Efek sambung rambut atau hair extension harus kamu ketahui terlebih dahulu sebelum menyesal nantinya. Alih-alih ingin tampil menawan dengan rambut panjang, justru menimbulkan kerusakan pada rambut.
Hair extension dianggap solusi praktis untuk memperoleh rambut panjang dalam sekejap. Teknik yang digunakan meliputi penambahan bagian rambut untuk memanjangkan atau membuatnya terkesan lebih tebal dan lebat. Adapun rambut yang dipakai bisa berupa rambut alami atau sintetis.
Efek Sambung Rambut, Lebih Banyak Buruknya daripada Manfaatnya
Melakukan sambung rambut adalah hal yang trend saat ini. Hanya saja hal ini akan menimbulkan efek samping yang tidak baik untuk ke depannya.
Apalagi jika kamu melakukan sambung rambut permanen. Oleh sebab itu, kenali terlebih dahulu efek hair extension sebelum melakukannya.
Gatal Berlebih di Kulit Kepala
Marshalova pemilik kulit kepala sensitif? Jika iya, lebih baik urungkan niatmu untuk menyambung rambut.
Kulit kepala sensitif berpotensi mudah alergi, biasanya Marshalova akan merasakan gatal-gatal yang hebat. Reaksi gatal yang timbul ini disebabkan oleh tarikan kutikula rambut yang terlalu besar. Jika sudah demikian, kamu akan terus menggaruknya, hingga tanpa disadari akan menyebabkan luka di kulit kepala dan memicu munculnya ketombe.
Baca: Cara Menghilangkan Gatal Pada Kulit Kepala Secara Alami, Anti Ribet!
Kerontokan pada Rambut Aslimu
Lem yang digunakan untuk sambung rambut secara otomatis menjadi beban bagi rambut asli. Semakin panjang ukuran rambut yang digunakan untuk menyambung, maka beban yang harus ditopang rambut asli juga semakin berat.
Beban inilah yang memicu rambut asli mengalami kerontokan. Kondisi terburuk akan kamu alami jika tidak bisa melakukan serangkaian perawatan hair extension yang tepat. Risiko terparahnya kamu akan segera mengalami kebotakan.
Rambut Asli Rentan Rusak
Lem yang digunakan untuk hair extension mengandung bahan kimia yang sudah pasti berisiko merusak rambut. Rambut bisa saja tampak lebih kusam, kering, dan bercabang.
Pasti nggak mau dong kilau rambut alami kamu hilang begitu saja karena proses penyerapan nutrisinya terganggu! Sebaiknya pikir masak-masak terlebih dahulu jika hendak melakukan sambung rambut dan pengaruhnya dari sisi kesehatan rambut.
Tips Rahasia agar Sambung Rambut Tidak Memicu Kerontokan
Jika kamu memang ingin melakukan sambung rambut, ada beberapa trik yang sebaiknya kamu terapkan sebelum melakukannya. Seperti yang telah dijelaskan di atas, bahwa akar menjadi bagian rambut yang paling menderita.
Oleh karena itu lakukan serangkaian penguatan akar rambut untuk memperoleh dasar yang kuat saat kamu mengaplikasikan rambut tambahan. Jika akar rambut kuat, proses hair extension akan terasa lebih mudah. Berikut adalah cara memperkuat rambut secara alami yang dapat kamu terapkan sebelum melakukan sambung rambut.
Gunakan produk perawatan rambut bebas sulfat. Kandungan sulfat bukan hanya membantu menghilangkan kelebihan minyak, namun dampak paling buruk yang bisa saja kamu alami adalah hilangnya kelembaban kulit alami rambut dalam jangka panjang sehingga akan melemahkan akar rambut dan memicu kerontokan.
Pakailah serum atau minyak alami. Akar rambut yang lemah dapat diatasi dengan menggunakan serum atau minyak alami. Jenis minyak alami yang dapat kamu gunakan adalah minyak zaitun dan kelapa. Teknik perawatan ini tepat kamu lakukan setelah selesai mencuci rambut.
Baca: Yuk, Intip 7 Manfaat Lidah Buaya Untuk Rambut, Dijamin Bikin Sehat!
Rutin men-detoks rambut. Penyebab kerontokan terparah adalah adanya racun, zat kimia, dan kotoran yang bersarang di rambut. Lakukan detoks rambut secara berkala, minimal seminggu sekali sebagai upaya pencegahan kerontokan dan kerusakan rambut.
Nah, Girls masih mau lakukan hair extension? Pastikan saja sudah memikirkan efek sambung rambut yang bisa saja kamu alami, ya!