriflame. Sehingga akan menutrisi rambut menjadi lebih halus dan mudah disisir. Selain itu, kerontokan juga akan semakin berkurang.

Mengatasi Rambut Kusut dan Mengembang

serum rambut Oriflame

Memanfaatkan serum bagi rambut yang cenderung kering juga bisa diaplikasikan untuk menangani rambut kusut hingga awut-awutan. Kandungan pada serum mampu menutrisi rambut dengan baik, sehingga rambut tetap terasa lembab dan mudah diatur.

Baca juga : Rekomendasi Hair Tonic untuk Rambut Rontok, Hasilnya Nggak Bikin Kapok!

Menguatkan dan Menumbuhkan Rambut

serum rambut Oriflame

Siapa sangka jika produk ini  mampu merawat, menguatkan rambut, serta menumbuhkannya? Kandungan ini dapat bekerja dengan baik, diimbangi dengan keramas yang benar.

Maka akar rambut akan mendapatkan nutrisi dengan baik, sehingga rambut bisa tumbuh baik dan sehat dengan serum rambut Oriflame.


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.