Marsha Beauty Lifestyle - Updated: 12/05/2022

Mengenal Pengharum Ruangan Diffuser yang Memiliki Banyak Jenis dan Manfaat

Mengenal Pengharum Ruangan Diffuser yang Memiliki Banyak Jenis dan Manfaat

Pengharum ruangan diffuser, apakah ada pengharum ruangan yang seperti itu? Pengharum ruangan yang seperti apa? Apakah Marshalova juga baru pertama kali mendengar nama pengharum ruangan ini? Padahal baru-baru ini banyak orang yang mencari pengharum ruangan ini.

Bagaimana Marshalova yang aktif di dunia media sosial, pasti sudah sangat familiar dengan pengharum ruangan yang satu ini. Lebih tepatnya penggunaan diffuser sekarang ini sedang marak. Di masyarakat Indonesia terdiri dari beberapa jenis dan beragam manfaat. Tapi sebenarnya apa sih pengharum ruangan ini?

Ketahuilah bahwasanya diffuser sendiri merupakan alat yang mempunyai fungsi guna mengubah minyak esensial supaya menjadi uap yang harum atau aromaterapi. Penggunaan alat inilah yang nantinya akan menyebarkan aromaterapi ke udara.

Dengan begitu akan lebih mudah untuk kamu gunakan. Kehadiran benda ini dalam suatu ruangan juga akan menyebabkan timbulnya rasa nyaman.

Mengenal Pengharum Ruangan Diffuser dan Keunikannya

Pastinya bukan hanya itu saja, diffuser tersebut juga membantu untuk menenangkan pikiran Marshalova serta membantu untuk mengurangi stress. Jika Marshalova banyak melakukan aktivitas dalam ruangan, wewangian dari diffuser ini tentunya akan menjadi sahabat sejati yang setia menemani.

Tidak hanya itu saja keuntungan yang akan kamu dapatkan ketika menggunakan jenis pengharum ruangan yang satu ini. Diffuser tersebut juga membantu menjaga kelembaban udara dan kesegaran ruang.

Seperti yang sudah kita ketahui, bahwasannya ruangan yang segar itu membantu kamu untuk lebih semangat menjalankan aktivitas serta akan merasa lebih nyaman.

Namun, penyebab mengapa benda ini menjadi bahan pembicaraan atau semakin hari justru semakin marak keberadaannya adalah mempunyai jenis atau macam yang beragam. Kamu jadi mempunyai kesempatan untuk memilih jenis apapun yang sesuai dengan keinginan.

Untuk memilikinya, tidak harus mengeluarkan jumlah uang yang banyak. Karena memang harga benda ini sangatlah terjangkau.

Baca Juga: Ini Dia, Kelebihan Minyak wangi Non Alkohol Paling Wangi untuk Wanita! Tertarik Cobain?

Jenis-jenis Pengharum Ruangan Diffuser

Karena mempunyai berbagai jenis pilihan, tentunya akan menjadikan kita lebih mudah mana diffuser yang kita inginkan. Apakah Marshalova juga tertarik menggunakan pengharum ruangan diffuser ini? Jangan ragu untuk mencoba Marshalova, karena memang manfaatnya lebih banyak daripada pengharum ruangan pada umumnya.

Untuk jenis-jenis pengharum ruangan di pasar sendiri terbagi menjadi beberapa. Pertama adalah lilin. varian ini merupakan varian yang paling tradisional dan paling mudah untuk kamu temukan. Harganya juga lebih terjangkau. Penggunaan diffuser ini menggunakan suhu panas guna menghasilkan aroma terapinya.

Kedua adalah jenis keramik. Sama seperti halnya namanya, bahwa pengharum ruang diffuser ini terbuat dari material keramik atau tanah liat. Alat ini menggunakan gelombang suara ultrasonik supaya bisa mengubah minyak esensial menjadi uap yang aromanya wangi.

Reed juga merupakan jenis dari pengharum ruangan tersebut. Umumnya jenis ini dibanderol sepaket dengan botol minyak aromaterapinya.

Lalu ada jenis electric yang menggunakan energi listrik, ada nebulizer yang dapat beroperasi menggunakan cara menghancurkan minyak esensial menjadi molekul kecil.

Tidak boleh lupa adalah ultrasonik. Untuk perangkat ini sistem bekerjanya dengan menghasilkan kabut yang halus. Oleh karena itu sangat mudah pula dilepaskan ke udara.

Baca Juga: Rekomendasi Pewangi Ruangan Gantung, Solusi untuk Menghilangkan Bau

Manfaat Diffuser Pengharum Ruangan Diffuser

Jika sebelumnya sudah sedikit disinggung mengenai manfaat penggunaan pengharum ruangan ini, pada dasarnya memang terdapat banyak manfaat yang akan kamu dapatkan. Tidak hanya membantu merilekskan pikiran dan memberikan kenyamanan saja. Melainkan juga untuk relaksasi tubuh, mencegah flu serta pilek. Adanya penggunaan minyak atsiri yang mengandung senyawa organik dan sifat-sifat antimikroba.

Hal itulah yang menyebabkan minyak tersebut dapat bersentuhan langsung dengan patogen. Selain itu juga untuk melancarkan pernapasan. Mengatasi nyeri juga mengusir nyamuk dan serangga. Sangat banyak bukan manfaat dari pengharum ruangan diffuser tersebut? Oh iya, untuk harganya sendiri bisa kamu dapatkan dari harga ratusan sampai jutaan. Tunggu apalagi Ayo segera miliki!


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.