Sebagai remaja mungkin kamu kurang banyak referensi mengenai produk bedak apa ya yang cocok untuk remaja. Karena tidak ada opsi membuatmu masih menggunakan bedak bayi untuk sehari-hari. Padahal tekstur kulit bayi dan kamu sebagai remaja itu berbeda lho, Girls! Yang kamu butuhkan sekarang adalah rekomendasi bedak untuk remaja!
Marsha Beauty akan mem-breakdown produk bedak untuk remaja di daftar berikut ini. Kamu bisa sesuaikan dengan kebutuhan kulitmu, seperti untuk berjerawat, untuk kulit sensitif atau pun bedak remaja untuk kulit kering. Keep scrolling!
Pigeon Teens Compact Powder
Brand legendaris Pigeon memang khasnya dengan anak-anak sampai remaja, ya. Produknya ringan untuk semua jenis kulit remaja, dan pastinya enggak berlebihan hasilnya. Cukup meng-cover dan enggak terasa berat ketika di-apply.
Harganya sesuai dengan compact powder lainnya, yaitu sekitar Rp30.000,- Bisa kamu masukan ke list pilihanmu untuk mulai coba-coba bermake up ya, Girls!
Marks Teen Compact Powder
Siapa sih yang enggak kenal product Marcks? Dengan warna kuning yang menjadi khasnya, Marcks kembali mengeluarkan bedak tapi untuk remaja. Kali ini formulanya compact untuk remaja dengan kulit berminyak.
Terdapat kandungan Niacinamide yang membantu mencerahkan wajah, squalane sebagai nabati untuk melembabkan secara natural, dan Chamomile untuk melindungi kulit dari iritasi. Wah, bisa dicoba nih untukmu yang memiliki kulit sensitif dan cenderung berminyak. Untuk harga sendiri dibanderol Rp30.000 ya, Girls!
Marina UV Protection Compact Powder
Siapa yang belum tau kalau Marina juga mengeluarkan compact untuk remaja, lho. Dengan kandungan soft antara UV filter dan vitamin e berusaha memberikan tampilan warna kulit yang merata dan memberikan perlindungan dari sengatan matahari.
Jadi, kamu bisa mendapatkan fungsi terlindungi dari matahari serta tampilan tetap coverage dari Marina UV Protection ini. Harganya juga cukup affordable ya girls, yaitu Rp. 11.500,- saja!
Kelebihan lain dari Marina UV Protection Compact Powder adalah bisa digunakan sebagai compact atau makeup dan bisa juga sebagai proteksi yang bagi kulit dari sinar matahari.
Untuk kekurangannya, karena compact maka mungkin terasa berat dan harus dibilas dengan seksama agar nggak meninggalkan jerawat ya, girls!
Emina Sebum Fighter Loose Powder
Sesuai judulnya Sebum Fighter, loose powder ini memang diformulasikan untuk tipe wajah yang oily. Dia bisa menahan minyak di wajah selama 4-5 jam, dan cocok buatmu yang suka mengeksplorasi makeup, karena ini merupakan translucent powder juga!
Karena mengurangi sebum atau minyak berlebih, tentunya bedak ini menghasilkan matte look. Formulasi ringannya juga diperuntukan untuk remaja supaya bisa tampil fresh tanpa terkesan ‘too much’ di makeup look mereka.
Kelebihan produk ini adalah bisa sebagai penahan sebum sekaligus translucent powder, yang cocok mengunci makeup untuk mendapatkan finish matte look yang sempurna.
Sedangkan untuk kekurangannya adalah puff-nya sedikit terasa kasar dan enggak direkomendasikan untuk kamu yang memiliki kulit kering
Nah, sekarang tim girls sudah enggak bingung lagi dong buat cari bedak yang sesuai dengan kulit remaja? Pilihannya sendiri ada banyak kan? [Athiya Azzahra]