Marsha Beauty Makeup - 07/07/2022

Warna Lipstik Implora Intense Matte untuk Bibir Hitam, Pilih Favoritmu!

Warna Lipstik Implora Intense Matte untuk Bibir Hitam, Pilih Favoritmu!

Penggunaan lipstik sudah menjadi bagian dari keseharian wanita. Apalagi, kamu yang biasa melakukan aktivitas di luar, misalnya bekerja atau kuliah. Hadirnya lipstik Implora bisa menjadi pilihan yang tepat untuk kamu. Saat ini tersedia banyak pilihan warna lipstik Implora yang bagus. Bahkan ada warna lipstik Implora intense matte untuk bibir hitam.

Lipstik Implora adalah salah satu merek lipstik lokal yang banyak peminatnya. Sebab, lipstik Implora ini memiliki harga yang terjangkau dengan kualitas yang tak kalah bagus. Tak hanya itu, pilihan warna lipstik Implora yang cantik sehingga banyak yang menyukai.

Rekomendasi Warna Lipstik Implora Intense Matte untuk Bibir Hitam

Warna lipstik bisa memberikan kesan wajah terlihat berbeda. Produk lipstik Implora memiliki banyak jenisnya. Produk matte dari brand satu ini memang sudah cukup popular. Apalagi bagi para kalangan beauty vlogger tentu sudah mengenalnya. Hal ini karena sudah BPOM dan halal untuk kamu gunakan.  

Saat ini ada banyak pilihan warna dari Implora Intense Matte lipstick yang bisa Marshalova pilih. Pastinya juga sangat ampuh untuk menutup warna bibir hitam. Bukan hanya itu saja, semua produk lipstik Implora ini juga memiliki harga yang terjangkau. Berikut ini adalah pilihan warna lipstik Implora untuk bibir hitam yang bisa kamu pilih.

Implora Intense Matte 01 Cherry Crush

Warna lipstik Implora intense matte untuk bibir hitam

Rekomendasi warna lipstik Implora yang bisa kamu pilih yakni ada Cherry Crush. Pemilihan warna ini yang akan memberi hasil akhir matte pink coral.  Warna pink ini memang begitu lembut, pastinya cocok untuk yang memiliki karakter kalem dan penuh dengan kelembutan. 

Baca Juga: Beberapa Rekomendasi Eyeshadow Lokal Terbaik Dalam Bentuk Palette

Implora Intense Matte 02 Maple Mocha

Warna lipstik Implora intense matte untuk bibir hitam

Pilihan warna selanjutnya yakni lipstik yang memberikan hasil matte warna oranye kecoklatan. Pemilihan warna ini bisa membantu menutupi bibir hitam serta menampilkan karakter elegan. Kamu bisa menggunakan warna ini ketika bekerja maupun menghadiri acara formal.

Implora Intense Matte 03 Sheer Plum

Warna lipstik Implora intense matte untuk bibir hitam

Saat ini kamu bisa mencoba Implora Lipstick Intense Matte shade Sheer Plum. Lipstik matte ini memberikan perpaduan warna ungu dan pink, namun tidak terlalu mencolok. Pastinya lipstick ini cocok untuk kamu gunakan pada siang ataupun malam hari. Implora Lipstick Intense Matte ini memang cocok bagi pemilik skin tone sawo matang. Hasilnya akan membuat riasan wajah kamu tampak lebih berdefinisi, chic, dan fresh. 

Implora Intense Matte 04 Dirty Peach

Warna lipstik Implora intense matte untuk bibir hitam

Lipstik matte ini tentunya sangat cocok untuk kamu gunakan sebagai base untuk ombre yang simpel. Shade Dirty Peach ini termasuk dalam warna nude yang cocok bagi pemilik skin tone sawo matang. Tak hanya itu, warna bibir yang cenderung gelap juga akan tertutup dengan sempurna. Bahkan hanya dengan satu atau dua lapis Implora Lipstick Intense Matte shade Dirty Peach ini.

Baca Juga: Cara Memakai Eyeliner Sesuai Dengan Bentuk Mata Agar Lebih Natural

Implora Intense Matte 05 Berry Allure

Warna lipstik Implora intense matte untuk bibir hitam

Saat ini kamu pemilik bibir hitam juga bisa memilih shade 05 Berry Allure. Warna lipstik ini memang tampak merah dan begitu menggoda. Pastinya akan membuat tampilan kamu yang lebih sexy dan exotis. Lipstik Implora warna ini cocok kamu gunakan saat makan malam romantis dengan pasangan.

Implora Intense Matte 06 Tangerine Crush

Warna lipstik Implora intense matte untuk bibir hitam

Rekomendasi lipstick untuk bibir hitam lainnya yakni 06 Tangerin Crush. Pemilihan warna ini yang menghadirkan warna fresh orange. Hasil yang begitu lembut, tetapi tetap bisa membantu meng-cover warna hitam pada bibir. 

Warna lipstik Implora intense matte untuk bibir hitam ini bisa kamu pilih sesuai selera.


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.