Marsha Beauty Skincare - Updated: 27/06/2022

Serum Retinol untuk Pemula yang Tepat, Jangan Asal Pilih!

Serum Retinol untuk Pemula yang Tepat, Jangan Asal Pilih!

Retinol adalah salah satu bahan aktif yang terdapat dalam skincare dan masih hits di pasaran. Hal ini karena kandungan yang satu ini memiliki banyak manfaat. Fungsi utamanya yakni untuk bisa mengatasi tanda munculnya penuaan dini. Perlu Marshalova tahu bahwa memakai skincare yang mengandung retinol, akan menjadikan kulit tampak mulus. Selain itu, kulit bebas noda, kerutan, dan kulit terasa lembap dan kenyal. Namun pastikan memilih  serum retinol untuk pemula yang tepat.

Ketahui Cara Memilih Serum Retinol untuk Pemula

Untuk kamu yang masih pemula dan masih mencoba-coba mencari serum retinol. Sebaiknya memilih produk dengan kandungan retinol rendah dan gentle. Hal ini agar bisa meminimalisir terjadinya breakout pada wajah usai pemakaian retinol. Berikut ini adalah cara memilih serum retinol yang tepat.

Pilih Konsentrasi Retinol yang Ada pada Serum

Setiap produk retinol serum biasanya memiliki konsentrasi kandungan retinol yang berbeda-beda. Ada baiknya pemula memilih serum dengan konsentrasi retinol 0,25–1%. Serum retinol dengan konsentrasi rendah memang jadi pilihan yang tepat agar kulit bisa beradaptasi terlebih dahulu. Pada dua minggu pertama pemakaiannya, kamu mungkin akan mengalami beberapa tanda. Mulai tampak adanya kemerahan dan burning sensation. Namun kamu tidak perlu khawatir karena tanda-tanda tersebut akan berangsur hilang.

Baca Juga: Perlu Kamu Ketahui Bahaya Paraben dalam Kosmetik dan Skincare!

Kamu bisa mengawali pemakaian retinol hingga tiga kali seminggu. Pastikan untuk menggunakannya secara tipis saja. Kamu juga perlu menghindari area wajah yang sensitif. Mulai dari area samping cuping hidung, bibir, dan area sekitar mata kamu. Penting untuk selalu mengaplikasikan serum retinol pada kulit dalam kondisi kering. Bahkan bagi para pemilik kulit kering dan sensitif, sebaiknya juga menggunakan retinol konsentrasi rendah. Hal ini agar bisa membantu mengurangi risiko iritasi saat awal pemakaian.

Apabila kamu sudah terbiasa menggunakan skincare, baik sebelum atau setelah pemakaian serum. Kamu bisa memberikan sedikit jeda sebelum pemakaian serum retinol tersebut. Namun, apabila tetap muncul efek negatif setelah pemakaiannya. Kamu bisa mencoba menghentikan pemakaian serum retinol tersebut. Selain itu, juga perlu mengkonsultasikan hal tersebut pada dokter kulit apabila perlu.

Pastikan Menggunakan Sesuai dengan Anjuran

Sebagian wanita mungkin mengabaikan tentang petunjuk atau anjuran pemakaian serum. Padahal pemakaian yang benar akan berpengaruh dengan hasilnya nanti, khususnya saat pemakaian retinol serum. Penggunaan serum retinol yang tidak sesuai anjuran juga bisa memicu masalah kulit lainnya. Kemungkinan akibat sifat senyawa retinol tersebut yang cukup keras. Ada beberapa hal yang harus kamu ingat sebelum menggunakan serum retinol tersebut.

Retinol perlahan-lahan bisa kamu gunakan setiap hari sesuai respons kulit. Sebaiknya untuk pemakaian retinol saat malam hari. Jangan lupa untuk memakai sunscreen saat akan beraktivitas pada luar ruangan. Sebab, retinol membuat kulit lebih peka terhadap sinar matahari. Perhatikan juga rangkaian skincare yang kamu gunakan sebelum dan sesudah pemakaian serumnya. Untuk mengurangi efek iritatif, maka adanya kombinasi retinol dengan niacinamide di bawah 5%.

Baca Juga: Rekomendasi Sunscreen Aman untuk Remaja yang Bisa Melindungi Kulit

Apabila kamu akan menggunakan moisturizer, maka pilih serum retinol terlebih dahulu. Selanjutnya baru bisa ikuti dengan penggunaan pelembap. Jangan gunakan serum retinol bersamaan dengan produk yang memiliki kandungan AHA atau BHA. Terutama pada awal pemakaian dan bagi pemilik kulit sensitif. 

Pilih Produk dari Brand Lokal

Produk perawatan wajah dari brand lokal biasanya memiliki kualitas yang tidak kalah bagus dengan brand internasional. Begitu pula saat kamu akan memilih produk retinol serum. Produk ini harganya cenderung terjangkau, namun memiliki kualitas baik. 

Saat akan menggunakan serum retinol, pastikan kamu sudah memilih produk serum retinol untuk pemula yang tepat ya, Girls!


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.