Ada banyak cara menghilangkan ketombe yang bisa kita lakukan, salah satunya dengan menggunakan shampoo anti ketombe.
Berikut ini Marsha Beauty akan merekomendasikan produk shampoo anti ketombe terbaik dan juga paling ampuh untuk mengatasi permasalahan ketombe yang kamu alami.
Baca Juga: Perawatan Rambut Berketombe dengan Natur Anti Dandruff Treatment Series
Cara Menghilangkan Ketombe
Rambut merupakan salah satu bagian terpenting di kepala. Namun, tahukah kamu, jika kamu memiliki permasalahan pada rambut dan kulit kepala seperti ketombe, hal tersebut akan membuat kamu tidak nyaman karena gatal yang berlebihan.
Ketombe muncul disebabkan oleh produksi minyak yang berlebihan di kulit kepala dan bercampur dengan kotoran serta sel-sel kulit mati.
Cara mengatasi ketombe di kulit kepala yang paling mudah adalah dengan menggunakan shampoo berbahan khusus anti ketombe, sehingga dapat membersihkan dan menghilangkannya tanpa perlu takut membuat kulit kepala jadi kering.
Baca Juga: 3 Produk Shampoo Makarizo untuk Rambut Rontok dan Ketombe Ini Punya Kandungan Keratin
Rekomendasi Shampoo Anti Ketombe Wajib Coba
Marsha Beauty akan merekomendasikan shampoo anti ketombe terbaik dan paling ampuh yang bisa kamu gunakan sebagai cara menghilangkan ketombe membandel dan gatal paling efektif.
Selsun Blue Shampoo
Selsun Blue merupakan salah satu shampoo anti ketombe yang paling bagus dan ampuh. Shampoo ini mengandung Aloe Barbadensis Gel atau disebut juga lidah buaya, yang sangat bagus untuk mencegah terjadinya kerontokan rambut dan berfungsi untuk menebalkan rambut.
Tidak hanya itu saja, Selsun Blue juga mengandung 1% Selenium Sulfida yang sangat ampuh dalam mengusir ketombe dari kulit kepala. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, gunakan shampoo Selsun Blue ini dua kali seminggu.
Selain itu, shampoo ini juga mengandung menthol sehingga memberikan cooling effect setelah pemakaian dan membuat kulit kepala akan terasa lebih segar.
Rudy Hadisuwarno Dandruff Defense
Tahukah kamu bahwa kulit kepala yang berketombe bisa saja menyebabkan kerapuhan pada akar sehingga dapat menyebabkan kerontokan. Oleh sebab itu, masalah ketombe seperti ini memang harus segera diatasi dengan baik.
Sebagai cara menghilangkan ketombe membandel, maka kamu bisa menggunakan Shampoo Rudy Hadisuwarno Dandruff Defense.
Shampoo yang diformulasikan dengan kombinasi Tea Tree Oil dan juga active dandruff defense complex ini, tentu dapat mengurangi ketombe di kepala sehingga membuat rambut bisa tumbuh dengan kuat dan sehat berkilau.
Natur Natural Extract Shampoo Tea Tree Oil
Rekomendasi shampo anti ketombe selanjutnya adalah Natur Natural Extract Shampoo Tea Tree Oil. Produk ini menggunakan bahan-bahan alami yang bagus untuk merawat rambut dan kulit kepala. Bahan alami utama yang terkandung dalam shampoo ini adalah tea tree oil.
Tea tree oil memiliki banyak khasiat dan manfaat, terutama untuk membasmi ketombe, mencegah kulit kepala menjadi kering dan berminyak, hingga membasmi kutu rambut.
Selain itu, kandungan lain yang terdapat dalam shampoo ini adalah ekstrak ginseng yang dapat menghilangkan gatal pada kulit kepala yang disebabkan oleh ketombe.
Tidak hanya itu saja, ekstrak ginseng ini juga mampu melindungi rambut kamu dari paparan sinar matahari dan polusi. Kemudian, ekstrak urang aring yang terkandung dalam shampoo ini juga bermanfaat untuk melembabkan kulit kepala kamu.
Wardah Anti Dandruff Shampoo
Wardah anti dandruff shampoo ini sangat direkomendasikan bagi para wanita yang memiliki masalah seperti ketombe dan gatal-gatal di kulit kepala. Produk ini mengandung bahan utama seperti Tea Tree Oil dan zinc actives sehingga sangat efektif dalam mengusir ketombe dari kulit kepala kamu.
Selain itu, Wardah merupakan brand lokal yang mengusung tema dan konsep halal sehingga aman untuk kamu gunakan.
Baca Juga: Rambut Ketombe Keramas Berapa Kali? Berikut Cara Merawatnya!
Kesimpulan
Jadi, itu dia top 4 shampoo anti ketombe yang bisa Marshalova pilih. Mana yang jadi favoritmu?