Marsha Beauty Skincare - 11/08/2023

4+ Face Wash untuk Bruntusan dan Jerawat yang Murah dan Mudah Didapat

4+ Face Wash untuk Bruntusan dan Jerawat yang Murah dan Mudah Didapat

Bruntusan merupakan kondisi wajah yang sangat mengganggu. Tekstur kulit menjadi tidak rata, terkadang juga menimbulkan rasa gatal. Kalau kamu mengalami masalah seperti ini, sebaiknya segera gunakan face wash untuk bruntusan.

Penyebab dari bruntusan ada bermacam-macam. Yang  paling umum adalah terpapar sinar UV, radikal bebas, hingga iritasi. Jika dibiarkan, bruntusan tidak akan bisa hilang dengan mudah. kamu membutuhkan produk yang tepat untuk menanganinya.

Rekomendasi Face Wash untuk Bruntusan

Setiap produk face wash atau sabun wajah dirancang dengan formula berbeda. Untuk kondisi bruntusan, berikut adalah beberapa rekomendasinya.

1. Senka Perfect Whip Acne Care

Berasal dari Jepang, Senka sendiri dipasarkan di banyak negara, termasuk Indonesia. Kamu bisa mengandalkan Senka Perfect Whip Acne Care untuk mengatasi permasalahan bruntusan. Foam yang dihasilkan sabun ini mampu membersihkan kulit sampai pori terdalam.

Ingredient penting yang dimiliki produk ini adalah Kyoto Chamomile Extract. Bahan tersebut berperan untuk antibakteri dan antioksidan. Dengan begitu, jerawat dan bruntusan juga akan reda jika digunakan secara teratur.

2. Cetaphil Gentle Skin Cleanser

Masih dari brand internasional, berikutnya adalah Cetaphil Gentle Skin Cleanser. Produk pembersih yang tidak menghasilkan foam ini juga sangat cocok untuk mengatasi kulit wajah bruntusan. Formulanya sendiri ringan serta aman untuk kulit sensitif.

Sesuai dengan namanya, Cetaphil Gentle Skin Cleanser ini mampu membersihkan kulit dengan gentle. Jadi, sabun wajah ini memang sangat cocok untuk meredakan bruntusan, terutama yang disebabkan oleh iritasi.

Baca juga: Jerawat Purging Seperti Apa Bentuk dan Cirinya? Kenali di Sini

3. Wardah Acnederm Pure Foaming Cleanser

Nah, sekarang ada rekomendasi facial wash untuk kulit berjerawat dan bruntusan yang berasal dari brand lokal. Wardah Acnederm Pure Foaming Cleanser memang dirancang untuk merawat kulit yang berjerawat serta punya masalah bruntusan.

Sabun wajah ini punya kandungan salicylic acid yang berperan penting untuk membasmi bakteri penyebab jerawat. Ingredient tersebut juga bisa membantu meregenerasi sel kulit mati. 

Setelah mencuci wajah menggunakan Wardah Acnederm Pure Foaming Cleanser, kulit akan terasa sangat bersih. Pasalnya, sabun ini mampu membersihkan debu serta minyak-minyak yang menempel di kulit. Meski begitu, kulit kamu tidak akan terasa ketarik setelahnya.

4. Acnes Creamy Wash

Berikutnya ada face wash dari brand Acnes. Brand skincare satu ini memang fokus menyediakan produk-produk perawatan kulit berjerawat. Jika kamu sedang punya masalah bruntusan yang membandel dan tidak kunjung hilang, cobalah pakai Acnes Creamy Wash.

Jangan sampai salah pilih karena face wash Acnes ada cukup banyak macamnya. Varian Creamy Wash ini diperkaya dengan kandungan vitamin C dan vitamin E. Keduanya cocok untuk merawat kulit berjerawat serta menutrisinya agar lebih sehat.

Meski mampu menarik minyak atau sebum dengan sangat baik, Acnes Creamy Wash tidak menyebabkan kulit menjadi kaku dan sangat kering. Justru formulanya yang lembut membuat kulit terasa tetap lembap.

Baca juga: Cara Mengembalikan Warna Kulit yang Belang Dengan Cepat

5. Emina Ms. Pimple Acne Solution Face Wash

Terakhir ada face wash dari brand Emina, lebih tepatnya dari seri Ms. Pimple. Seri ini diperkenalkan Emina khusus untuk kamu yang sedang punya masalah jerawat. Kandungan di dalam produk ini sangat cocok untuk membunuh bakteri penyebab jerawat maupun bruntusan

Selain itu, fungsi utamanya sebagai sabun wajah juga tidak dikesampingkan oleh Emina. Wardah Acnederm Pure Foaming Cleanser juga mampu membersihkan wajah dari kotoran dan sisa minyak dengan begitu baik.

Kalau soal keamanannya, tidak perlu diragukan lagi. Pasalnya, produk ini sudah teruji secara klinis serta terbukti aman untuk kulit.

Tidak sulit mendapatkan produk face wash untuk bruntusan yang direkomendasikan di atas. Kamu bisa membelinya di drug store, minimarket, supermarket, maupun toko-toko terdekat lainnya.

Kamu juga bisa membeli face wash yang ada di atas secara online:


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.