Saat pacar wisuda pasti kita ingin datang dan ikut merayakan bersama. Tetapi kamu membutuhkan outfit ke wisuda pacar supaya penampilan tetap modis tidak bikin malu. Sehingga jika difoto hasilnya juga terlihat bagus.
Terlebih biasanya di momen wisuda kita akan bertemu dengan keluarga dan teman-teman dekat pacar. Kalau menggunakan outfit yang tidak sesuai, bisa bikin momen wisuda jadi kurang berkesan. Jangan sampai kamu salah kostum, ya, Girls!
Ide Outfit ke Wisuda Pacar
Wisuda merupakan salah satu momen perayaan yang paling penting. Maka dari itu kita perlu memakai outfit yang pas agar momen wisuda semakin meriah. Berikut beberapa rekomendasi dan ide outfit yang bisa kamu pakai untuk ke wisuda pacar.
1. Baju Brokat Modern
Brokat adalah bahan yang sering digunakan untuk membuat kebaya dan dress. Bahan ini terlihat mewah dengan detail motif yang indah. Bahkan ada beberapa yang dikombinasikan bersama kain lace atau payet.
Nah, baju brokat modern bisa dijadikan outfit untuk hadir ke wisuda pacar karena modelnya yang elegan. Kamu bisa memadukan atasan brokat dengan celana silk supaya penampilan tidak terlalu mencolok dan berlebihan.
2. Batik
Batik selalu dipilih sebagai outfit ke wisuda pacar yang tidak pernah salah. Saat ini sudah banyak kain batik yang dijahit menjadi berbagai model pakaian. Motif dari batik juga cukup universal, sehingga terlihat cantik untuk dipakai ke acara wisuda.
Untuk menghasilkan penampilan yang anggun, kamu dapat menggunakan kain batik sebagai bawahan. Kemudian padukan dengan blouse atau kemeja polos agar tampak menarik. Atau bisa juga langsung menggunakan dress atau kaftan batik.
Baca juga: Rekomendasi Model Baju Kurung Terbaru untuk Guru yang Bagus Dikenakan
3. Kain Lilit
Belakangan ini kain lilit sedang menjadi tren fashion dan digemari oleh banyak wanita. Potongan kainnya yang panjang, memudahkan dalam membentuk sebuah rok indah untuk dipakai merayakan wisuda bareng pacar.
Awalnya kain lilit lebih sering dipadukan bersama kebaya atau baju brokat. Tetapi sekarang sudah banyak fashion style baru yang mengombinasikan kain ini dengan berbagai model atasan. Pilihlah kain dengan motif floral atau batik supaya semakin mengesankan.
4. Collar Dress
Bagi kamu yang suka dengan penampilan anggun ala cewek Korea, maka wajib coba pakai collar dress. Gaun ini sangat cocok dijadikan outfit ke acara wisuda pacar karena bentuknya yang simpel namun membuat kamu tampak elegan.
Collar dress identik dengan bentuk kerah yang rapi untuk menyempurnakan leher dan bagian dada. Dress ini biasanya tersedia dalam pilihan warna-warna yang soft, seperti beige, putih, dan pink. Padukan bersama flat shoes supaya penampilan jadi lebih feminim.
5. Kutu Baru
Kutu baru merupakan model kebaya yang sedang viral dan sering dipakai untuk berbagai acara. Sekarang kebaya ini sudah dikembangkan dengan model yang modern agar lebih mudah dipadukan bersama bawahan.
Kamu bisa memadukan kebaya kutu baru dengan kain batik atau rok polos untuk menghadiri wisuda pacar. Model dan potongannya tampak bagus karena dapat membentuk lekukan tubuh. Hanya perlu dikombinasikan dengan heels, maka penampilan jadi sempurna.
Baca juga: Inspirasi Style yang Cocok untuk Wanita Pendek Berhijab Supaya Fashionable
6. Lace Dress
Lace dress merupakan outfit cewek ke wisuda pacar yang bentuknya girly dan elegan. Dress ini terbuat dari bahan lace yang transparan dan bermotif. Agar terlihat indah, kamu bisa kombinasikan dress bersama inner polos warna kulit.
Masih banyak ide outfit ke wisuda pacar lainnya yang bisa kamu gunakan. Untuk menciptakan perpaduan outfit yang bagus, kamu bisa membaca banyak artikel seputar fashion dan kecantikan di blog Diary Marsha Beauty.